Pesaing Vespa Elettrica Resmi Meluncur, Harga Rp18 Jutaan

Bajaj Auto Limited hadirkan pesaing Vespa dengan harga lebih terjangkau dan ramah lingkungan untuk menarik minat konsumen

Pesaing Vespa Elettrica Resmi Meluncur, Harga Rp18 Jutaan

TRENOTO – Pabrikan roda dua multinasional India, Bajaj Auto Limited secara resmi meluncurkan skuter listrik bernama Chetak di bawah naungan anak perusahannya Chetak Technology Ltd. Memiliki desain serupa, pesaing Vespa ini diharapkan mampu menarik minat konsumen karena harga yang ditawarkan lebih terjangkau.

Melakukan investasi terkait motor listrik, Chetak Technology mengumumkan bahwa pabrik terbarunya mampu memproduksi lebih dari 500 ribu kendaraan ramah lingkungan setiap tahunnya. Perusahaan juga menyebut bila lokasi tersebut juga menjadi pusat R&D, pengembangan dan pembuatan Kendaraan Listrik.

“Chetak adalah superstar asli Make in India yang memenangkan hati konsumen dunia. Sesuai dengan akar yang dirancang dan dibangun di India, motor listrik Chetak lahir dari R&D kami, pemahaman mendalam tentang produk & konsumen, serta keahlian manufaktur selama puluhan tahun,” kata Rajiv Bajaj, Ketua Chetak Technology Ltd dilansir Cartoq. 

Photo : Vespa Indonesia

Fasilitas yang dibagun juga telah terintegrasi dengan peralatan manufaktur robotik dan otomatis sehingga logistik dan penanganan material memiliki jaminan kualitas terbaik. Sistem ini digunakan dengan mempertimbangkan ergonomis pekerja dan efisiensi proses.

“Hari ini pada hari ulang tahun ke-84 mendiang Ketua Bajaj Auto Emeritus Shri Rahul Bajaj, kami telah memenuhi komitmen kami untuk membuka basis produksi Chetak pada Juni 2022. Fasilitas ini terfokus, terintegrasi dan dimaksudkan untuk menggerakkan Perjalanan Chetak kembali ke masa depan,” ujarnya.

Meski menggunakan perlengkapan robotik, pabrik yang digunakan juga membuka lapangan pekerjaan baru karena terdapat 800 orang pekerja saat ini.

Spesifikasi Chetak

Resmi dijual, Chetak memiliki dua pilihan varian yakni versi Urbane dan Premium. Khusus versi Premium, terdapat fitur tambahan seperti rem cakram, pilihan warna metalik dan jok berwarna cokelat sehingga lebih menarik dari sisi tampilan.

Photo : Drivespark

Dari sisi jantung pacu, kedua varian dibenamkan motor listrik yang mampu menghasilkan tenaga maksimal hingga  5,7 hp. Tersedia juga baterai Lithium-ion dengan perangkat IP67.

Khusus perangkat ini tersedia  garansi 3 tahun atau 50.000 kilometer. Untuk mengisi baterai ke 25 persen, Bajaj menegaskan bila konsumen hanya membutuhkan waktu 1 jam, sehingga pengisian penuh bisa didapatkan hanya dalam 5 jam.

Chetak tampil modern karena dilengkapi beragam fitur canggih seperti instrument cluster full digital dan lampu depan LED. Perusahaan juga mengklaim bila lebih dari 14 ribu unit telah terjual hingga saat ini dan lebih dari 16 ribu pemesanan sudah dalam proses.

Terkait harga, versi Urbane dihargai Rs 1 lakh atau setara dengan Rp18.8 juta sedangkan versi Premium berharga sekitar Rs 1,15 lakh atau Rp21.7 jutaan.


Terkini

otosport
Link Live Streaming MotoGP Ceko 2025: Martin Mengancam Marquez

Link Live Streaming MotoGP Ceko 2025: Martin Mengancam Marquez

Martin dapat menjadi batu sandungan bagi Marc Marquez yang ingin meraih poin sempurna di MotoGP Ceko 2025

mobil
Mitsubishi Destinator

Spesifikasi Mitsubishi Destinator, SUV Rasa MPV

Mitsubishi Destinator menjadi model teranyar yang bakal mengisi celah kosong di antara Pajero Sport dan XForce

news
Operasi Patuh Jaya

Polda Metro Jaya Tingkatkan Patroli Cegah Balap Liar

Polda Metro Jaya akan tingkatkan patroli di sejumlah lokasi strategis untuk mencegah balap liar di Ibu Kota

news
Oli Pertamina Fastron Dipakai Buat Pengembangan Lamborghini Baru

Pengembangan Mobil Balap Lamborghini Pakai Oli Pertamina Fastron

Oli Pertamina Fastron Platinum Racing 10W-60 diklaim memiliki sejumlah keunggulan yang cocok buat mobil balap

mobil
Polytron

Bupati Kudus Ingin Jadikan Polytron Sebagai Kendaraan Dinas

Bupati Kudus berencana jadikan Polyron G3 dan G3+ sebagai kendaraan dinas karena hemat dan buatan lokal

modifikasi
Dashcam Nakamichi

Nakamichi Luncurkan 2 Dashcam Baru, Rekam dengan Kualitas 4K

Nakamichi luncurkan 2 dashcam baru dengan kualitas gambar 4K dan tahan terhadap guncangan berat sekalipun

otosport
Marc Marquez Mau Berdamai dengan Rossi, Tetapi Ada Syaratnya

Marc Marquez Mau Berdamai dengan Rossi, Tapi Ada Syaratnya

Marc Marquez mengatakan kalau konflik dengan Valentino Rossi yang sudah berlangsung lama bisa saja berakhir

mobil
Penjualan Mobil Murah Turun, Segmen Menengah Atas Justru Naik

Penjualan Mobil Murah Turun, Segmen Menengah Atas Justru Cuan

Data Gaikindo menunjukkan bahwa di semester I 2025 penjualan mobil segmen menengah ke atas alami kenaikan