Rekomendasi Oli Mesin Honda ADV 160, Jangan Salah Pilih

Seperti motor lainnya, Honda ADV 160 memiliki rekomendasi oli untuk digunakan sesuai kebutuhan dari mesinnya

Rekomendasi Oli Mesin Honda ADV 160, Jangan Salah Pilih

TRENOTO – Merawat kendaraan menjadi suatu kewajiban. Terlebih ketika dipakai buat memenuhi kegiatan sehari-hari.

Salah satu yang harus dilakukan adalah mengganti oli mesin. Pasalnya hal tersebut penting untuk semua kendaraan.

Kalau sampai telat maka banyak dampak negatif yang timbul. Seperti mesin menjadi kering, adanya panas berlebih sampai konsumsi BBM (Bahan Bakar Minyak) boros.

perbedaan oli mesin dan gardan
Photo : 123rf

Eko Afianto, mekanik mobile Wahana Artha Group mengungkapkan kepada pengguna Honda ADV 160 buat mengganti oli sesuai dengan saran pabrikan.

“Buat Honda ADV 160 bisa di 2.000 kilometer. Para konsumen harus peduli dengan yang satu ini,” ujar Eko beberapa waktu lalu.

Namun untuk melakukannya harus memperhatikan sejumlah hal. Termasuk tipe oli mesin yang akan digunakan.

Sebab masing-masing motor memiliki spesifikasi yang berbeda. Sehingga diperlukan pelumas sesuai dengan kebutuhan jantung pacu.

“Matic satu ini bisa menggunakan oli SPX 2 800 ml, atau jika mau merek lain yang penting viskositasnya harus SL 10W-30,” tegasnya.

Pelumas buatan Honda tersebut memang disarankan buat motor mereka lainnya. Akan tetapi pastikan membeli oli yang asli.

Patut diketahui harga oli SPX 2 mulai Rp69 ribuan saja di laman resmi PT AHM (Astra Honda Motor). Sehingga banderolnya cukup murah serta ramah di kantong Anda.

Honda ADV 160 sendiri dibekali mesin berkubikasi 160 cc, 4-katup, berpendingin cairan, eSP+, dengan sistem injeksi PGM-FI.

Jenama asal Jepang mengklaim produknya bisa memuntahkan tenaga maksimal 15.8 hp pada 8.500 rpm. Sementara torsi puncaknya mencapai 14.7 Nm di 6.500 rpm.

Mesin yang kembar identik dengan Honda Vario 160 dan PCX memiliki tipe overbore. Karakter jantung pacu seperti ini mengandalkan tenaga lebih besar.

Ubahan pada sumber daya kendaraan juga dibarengi rangka baru. Hal tersebut dikarenakan mesin baru Honda menggunakan engine mounting di bagian atas, sedangkan edisi sebelumnya di bawah.

Motor ini juga dibekali HSTC (Honda Selectable Torque Control). Fiturnya hanya tersedia di Honda ADV 160 ABS.

Rekomendasi Oli Mesin Honda ADV 160, Jangan Salah Pilih
Photo : Wahana Honda Motor

Gunanya untuk membatasi torsi mesin jika terdeteksi adanya perbedaan kecepatan putaran ban depan serta belakang. Sehingga kemungkinan selip dapat dihindari.

Buat harga Honda ADV 160 ABS dijual mulai Rp39.4 jutaan, sedangkan tipe CBS Rp36.1 jutaan. Seluruhnya sudah berstatus OTR (On The Road) DKI Jakarta.


Terkini

news
Kendala Memasarkan Truk Listrik Menurut Daimler

Pemerintah akan Berikan Insentif Buat Kendaraan Komersial

Pemerintah akan berikan insentif buat kendaraan komersial yang memiliki teknologi ramah lingkungan dan TKDN tinggi

otopedia
Hal yang Harus Diperhatikan Sebelum Modifikasi Audio Mobil Listrik

Perhatikan Hal Ini Sebelum Modifikasi Audio Mobil Listrik

Modifikasi audio pada mobil listrik tidak bisa sembarangan, ada beberapa hal yang perlu diperhatikan

news
Pramono Mau Gelar Pemutihan Pajak Kendaraan saat HUT DKI Jakarta

Pramono Mau Gelar Pemutihan Pajak Kendaraan saat HUT DKI Jakarta

Dalam merayakan HUT DKI Jakarta, Pramono Anung berencana menerapkan pemutihan pajak kendaraan bermotor

mobil
Pindad Pandu

Pindad Luncurkan Kendaraan Taktis Listrik Pandu

Pindad resmi luncurkan kendaraan taktis listrik Pandu yang rencananya akan menggunakan komponen lokal

mobil
BYD Beri Sinyal Pasarkan Mobil Listrik Denza Z9 GT di GIIAS 2025

BYD Bakal Bawa Beberapa Jawara di GIIAS 2025, Salah Satunya Z9 GT

BYD Indonesia memberi sinyal bakal memasarkan mobil listrik Denza Z9 GT dalam pameran GIIAS 2025 di ICE BSD

mobil
10 Merek Mobil Cina Terlaris Mei 2025, BYD Masih Pertama

10 Merek Mobil Cina Terlaris Mei 2025, BYD Masih Teratas

Walaupun mengalami penurunan, BYD masih tempati peringkat pertama merek mobil Cina terlaris di Mei 2025

mobil
E9 PHEV

Aion Bawa E9 PHEV Ke Purwakarta, Siap Tantang Alphard

Aion Indonesia tampilkan E9 PHEV ke peresmian pabrik di Purwakarta seakan menunjukkan kesiapan menantang Alphard

motor
Angin Segar, Wholesales Motor Baru Mulai Bertumbuh di Mei 2025

Angin Segar, Wholesales Motor Baru Mulai Naik Tipis di Mei 2025

Menurut data di laman resmi AISI, wholesales motor baru pada Mei 2025 bertumbuh dari satu bulan sebelumnya