Diskon Aprilia Tuareg 660 Lebih Gede dari Harga LCGC

Ada diskon Aprilia Tuareg 660 yang jumlahnya lebih besar dari harga mobil LCGC di GIIAS 2023, yakni Rp220 juta

Diskon Aprilia Tuareg 660 Lebih Gede dari Harga LCGC

TRENOTO – Berbagai program menarik dihadirkan PT Piaggio Indonesia pada gelaran GIIAS ( Gaikindo Indonesia International Auto Show) 2023.

Mereka bakal memberikan potongan harga buat jajaran line up motor mereka. Seperti yang dikatakan oleh salah satu tenaga penjual kepada TrenOto.

Dia menuturkan kalau pengunjung GIIAS 2023 bisa memanfaatkan diskon Aprilia Tuareg 660. Bahkan jumlahnya terbilang sangat besar, melebihi harga dari mobil LCGC (Low Cost Green Car).

Aprilia Tuareg 660 Resmi Meluncur di Indonesia, Harga Rp656 Juta
Photo : Aprilia

“Buat Aprilia Tuareg yang ini potongan harganya Rp220 jutaan dari Rp662 juta. Jadi hanya bayar Rp442 jutaan saja,” ujarnya pada Minggu (13/8).

Selain itu dia memastikan unit tersebut ready atau siap dipesan. Sehingga tidak perlu inden lama-lama lagi.

“Sekarang tersedia dua warna kuning sama biru,” tambahnya.

Patut diketahui, terlahir sebagai motor adventure Aprilia Tuareg 660 memiliki bobot 187 kilogram dalam keadaan kosong. Kemudian dibekali rangka yang dirancang mampu menerjang berbagai medan jalan.

Dari sisi desain, Aprilia Tuareg 660 merupakan hasil karya PADC (Piaggio Advanced Design Center) atau departemen Piaggio Group di Pasadena, California. Selain tampilannya yang menarik, motor ini juga telah menggunakan sistem pencahayaan full LED dan menampilkan DRL perimeter.

Aprilia Tuareg 660 juga menerapkan konsep double fairing. Fungsinya sebagai pelengkap aerodinamis, sebelumnya diaplikasikan pada Aprilia RS 660 serta Aprilia Tuono 660.

Sebagai produk global, konfigurasi paralel mesin twin cylinder membuat jarak sadel ke tanah lebih rendah sehingga masyarakat Asia mampu berkendara lebih nyaman. Aprilia Tuareg 660 juga telah dilengkapi akselerator multimap Ride-by-Wire elektronik untuk mengontrol throttle.

Sedangkan pada dapur pacunya, Aprilia Tuareg 660 mengusung mesin berkapasitas 659 cc, dua silinder, pendingin cairan, DOHC, injeksi dengan transmisi manual enam percepatan.

Di atas kertas diklaim bisa memuntahkan tenaga 79.1 hp pada 9.250 rpm. Sementara torsi puncaknya 70 Nm di 6.500 rpm.

Selanjutnya terdapat sejumlah fitur kekinian diberikan Aprilia. Sebut saja seperti ATC (Aprilia Traction Control) yang bisa disesuaikan ke empat level atau dinonaktifkan.

Lalu ada ACC (Aprilia Cruise Control) gun mempertahankan kecepatan yang disetel tanpa menarik tuas gas.

Aprilia Tuareg 660 Resmi Meluncur di Indonesia, Harga Rp656 Juta
Photo : Aprilia

Tak ketinggalan AEB (Aprilia Engine Brake). Sistem ini mampu mengontrol engine brake dan dapat disesuaikan hingga tiga tingkat.

Untuk memaksimalkan pengalaman berbeda, Aprilia telah menyiapkan empat mode berkendara khusus yakni urban, explore, offroad serta individual.


Terkini

mobil
MG 4 EV

MG 4 EV Resmi Diperkenalkan, Tampilannya Lebih Ramah

Desain baru MG 4 EV resmi diperkenalkan di Cina dengan tampilan yang lebih ramah dibanding sebelumnya

mobil
BYD Makin Gencar di Asia Tenggara, Produsen Jepang Wajib Waspada

BYD Makin Gencar di Asia Tenggara, Produsen Jepang Wajib Waspada

Pengamat sorot sejumlah hal yang harus dilakukan produsen Jepang bertahan di tengah gempuran mobil BYD

mobil
Harga Honda HR-V Hybrid Turun, Jaecoo Santai Andalkan Nama Chery

Jaecoo Masih Pede Saingi Honda Dalam Perang Harga Murah

Menurut Jaecoo dengan bergabung bersama Chery mereka tidak gentar buat bersaing dengan pabrikan Jepang

mobil
Penjualan BYD Global

Penjualan BYD Group Juni 2025 Lampaui Wholesales Indonesia

Penjualan BYD Group di Juni 2025 berhasil lampaui wholesales mobil Indonesia periode Januari sampai Mei 2025

motor
Peneliti Singgung Produsen EV Masih Ogah Tes Keamanan Baterai

Peneliti Singgung Produsen EV Masih Ogah Tes Keamanan Baterai

Peneliti ungkap masih ada produsen EV roda dua yang enggan menguji keamanan baterai dengan alasan biaya mahal

news
Aturan Tarif Sopir Logistik Disiapkan Demi Berantas Truk ODOL

Aturan Tarif Sopir Logistik Disiapkan Demi Berantas Truk ODOL

Kemenko Infra mengaku tengah menyiapkan aturan tarif atas dan bawah sopir logistik demi berantas truk ODOL

mobil
Bocoran Spesifikasi BYD Sealion 05 EV, Calon Rival Neta X di RI

Bocoran Spesifikasi BYD Sealion 05 EV, Calon Rival Neta X di RI

BYD Sealion 05 EV terdaftar di Direktorat Jenderal Kekayaan Intelektual dan berpeluang hadir di GIIAS 2025

news
Karoseri Laksana Kapalkan Bus ke Sri Lanka, Siap Lebarkan Sayap

Karoseri Laksana Kapalkan Bus ke Sri Lanka, Siap Lebarkan Sayap

Karoseri Laksana mengirimkan satu bus ke Sri Lanka untuk digunakan kegiatan pariwisata serta antarkota