Spesifikasi New Honda Scoopy, Banyak Ubahan Tapi Harga Tetap

Berikut spesifikasi new Honda Scoopy yang baru saja diluncurkan dengan beberapa ubahan pada bagian tampilan

Spesifikasi New Honda Scoopy, Banyak Ubahan Tapi Harga Tetap
  • Oleh Satrio Adhy

  • Selasa, 05 November 2024 | 20:00 WIB

KatadataOTOAHM (Astra Honda Motor) baru saja meluncurkan new Honda Scoopy. Ini merupakan generasi keenam yang sudah dipasarkan di Tanah Air.

Matic satu ini diklaim mengalami ubahan dari waktu ke waktu. Hal itu mengikuti perkembangan serta kebutuhan konsumen.

Pabrikan asal Jepang tersebut menjelaskan kalau Honda Scoopy terbaru menjadi salah satu model skutik terfavorit di Indonesia.

Sebab memiliki daya tarik tersendiri bagi para pencinta produk dari manufaktur berlogo sayap mengepak itu.

Spesifikasi New Honda Scoopy, Banyak Ubahan Tapi Harga Tetap
Photo : KatadataOTO

“Hadir sejak 2010, Honda Scoopy telah banyak berevolusi sesuai tren maupun kebutuhan pencinta skutik unik serta Fashionable,” ucap Susumu Mitsuishi, Presiden Director AHM di Cikarang, Bekasi, Jawa Barat pada Selasa (5/11).

Lebih jauh Susumu menuturkan kalau produk mereka disematkan berbagai fitur terbaik. Diklaim dapat meningkatkan kenyamanan berkendara.

Diharapkan dapat semakin menunjang gaya hidup sang pemilik. Jadi bisa diandalkan dalam berbagai kegiatan.

Spesifikasi New Honda Scoopy

Jika dilihat, di bagian tampilan terdapat sejumlah ubahan. Seperti pada lampu utama kini disematkan Headlight berteknologi LED Crystal Block.

Kemudian ada DRL dengan tampilan anyar, jadi berbeda dari versi terdahulu. Membuatnya menawarkan kesan retro modern.

Lalu ubahan paling besar ada pada area setang. Sudah diberikan Cover, sehingga tertutup tidak terekspose lagi.

Tak ketinggalan ada panel meter Full digital. Bisa menampilkan berbagai informasi seperti kecepatan, konsumsi bahan bakar, indikator Smart Key sampai aki.

Penyegaran selanjutnya ada di pelek new Honda Scoopy. Sekarang mempunyai desain palang lima dengan diameter tetap 12 inci dibalut ban tubeless.

Sementara itu pada sektor jantung mekanis, new Honda Scoopy mengandalkan mesin berkubikasi 110 cc injeksi ESP (Enhanced Smart Power).

Dapur pacu di atas disebut bisa menghadirkan tenaga 8,8 hp di 7.500 rpm. Sedangkan torsi puncaknya mencapai 9,2 Nm pada 6.000 rpm.


Terkini

mobil
BYD Bakal Perkenalkan Denza D9 di RI Tahun Depan

BYD Bakal Perkenalkan Denza D9 di RI Tahun Depan

MPV Denza D9 bakal resmi masuk Indonesia tahun depan, sub merek premium dari BYD yang debut di IIMS 2024

mobil
Masa Depan Toyota Mirai Usai Dilirik Menperin di GJAW 2024

Masa Depan Toyota Mirai Usai Dilirik Menperin di GJAW 2024

TAM mengaku tengah mempelajari bagaimana masa depan mobil hidrogen Toyota Mirai di Tanah Air usai dipamerkan

mobil
Zeekr Mulai Antar Unit ke Konsumen Januari 2025

Ambisi Zeekr Saingi BMW dan Mercedes-Benz di RI

Masuk ke segmen premium, Zeekr nampaknya menyasar konsumen di kelas yang sama dengan BMW dan Mercedes-Benz

motor
Baru Meluncur, Moto Guzzi Stelvio Diskon Rp 120 Juta di GJAW 2024

Baru Meluncur, Moto Guzzi Stelvio Diskon Rp 120 Juta di GJAW 2024

PID menyiapkan diskon sampai Rp 120 juta buat pengunjung GJAW 2024 yang berniat membeli Moto Guzzi Stelvio

news
Satu Orang Meninggal Akibat Kecelakaan Truk di Slipi, Jakbar

Kecelakaan Truk Kerap Terulang, Ini Akar Masalah Harus Diperbaiki

Kecelakaan truk sering kali terjadi karena para sopir harus bekerja ekstra membuat mereka mengalami kelelahan

review
Impresi Pertama Mencoba Zeekr X, Performa Tinggi dan Nyaman

Impresi Pertama Mencoba Zeekr X, Performa Tinggi dan Nyaman

KatadataOTO berkesempatan mencoba mobil listrik Zeekr X di area test drive GJAW 2024, ini ulasan lengkapnya

news
Ganjil genap Puncak

Ganjil Genap Puncak 29 November 2024, Terakhir di Bulan Ini

Ganjil genap Puncak terakhir di bulan ini akan segera berlangsung sehingga masyarakat diminta menyesuaikan rute

motor
Aprilia Tuareg Diskon Rp 200 Juta di GJAW 2024, Unit Siap Dikirim

Aprilia Tuareg Diskon Rp 200 Juta di GJAW 2024, Unit Siap Dikirim

Dalam pameran GJAW 2024, Aprilia Tuareg 660 diskon sampai Rp 200 juta, bisa dimanfaatkan para pengunjung