AHM Gandeng Astra Motor Jogja Santuni Dua Panti Asuhan
26 Oktober 2024, 19:00 WIB
GIIAS 2022 Kembali Tanpa Yamaha, sehingga Astra Honda Motor (AHM) menjadi pabrikan motor Jepang satu-satunya
Oleh Denny Basudewa
TRENOTO – Pameran otomotif Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2022 akan kembali digelar pada 11 – 21 Juli mendatang. Berdasarkan informasi pihak GIIAS, pabrikan motor asal Jepang yang menjadi peserta hanyalah PT Astra Honda Motor (AHM).
Artinya Yamaha Indonesia akan kembali absen pada ajang pameran berkelas internasional ini. Padahal pabrikan motor berlambang garpu tala tersebut, menjadi peserta ajang serupa yakni IIMS Hybrid 2022 beberapa bulan lalu.
Yamaha dan Honda merupakan dua pabrikan motor asal Jepang yang menguasai pasar di Tanah Air. Walaupun di atas kertas performa Honda jauh lebih baik dengan mendominasi lebih dari 80 persen pasar sepeda motor di Indonesia.
Selain Yamaha yang absen, Kawasaki juga tidak terlihat sebagai peserta GIIAS 2022.
Berdasarkan siaran resminya, pabrikan motor akan meramaikan pameran tersebut adalah Alva, AHM, Benelli, CF Moto, Keeway, Pasific Bike, Selis, SM Motor, SYM dan WMoto.
Antonius Widiantoro selaku Manager Public Relations YRA & Community PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) tidak berbicara banyak mengenai keikutsertaan GIIAS 2022.
Baca juga : Lebih dari 30 Kendaraan Baru Hadir di GIIAS 2022
Melalui pesan singkat, Ia hanya menyatakan keikutsertaan Yamaha pada ajang pameran khusus roda dua yakni IMOS 2022.
“Kami akan Joint di IMOS nanti,” tulis Anton kepada TrenOto (20/07).
GIIAS 2022 sendiri akan menghadirkan terobosan baru dengan menyediakan fasilitas test track electric vehicle. Konsumen bisa merasakan pengalaman baru mencoba kendaraan di dalam ruangan.
Nantinya para pengunjung akan mendapatkan pendampingan dari para product expert kendaraan listrik masing-masing merek. Sehingga para pengunjung bisa mendapatkan informasi yang dibutuhkan.
Berdasarkan siaran resmi GIIAS 2022, nantinya akan ada lebih dari 10 jenis kendaraan listrik yang bisa dicoba test track electric vehicle GIIAS 2022. Lokasi fasilitas tersebut berada di hall 10 ICE – BSD City, Kabupaten Tangerang.
Selain itu, Astra Financial tetap menjadi sponsor platinum bersama FIFGroup, Astra Credit Company, Toyota Astra Financial, Asuransi Astra, Astra Life, Astra Pay dan MauCash, MOXA serta SEVA.
Berbagai program unggulan ditawarkan Astra Financial untuk mempermudah pengunjung mendapatkan kendaraan idamannya.
Artikel Terpopuler
1
2
3
4
5
Artikel Terkait
26 Oktober 2024, 19:00 WIB
12 Agustus 2024, 10:00 WIB
09 Agustus 2024, 10:00 WIB
24 Juli 2024, 08:00 WIB
21 Juni 2024, 15:00 WIB
Terkini
04 November 2024, 21:24 WIB
KMI akan menyediakan kuota Kawasaki Versys 1.100 cc sebanyak 60 unit untuk dibeli masyarakat tahun depan
04 November 2024, 20:00 WIB
Nilai transaksi GIIAS The Series 2024 capai Rp 20 triliun yang didapatkan dari 40.000 kendaraan terpesan
04 November 2024, 19:00 WIB
Airlangga mengatakan kalau pihaknya sedang coba mengajukan subsidi motor listrik ke Kementerian Keuangan
04 November 2024, 18:00 WIB
Membuat SIM baru, pemohon harus aktif sebagai peserta JKN (Jaminan Kesehatan Nasional) mulai 1 November 2024
04 November 2024, 17:00 WIB
Pengembangan tank siluman Hyundai tampak futuristik dan modern, siap untuk lakukan serangan mendadak
04 November 2024, 16:00 WIB
Power Nap jadi langkah preventif kecelakaan maut seperti yang terjadi di Tol Batang-Pemalang belum lama ini
04 November 2024, 15:00 WIB
AHM akan meluncurkan produk anyar pada Selasa (5/11), digadang-gadang adalah Honda Scoopy model terbaru
04 November 2024, 14:00 WIB
Raffi Ahmad mendukung rencana Presiden Prabowo Subianto mengenai Pindad Maung jadi mobil dinas para menteri