Harley-Davidson Pamer Moge Berharga Fantastis di GIIAS 2023

Melalui JLM Auto Indonesia, Harley-Davidson pamer moge terbarunya yang memiliki harga fantastis di GIIAS 2023

Harley-Davidson Pamer Moge Berharga Fantastis di GIIAS 2023

TRENOTO – Harley-Davidson Indonesia ikut meramaikan GIIAS 2023 dan memperkenalkan dua model terbarunya. Di bawah naungan Inchcape dan Indomobil Group, JLM Auto Indonesia menyuguhkan Pan America 1250 Special dan Breakout 117 di ICE BSD, Tangerang.

Selain itu mereka juga memamerkan jajaran motor gede (moge) andalan seperti Sportster S, Nightster Special, Road King Special, Street Glide Special, Fatboy 114 dan Ultra Limited.

Hadir kembali dalam bentuk APM (Agen Pemegang Merek), JLM Auto Indonesia mengajak seluruh penggemar Harley-Davidson (HD) untuk datang dan merasakan pengalaman paling berharga.

Harley-Davidson
Photo : Istimewa

Pan America 1250 Special menyapa para penggila Adventure Touring di Tanah Air. Moge tersebut juga bisa dicoba langsung oleh calon pembeli.

Sedangkan Breakout 117 menampilkan gaya baru pada profil Chopper bersama model panjang dan bodi ramping. Varian satu ini dirancang untuk menguasai jalanan melalui gaya dan daya mesin bertenaga.

“GIIAS tahun ini merupakan momen berharga bagi kami karena kembalinya Harley-Davidson setelah 3 tahun absen. JLM Auto Indonesia memulai bisnis pada Januari 2023 dan menaungi 5 diler,” kata Irvino Edwardly, Sales and Marketing Director JLM Auto Indonesia di ICE BSD (11/08).

Adapun diler Harley-Davidson antara lain

  • Anak Elang Jakarta
  • Siliwangi Bandung
  • Kalimas Solo Baru
  • Sarana Bali
  • Indomobil Jakarta

Dikatakan bahwa mereka berencana untuk secara konsisten menghadirkan diler baru di beberapa kota besar di Indonesia.

Harley-Davidson saat ini menggunakan mesin Revolution Max V-Twin 1.250 dan 975. Jantung pacu tersebut diyakini lebih bertenaga dan dirancang sesuai karakter moge HD.

Disandingkan bersama sumber daya tinggi tentunya harus dibarengi dengan sistem pengereman mumpuni. Berkolaborasi bersama Brembo kaliper empat piston monoblok radial, membuat pengendaraan lebih nyaman.

Harley-Davidson
Photo : Istimewa

“Kami sangat bangga menjadi bagian dari peluncuran perdana Harley-Davidson Pan America 1250 Special dan Breakout 117 di Indonesia. Kami pun menghadirkan koleksi General Merchandise edisi terbatas 120 tahun meliputi pakaian dan aksesoris,” lanjutnya kemudian.

Dalam kesempatan GIIAS 2023, JLM Auto Indonesia membuka keran pemesanan untuk model Road Glide ST dan Low Rider ST.

Harga Harley-Davidson Pan America Special mulai dari Rp811 hingga Rp818 jutaan. Sedangkan harga HD Breakout 117 mulai Rp746 hingga Rp750 jutaan.


Terkini

mobil
Mazda Siap Boyong EZ-6 Kembaran Deepal LO7, Changan Buka Suara

Mazda Siap Boyong EZ-6 Kembaran Deepal LO7, Changan Buka Suara

Mazda EZ-6 dan Changan Deepal LO7 sama-sama berpeluang besar untuk dipasarkan ke konsumen di Tanah Air

mobil
Klarifikasi Chery Soal Insiden Fengyun X3L di Gunung Tianmen

Klarifikasi Chery Soal Insiden Fengyun X3L di Gunung Tianmen

Chery beri penjelasan soal Fengyun X3L yang alami kecelakaan saat sedang uji ketangguhan di Gunung Tianmen

mobil
Suzuki Ertiga Hybrid

Pilihan Suzuki Ertiga Bekas Lansiran 2024 Kini Makin Beragam

Suzuki Ertiga bekas lansiran 2024 bisa jadi pilihan masyarakat buat berkendara saat libur Natal dan tahun baru

news
Honda Bikers Day 2025

Honda Bikers Day 2025 Disambangi 32 Ribu Rider Tanah Air

Puncak acara Honda Bikers Day 2025 memberikan pengalaman berbeda di Garut dengan puluhan ribu pemotor

komunitas
Honda Culture Indonesia 2025

Honda Culture Indonesia Kembali Digelar, Ajak Puluhan Komunitas

Banyak kegiatan menarik disuguhkan buat para anggota komunitas selama Honda Culture Indonesia berlangsung

motor
Honda ADV 160

Jelajah Jawa Barat Pakai Honda ADV 160 Roadsync Menuju HBD 2025

Honda ADV 160 membuktikan performanya dalam perjalanan melintasi pantai selatan Jawa Barat menuju HBD 2025

mobil
Toyota Calya bekas

Toyota Calya Bekas Lansiran 2024 Pilihannya Makin Banyak

Pilihan Toyota Calya bekas lansiran 2024 makin menarik karena ada program TDP Rp 7 jutaan dan tenor panjang

otosport
Hasil Sprint Race MotoGP Valencia 2025: Alex Kantongi Kemenangan

Hasil Sprint Race MotoGP Valencia 2025: Alex Kantongi Kemenangan

Alex Marquez berhasil keluar sebagai pemenang pada sprint race MotoGP Valencia 2025 usai menudukkan Acosta