30 Model Motor Listrik Honda Bakal Mengaspal Hingga 2030

Setidaknya akan ada 30 model motor listrik Honda yang mengaspal di dunia guna mencapai netralitas karbon

30 Model Motor Listrik Honda Bakal Mengaspal Hingga 2030

KatadataOTO – Honda mengaku tidak main-main dalam merambah dunia elektrifikasi. Sebab mereka menyiapkan sejumlah produk anyar.

Bahkan jenama asal Jepang tersebut mengaku hendak memasarkan puluhan model kendaran roda dua setrum buat konsumen di seluruh dunia.

“Kami akan memperkenalkan sekitar 30 model sepeda motor listrik di global hingga 2030,” ujar Daiki Mihara selaku Executive Officer Head of Motorcycle and Power Products Electrification Business Development Unit Honda Motor Co. Ltd beberapa waktu lalu.

Lebih jauh dia menjelaskan hal itu dilakukan demi mencapai target yang telah ditentukan. Sebab mereka ingin menjual empat juta motor listrik Honda secara global pada 2023.

AHM Bertekad Dorong TKDN Honda Icon e: dan Cuv e: Jadi 40 Persen
Photo : KatadataOTO

Kemudian mereka juga ingin mencapai netralitas karbon di seluruh produk pada 2040-an. Sehingga Honda menyiapkan berbagai kendaraan roda dua elektrifikasi.

“Untuk mencapai hal ini kami menetapkan 2024 sebagai tahun perdana guna ekspansi global sepeda motor listrik,” Daiki menuturkan.

Dia pun berharap seluruh kendaraan roda dua elektrik Honda dapat diterima dengan baik oleh para konsumen di seluruh dunia.

Honda Baru Saja Luncurkan Dua Motor Listrik

Sebagai informasi, mereka belum lama ini meniagakan Honda Cuv e: serta Icon e:. Keduanya merupakan model ke-10 juga ke-11 dari 30 motor listrik yang ditargetkan hingga 2030.

“Kedua model tersebut diperkenalkan perdana di Indonesia dan dipersiapkan untuk peluncuran secara global,” tegas Daiki.

Di sisi lain AHM (Astra Honda Motor) telah membuka keran pemesanan dua motor listrik baru mereka. Sehingga masyarakat dapat segera memiliki.

Namun Anda harus sedikit bersabar. Sebab Honda Icon e: dan Cuv e: baru bakal dikirim ke tangan konsumen paling lambat pada akhir tahun.

“Per hari ini kalau mau order sudah bisa, tetapi seperti yang saya katakan tadi pengiriman maksimum dilakukan Desember 2024,” ucap Octavianus Dwi Putro, Marketing Director AHM.

Motor Listrik Baru Honda
Photo : KatadataOTO

Octa mengungkapkan buat tahap produksi pertama Honda Icon e: juga Honda Cuv e: bakal mengikuti permintaan pasar. Harapannya agar bisa memenuhi kebutuhan konsumen.

Sekadar mengingatkan harga Honda Icon e: adalah Rp 28-32 juta. Sementara Honda Cuv e: standar dibanderol Rp Rp 53-57 juta.

Terakhir Honda Cuv e: RoadSync Duo dipasarkan di angka Rp 57-61 juta. Seluruh jumlah tersebut telah berstatus OTR (On The Road) DKI Jakarta.


Terkini

mobil
All-Terrain Circuit Experience BYD

Sirkuit All-Terrain BYD Tawarkan Pengalaman Unik Buat Pengunjung

BYD hadirkan Sirkuit All-Terrain untuk membuktikan ketangguhan teknologi kendaraan listrik yang mereka kembangkan

mobil
MotoGP

Penjelasan Aturan Restart Motor di MotoGP, Berlaku Tahun Ini

FIM menetapkan aturan baru terkait prosedur menyalakan motor pasca kecelakaan di tengah balapan MotoGP

otosport
MotoGP 2027

Kata Rossi Soal Peraturan MotoGP 2027, Tetap Andalkan Ducati

Valentino Rossi percaya Desmosedici milik Ducati masih akan kompetitif usai peraturan MotoGP 2027 dijalankan

mobil
Mobil Listrik

Insiden Mobil Listrik Terbakar saat Diparkir, Ini Analisanya

Insiden mobil listrik terbakar tidak semata-mata disebabkan oleh baterai, berikut analisa EVSafe Indonesia

mobil
Toyota Innova Zenix

Susul Avanza, Harga Toyota Innova Zenix Naik di Awal Tahun

Menurut informasi yang dihimpun, Toyota Innova Zenix paling murah dipasarkan dengan banderol Rp 437,3 jutaan

mobil
Harga Hyundai Ioniq 5

Harga Hyundai Ioniq 5 Naik Rp 81 Juta di Pertengahan Januari 2026

Harga Hyundai Ioniq 5 langsung terkerek tinggi dibandingkan tahun lalu, sehingga bisa memberatkan konsumen

mobil
Mobil listrik MG

Tahun Baru, MG Tawarkan Promo Menarik Dua Produk Unggulan

MG Motor Indonesia menggelar program penawaran menarik untuk konsumen setia di Tanah Air di awal 2026

mobil
Insentif Otomotif

Airlangga Ungkap Tengah Kaji Insentif Otomotif di 2026

Airlangga mengaku tengah melakukan evaluasi insentif otomotif untuk di 2026 agar industri bisa tetap berjalan