Bawa Adora, Indomobil Emotor Siap Menggoda Pengunjung IIMS 2025

Indomobil Emotor melakukan debut di IIMS 2025, mereka langsung membawa motor listrik terbaru yaitu Adora

Bawa Adora, Indomobil Emotor Siap Menggoda Pengunjung IIMS 2025

KatadataOTOIndomobil Emotor untuk pertama kali berpartisipasi di IIMS (Indonesia International Motor Show) 2025. Mereka pun langsung memboyong motor listrik barunya, yakni Adora.

Kehadiran EV (Electric Vehicle) tersebut demi menggoda para pengunjung di JIExpo, Kemayoran Jakarta selama pameran berlangsung.

“Adira hadir untuk menjawab kebutuhan mobilitas modern yang lebih efisien, aman dan ramah lingkungan,” ungkap Gerry Kertowidjojo, Direktur PT Indomobil Emotor Internasional dalam keterangan resmi.

Gerry mengatakan kalau mereka bertekad menstimulus masyarakat untuk beralih dari motor konvensional, ke kendaraan roda dua setrum.

Bawa Adora, Indomobil Emotor Siap Menggoda Pengunjung IIMS 2025
Photo : Indomobil Emotor

Kemudian menghadirkan pengalaman berkendara yang lebih baik bagi para konsumen di Tanah Air. Jadi mereka memajang Indomobil Emotor Adora di IIMS 2025.

“Tidak hanya menghadirkan performa berkualitas, bersama Indomobil kami juga menawarkan opsi cicilan bagi pelanggan Adora untuk pembelian baterai baru setelah masa garansi tiga tahun berakhir,” lanjut Gerry.

Sebagai informasi, Indomobil Emotor Adora memiliki bobot keseluruhan 150 kilogram. Kemudian mempunyai panjang 1.910 mm, lebar 564 mm serta tinggi 1.110 mm.

Pada dapur pacu mengandalkan motor listrik bertenaga 4 hp dan torsi 140 Nm. Dipadukan baterai Lithium berkapasitas 2,45 kWh.

Menawarkan daya jelajah sampai 110 km dalam satu kali pengisian daya, dengan kecepatan maksimal 75 km/jam.

Di bagian kaki-kaki, disematkan suspensi teleskopik di depan. Sementara di belakang menggunakan tipe dual shock.

Patut diketahui, Indomobil Emotor Adora diniagakan dalam beberapa opsi kelir, mulai dari Gunmetal Grey, Angelic White, Sakura Blossom, Ocean Blue, Galaxy Black dan Mint Green

Sementara harga motor listrik Indomobil Emotor Adora adalah Rp 24,5 juta untuk tipe Basic. Sedangkan varian Livery dilego Rp 24,9 juta.

Siap Kembangkan Ekosistem EV

Di sisi lain Indomobil Emotor siap melakukan ekspansi jaringan diler mereka, sampai 200 lokasi sepanjang 2025. Lalu menyiapkan training center untuk memastikan layanan purna jual yang optimal.

Bawa Adora, Indomobil Emotor Siap Menggoda Pengunjung IIMS 2025
Photo : Indomobil Emotor

Langkah tersebut sejalan dengan komitmen Indomobil Group dalam membangun ekosistem kendaraan listrik yang berkelanjutan.

Selain itu Indomobil Group juga menjalin kolaborasi dengan berbagai pihak. Ambil contoh IMFI, Adira, BNI, Mandiri, Danamon dan BCA.

Selanjutnya mempermudah akses kepemilikan Adora, sementara sinergi dengan komunitas EV seperti Komunitas Sepeda atau Motor Listrik (KOSMIK Indonesia).


Terkini

mobil
Suzuki Fronx Siap Masuk Indonesia Tahun Ini

Sinyal Peluncuran Suzuki Fronx Kian Kuat, Segera Dipasarkan

Tanggal Suzuki Fronx diluncurkan buat konsumen di Indonesia sepertinya hanya tinggal menunggu waktu saja

mobil
Xpeng X9

Xpeng Siap Tawarkan Mobil Otonom di RI, Tapi Pengemudi Tetap Waspada

Xpeng siap tawarkan mobil otonom di Asia Tenggara termasuk Indonesia tetapi pengemudi tetap harus waspada

mobil
Menilik Peluang Daihatsu Rocky Hybrid Dirakit Lokal di RI

Menilik Peluang Daihatsu Rocky Hybrid Dirakit Lokal di RI

Rocky Hybrid berpeluang dirakit lokal di fasilitas KAP 2 atau pabrik baru Daihatsu di masa mendatang

news
Gaikindo

Respon Gaikindo Mengenai Wacana Aturan TKDN dari Pemerintah

Gaikindo menganggap jika aturan TKDN maupun impor dilonggarkan, maka industri otomotif Indonesia bisa ambruk

mobil
Bocoran Harga Mitsubishi DST Concept, di Bawah Rp 500 Jutaan

Bocoran Harga Mitsubishi DST Concept, di Bawah Rp 500 Jutaan

Disinyalir meluncur pada perhelatan GIIAS 2025, Mitsubishi DST Concept kabarnya dijual seharga Rp 450 jutaan

mobil
10 Mobil Hybrid Terlaris Maret 2025, Zenix Masih Teratas

10 Mobil Hybrid Terlaris Maret 2025, Zenix Masih di Atas Awan

Toyota Innova Zenix masih memimpin deretan mobil hybrid terlaris sepanjang 2025 dan disusul oleh Suzuki XL7

mobil
Toyota Avanza

20 Mobil Terlaris Maret 2025, Toyota Avanza Geser Honda Brio

Toyota Avanza jadi mobil terlaris Maret 2025 setelah menggeser Honda Brio dari peringkat pertama di bulan lalu

news
SIM keliling Jakarta

Jadwal dan Lokasi SIM Keliling Jakarta Hari Ini 21 April 2025

Kembali beroperasi seperti biasa hari ini, ada lima lokasi SIM keliling Jakarta yang dapat dimanfaatkan