Harga dan Spesifikasi New Kawasaki KLX 150 Juli 2023
17 Juli 2023, 08:00 WIB
New Kawasaki KLX 150 baru saja diluncurkan oleh PT KMI pada Sabtu (4/2), motor trail satu ini dipasarkan mulai Rp32 jutaan
Oleh Satrio Adhy
TRENOTO – New Kawasaki KLX 150 baru saja diluncurkan pada Sabtu, (4/2). Motor trail tersebut membawa sejumlah penyegaran diberikan oleh pabrikan asal Jepang.
Sebut saja lampu utama sudah berubah menjadi LED. Mereka mengklaim sistem pencahayaan ini yang pertama di kelasnya.
Dengan begitu para pengendara bisa lebih mudah menggunakannya pada malam hari. Membuat Anda leluasa melahap setiap medan dilalui.
Selanjutnya ada sentuhan anyar pada sisi desain bodi. Kawasaki membuatnya menjadi sangat sporti mirip sama saudaranya keluarga KX.
“Sejak 2009 kami merupakan salah satu pionir di Indonesia yang mengenalkan sepeda motor dual purpose,” ujar Michael C. Tanadhi, Head Sales & Promotion PT KMI (Kawasaki Motor Indonesia), di kawasan Ancol.
Selain itu ada pilihan warna baru untuk motor trail satu ini. Bagi new Kawasaki KLX 150, yakni lime green.
Sementara KLX 150 S bercorak green dan ebony. Lalu varian SE (Special Edition) dibekali kelir anyar, yaitu vivid orange, neon green, delight blue hingga shiny yellow atau oriental blue.
"Warna-warna ini tentunya dapat memberikan penyegaran bagi Kawasaki Lovers khususnya pecinta motor trail," ucapnya.
Selanjutnya penyematan panel meter yang sudah digital. Sehingga pemilik new Kawasaki KLX 150 bisa mendapatkan informasi cukup lengkap mengenai sepeda motornya.
Lalu pada suspensi bagian depan ditingkatkan dari 165 mm ke 180 mm. Jadi menambah kemampuan berkendara juga mempertahankan manuver lebih baik.
Artikel Terpopuler
1
2
3
4
5
Artikel Terkait
17 Juli 2023, 08:00 WIB
04 Februari 2023, 21:19 WIB
Terkini
22 November 2024, 07:00 WIB
Cara urus paspor kendaraan sebelum Road Trip keluar negeri sebenarnya tidak terlalu sulit untuk dijalani
22 November 2024, 06:07 WIB
Polda Metro Jaya menghadirkan SIM Keliling Jakarta hari ini di lima tempat berbeda demi melayani masyarakat
22 November 2024, 06:05 WIB
Jangan sampai terlewat karena SIM keliling Bandung tidak beroperasi di akhir pekan, berikut informasinya
22 November 2024, 06:00 WIB
Ganjil genap Jakarta 22 November 2024 digelar di puluhan titik untuk memastikan kelancaran lalu lintas
21 November 2024, 22:30 WIB
Kepolisian siapkan 59 kendaraan listrik untuk memenuhi beragam kebutuhan penugasan anggota di lapangan
21 November 2024, 22:00 WIB
Harga Aion V yang meluncur di GJAW 2024 diperkirakan mencapai Rp 500 jutaan dan sudah bisa dipesan dari sekarang
21 November 2024, 21:00 WIB
Perputaran uang judi online mencapai Rp 900 triliun, cukup untuk membeli Hyundai Tucson Hybrid secara tunai
21 November 2024, 20:00 WIB
Kebijakan opsen PKB serta PPN 12 persen yang bakal diterapkan awal 2025 diprediksi memberatkan industri motor