GIIAS 2022 Kembali Tanpa Yamaha, AHM Melenggang Sendirian

GIIAS 2022 Kembali Tanpa Yamaha, sehingga Astra Honda Motor (AHM) menjadi pabrikan motor Jepang satu-satunya

GIIAS 2022 Kembali Tanpa Yamaha, AHM Melenggang Sendirian

TRENOTO – Pameran otomotif Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2022 akan kembali digelar pada 11 – 21 Juli mendatang. Berdasarkan informasi pihak GIIAS, pabrikan motor asal Jepang yang menjadi peserta hanyalah PT Astra Honda Motor (AHM).

Artinya Yamaha Indonesia akan kembali absen pada ajang pameran berkelas internasional ini. Padahal pabrikan motor berlambang garpu tala tersebut, menjadi peserta ajang serupa yakni IIMS Hybrid 2022 beberapa bulan lalu.

Yamaha dan Honda merupakan dua pabrikan motor asal Jepang yang menguasai pasar di Tanah Air. Walaupun di atas kertas performa Honda jauh lebih baik dengan mendominasi lebih dari 80 persen pasar sepeda motor di Indonesia.

Photo : Pribadi

Selain Yamaha yang absen, Kawasaki juga tidak terlihat sebagai peserta GIIAS 2022.

Berdasarkan siaran resminya, pabrikan motor akan meramaikan pameran tersebut adalah Alva, AHM, Benelli, CF Moto, Keeway, Pasific Bike, Selis, SM Motor, SYM dan WMoto.

Antonius Widiantoro selaku Manager Public Relations YRA & Community PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) tidak berbicara banyak mengenai keikutsertaan GIIAS 2022.

Baca juga : Lebih dari 30 Kendaraan Baru Hadir di GIIAS 2022

Melalui pesan singkat, Ia hanya menyatakan keikutsertaan Yamaha pada ajang pameran khusus roda dua yakni IMOS 2022.

“Kami akan Joint di IMOS nanti,” tulis Anton kepada TrenOto (20/07).

GIIAS 2022 sendiri akan menghadirkan terobosan baru dengan menyediakan fasilitas test track electric vehicle. Konsumen bisa merasakan pengalaman baru mencoba kendaraan di dalam ruangan.

Nantinya para pengunjung akan mendapatkan pendampingan dari para product expert kendaraan listrik masing-masing merek. Sehingga para pengunjung bisa mendapatkan informasi yang dibutuhkan.

Photo : Seven Event

Berdasarkan siaran resmi GIIAS 2022, nantinya akan ada lebih dari 10 jenis kendaraan listrik yang bisa dicoba test track electric vehicle GIIAS 2022. Lokasi fasilitas tersebut berada di hall 10 ICE – BSD City, Kabupaten Tangerang.

Selain itu, Astra Financial tetap menjadi sponsor platinum bersama FIFGroup, Astra Credit Company, Toyota Astra Financial, Asuransi Astra, Astra Life, Astra Pay dan MauCash, MOXA serta SEVA.

Berbagai program unggulan ditawarkan Astra Financial untuk mempermudah pengunjung mendapatkan kendaraan idamannya.


Terkini

mobil
Chery Omoda 7

Chery Omoda 7 Debut Global, Pakai Teknologi PHEV

Versi hybrid dari Omoda 5, Chery Omoda 7 meluncur di Beijing Auto Show 2024 tawarkan beberapa keunggulan

mobil
Persiapan PEVS 2024

Intip Persiapan PEVS 2024, Neta V-II Dipastikan Muncul

Persiapan PEVS 2024 memasuki hari terakhir, beragam model menarik dipastikan akan muncul termasuk Neta V-II

mobil
Prediksi Mobil BYD

Prediksi Mobil BYD yang Masuk Indonesia di 2024 Listrik Semua

Hanya fokus memasarkan kendaraan listrik murni, ini prediksi mobil BYD yang masuk Indonesia tahun ini

otosport
Kata Marc Marquez Usai Sabet Podium Perdana Bersama Ducati

Kata Marc Marquez Usai Sabet Podium Perdana Bersama Ducati

Marc Marquez akhirnya berhasil meraih podium perdananya bersama Ducati dalam balapan MotoGP Spanyol 2024

mobil
Kenaikan Suku Bunga BI

Daihatsu Belum Rasakan Dampak Kenaikan Suku Bunga BI

Daihatsu mengungkapkan bahwa dampak kenaikan suku bunga BI masih belum bisa dirasakan dalam waktu dekat

mobil
Chery boyong 3 PHEV

Chery Boyong 3 PHEV Baru di Beijing Auto Show

Jaecoo J7 jadi salah satu model yang akan hadir di Tanah Air, Chery boyong 3 PHEV baru di Beijing Auto Show

otopedia
Tips beli mobil pertama

Tips Beli Mobil Pertama dari Daihatsu dan Seva, Tak Perlu 3 Baris

Daihatsu dan Seva berikan tips beli mobil pertama yang menekankan bahwa kendaraan tak harus tiga baris

mobil
Penjualan Toyota Global

Penjualan Toyota Global Tahun Fiskal 2023 Cetak Rekor Baru

Penjualan Toyota global tahun fiskal 2023 berhasil menyentuh angka 11 juga unit dan menjadi rekor baru