Jangan Asal, Begini Cara Menggunakan Standar Tengah Motor
30 September 2022, 19:10 WIB
Menjadi komponen penting pada sepeda motor, begini cara mudah merawat rem cakram agar berfungsi optimal
Oleh Dian Tami Kosasih
TRENOTO – Merupakan komponen penting pada sepeda motor, rem berfungsi untuk mengontrol kecepatan dan memberhentikan laju kendaraan. Menjadi salah satu jenis yang banyak digunakan saat ini, terdapat beberapa cara merawat rem cakram agar kinerjanya berjalan optimal.
”Fungsi rem tentunya sangat penting dalam melancarkan aktivitas berkendara sepeda motor. Jika kinerja rem terganggu, maka dapat membahayakan keselamatan berkendara pengguna motor,” kata Muslian, Manager After Sales Main Dealer Yamaha PT Thamrin Brothers (Sumatera Selatan & Bengkulu).
Sedikitnya terdapat tiga hal penting yang perlu diperhatikan pemilik kendaraan, tak kecuali memperhatikan minyak rem secara rutin.
“Karena itu kami memberikan beberapa cara perawatan khususnya rem cakram agar mendukung kelancaran aktivitas menggunakan motor,” tuturnya.
Untuk lebih jelasnya, berikut tiga cara merawat rem cakram versi Yamaha.
Rutin memeriksa kanvas rem atau mengganti minyak rem bermanfaat untuk menjaga kinerja rem cakram lebih optimal. Umumnya, penggantian minyak rem dilakukan setiap dua tahun atau ketika motor telah mencapai jarak 24 ribu kilometer.
Terlepas dari itu, pemilik kendaraan juga perlu memperhatikan warna dari minyak rem apakah sudah mengalami perubahan menjadi semakin gelap sehingga harus segera diganti.
Rem yang juga dikenal dengan nama hidrolik ini juga harus dibersihkan secara rutin, khususnya pada bagian kaliper. Bersifat terbuka, banyak debu dan kotoran ikut menempel pada kanvas atau piston ketika pemilik menggunakan kendaraan di jalan.
Kondisi ini tentu berpengaruh pada kinerja rem. Karena kotor rem biasanya tak berfungsi secara maksimal, sehingga lakukan pembersihan perlu dilakukan secara rutin.
Saat handle rem terasa berat saat ditekan, pemilik juga perlu melakukan pemeriksaan atau mengganti seal master rem bagian atas. Jangan lupa hubungi bengkel resmi terdekat untuk melakukan perawatan dan penggantian komponen pada bagian tersebut.
Efek yang cukup terasa apabila kaliper bermasalah ialah turunnya kualitas pengereman serta kerja handle rem. Biasanya pengendara akan kesulitan menggunkana komponen karena tiba-tiba menjadi berat atau tak berfungsi. Hal ini tentu menimbulkan resiko kecelakaan.
Karena itu, pastikan kaliper pada motor dalam kondisi baik serta lakukan pemeriksaan rutin ke bengkel resmi terdekat.
Artikel Terpopuler
Artikel Terkait
30 September 2022, 19:10 WIB
02 Agustus 2022, 21:47 WIB
29 Juli 2022, 16:39 WIB
29 Juni 2022, 11:48 WIB
23 Juni 2022, 06:30 WIB
Terkini
14 November 2025, 22:00 WIB
Polytron menunjukkan tren positif penjualan mobil listrik di Oktober 2025, salurkan 103 unit ke konsumen
14 November 2025, 21:00 WIB
Ratusan anggota komunitas J6 EVO diajak untuk mengikuti acara yang diinisiasi oleh Chery beberapa waktu lalu
14 November 2025, 20:00 WIB
Von Dutch merilis koleksi busana untuk perempuan dengan pilihan warna menarik untuk memperluas pasar
14 November 2025, 19:00 WIB
Nicolo Bulega bertekad naik kelas ke MotoGP, namun perlu melakukan banyak penyesuaian pola berkendara
14 November 2025, 18:01 WIB
Polda Metro Jaya bakal melakukan rekayasa lalu lintas ketika kedatangan Raja Yordania dimulai hari ini
14 November 2025, 17:00 WIB
Galespeed dan Active hadir di Indonesia melalui One3 Motoshop dengan memanfaatkan ajang pameran IMHAX 2025
14 November 2025, 16:00 WIB
Menperin menganggap sektor otomotif tidak boleh diabaikan karena memiliki keterkaitan dalam ekonomi nasional
14 November 2025, 15:00 WIB
Setelah Ora 03, mobil listrik GWM Ora 07 yang debut ASEAN di Thailand tercatat di data wholesales Gaikindo