Vespa Batik Diskon Rp 29 Juta di IIMS 2024, Unit Terbatas

Pengunjung IIMS 2024 bisa memanfaatkan diskon Vespa Batik, karena ada potongan harga sampai Rp 29 juta

Vespa Batik Diskon Rp 29 Juta di IIMS 2024, Unit Terbatas

KatadataOTOVespa Batik tengah menjadi perbincangan hangat akhir-akhir ini. Hal itu setelah PT Piaggio Indonesia berencana menghentikan produksinya pada Oktober 2024.

Meski begitu produsen otomotif satu ini tetap memberikan program menarik buat pengunjung IIMS 2024 yang berniat memboyong Vespa Batik.

Menurut salah satu tenaga penjual, mereka menyiapkan diskon Vespa batik sampai puluhan juta. Akan tetapi khusus pembelian di IIMS 2024.

“Sekarang Vespa Batik potongan harganya Rp 29 juta,” kata wiraniaga tersebut kepada KatadataOTO beberapa waktu lalu.

Vespa Batik Berhenti Diproduksi, Hanya Dibuat 1900 Unit
Photo : Piaggio Indonesia

Kemudian Piaggio Indonesia bakal memberikan berbagai bonus menarik bagi calon pembeli di JIExpo Kemayoran Jakarta.

"Vespa batik didiskon dan dapat semua aksesori. Ada helm, box sama souvenir limited edition, “ tegasnya.

Vespa Batik Diproduksi Terbatas

Seperti diberitakan sebelumnya vespa matic satu ini hanya akan diproduksi terbatas, yakni 1.920 unit saja.

“Vespa Batik telah menjadi pendamping berharga dalam merayakan dua ikon identitas budaya asli dari Italia dan Indonesia. Melalui kolaborasi ini, kami menunjukkan dedikasi serta apresiasi sesungguhnya terhadap negara,” ungkap Marco Noto La Diega, Country Head PT Piaggio Indonesia.

Dia pun menyebut kalau Piaggio Indonesia bakal memulai babak baru usai Vespa Batik berhenti diproduksi. Namun mereka tetap akan menghadirkan berbagai motor terbaik bagi konsumen di Tanah Air.

Pengumuman tahap akhir produksi ini memberikan kesempatan bagi konsumen untuk memiliki juga menjadi bagian sejarah kendaraan roda dua premium ikonik tersebut.

Kemudian setiap pelanggan yang melakukan pembelian Vespa Batik akan mendapatkan badge bernomor di kendaraan roda duanya.

Badge eksklusif hanya tersedia bagi Anda yang melakukan pembelian Vespa Batik maupun mereka telah memiliki.


Terkini

mobil
Xpeng P7+

Xpeng P7+ Diperkenalkan, Bakal Hadir di 36 Negara

Sedan ramah lingkungan Xpeng P7+ mendapatkan pembaruan sebagai model global, akan dijual di 36 negara

news
Tilang ETLE

Jumlah Kendaraan yang Terjaring Tilang ETLE di Jakarta Naik Signifikan

Polda Metro Jaya ungkap setidaknya ada 227.6262 pelanggaran yang terjaring tilang ETLE Statis di Jakarta

mobil
Hyundai Stargazer Cartenz

Hyundai Stargazer Cartenz versi Ambulans Meluncur untuk Sumatera

MPV 7-seater Hyundai Stargazer Cartenz disulap jadi ambulans guna memudahkan proses evakuasi di Sumatera

news
Harga BBM

Harga BBM SPBU Swasta di Januari 2026, Shell sampai Vivo Turun

Setelah tahun baru 2026 harga BBM di SPBU swasta, terkhusus RON 92 turun dengan besaran yang bervariasi

news
Insentif otomotif

Menperin Ungkap Telah Minta Insentif untuk Otomotif ke Purbaya

Kementerian Perindustrian ajukan insentif untuk otomotif pada Kementerian Keuangan dengan skema yang matang

news
Harga BBM

Simak Harga BBM Pertamina di Tahun Baru 2026, Pertamax Turun

Di awal tahun, Pertamina melakukan penyesuaian harga BBM terutama untuk Pertamax series di sejumlah wilayah

news
SIM keliling Bandung

SIM Keliling Bandung Buka di Tahun Baru 2026, Hanya Satu Lokasi

Agar memanjakan para pengendara di libur tahun baru, SIM keliling Bandung tetap dihadirkan pihak kepolisian

mobil
Prediksi Mobil Baru

Prediksi Mobil Baru yang Masuk Indonesia di 2026: Bagian 2

Mayoritasnya merupakan mobil baru asal Tiongkok, kemudian telah dibekali teknologi hybrid maupun EREV