Zeekr Akan Dirikan 4 Diler Baru di Luar Kota Besar

Selain Pondok Indah, Zeekr akan dirikan diler di luar kota besar guna menjangkau konsumen premium di daerah

Zeekr Akan Dirikan 4 Diler Baru di Luar Kota Besar

KatadataOTO – Manufaktur mobil listrik asal China, Zeekr akan melakukan ekspansi pasar yang tidak hanya berfokus di area Jakarta saja. Mereka mengungkapkan rencana membangun empat jaringan diler di daerah termasuk luar pulau Jawa.

Hal ini dikarenakan pasar premium tidak hanya diminati oleh calon pembeli di Jakarta saja. Masih banyak area lain terbukti menjadi tempat potensial buat memasarkan produk di kelas Luxury.

Khusus di area Jakarta sendiri, targetnya pada 2025 Zeekr bakal mendirikan Zeekr Center di kawasan Pondok Indah.

“Di 2025 rencananya kami akan buka empat diler jaringan di beberapa kota besar. Seperti Medan, Batam, Surabaya dan Bandung, itu target kami,” ungkap Lano Tungka, Marketing Head & PR PT Premium Auto Prima di ICE BSD, Tangerang Selatan, Selasa (26/11).

Zeekr Mulai Antar Unit ke Konsumen Januari 2025
Photo : KatadataOTO

Masih ada sederet tantangan harus dihadapi Zeekr dalam memasarkan lini kendaraannya. Salah satunya adalah membuat calon konsumen familiar dengan brand tersebut.

Mengingat lini kendaraan di kelas premium yang cukup dikenal umumnya berasal dari merek asal Eropa. Sehingga Zeekr akan fokus melakukan sosialisasi produk ke masyarakat secara intens.

“Zeekr berada di posisi Ultimate Luxury, jadi kami akan benar-benar mempersiapkan. Kami segera buka Zeekr Center di Pondok Indah awal 2025 dan empat diler lain, dengan harapan konsumen mudah menjangkau kami,” tegas Lano.

Saat ini Zeekr menawarkan dua model kendaraan konfigurasi setir kanan yakni Zeekr X dan 009. Masing-masing mengisi segmen SUV kompak dan MPV mewah.

Zeekr Akui Kenaikan PPN Bakal Jadi Tantangan Penjualan
Photo : KatadataOTO

Keduanya memiliki strategi pasar berbeda dari kebanyakan merek Tiongkok lain yang masuk tanah air. Karena ditawarkan dengan estimasi banderol cukup tinggi, di kisaran Rp 1,1 miliar sampai Rp 2,7 miliar.

Nantinya Zeekr X maupun Zeekr 009 masih akan diimpor utuh dari negara asalnya. Belum ada rencana lebih rinci untuk melakukan perakitan lokal.

Konsumen sudah bisa mulai melakukan pemesanan unit di perhelatan GJAW 2024 (Gaikindo Jakarta Auto Week). Mobil mulai dikirimkan ke konsumen sekitar Januari 2025.


Terkini

news
SIM Keliling Jakarta

SIM Keliling Jakarta Ada di 5 Tempat Hari Ini 17 November 2025

Lima lokasi SIM keliling Jakarta kembali dibuka seperti biasa, bisa untuk perpanjangan SIM A maupun C

news
Lokasi SIM Keliling Bandung 17 November, Awas Operasi Zebra 2025

Lokasi SIM Keliling Bandung 17 November, Awas Operasi Zebra 2025

Agar tidak terkena tilang saat Operasi Zebra 2025, Anda bisa memanfaatkan kehadiran SIM keliling Bandung

news
ganjil genap Jakarta

Ganjil Genap Jakarta 17 November 2025, Ada Operasi Zebra

Ganjil genap Jakarta 17 November 2025 berbarengan dengan penyelenggaraan operasi Zebra sehingga pengawasan lebih ketat

otosport
Hasil MotoGP Valencia 2025

Hasil MotoGP Valencia 2025: Akhir Manis buat Bezzecchi

Marco Bezzecchi tutup musim ini dengan capaian manis di MotoGP Valencia 2025 dengan finish pertama

mobil
Mazda Siap Boyong EZ-6 Kembaran Deepal LO7, Changan Buka Suara

Mazda Siap Boyong EZ-6 Kembaran Deepal LO7, Changan Buka Suara

Mazda EZ-6 dan Changan Deepal LO7 sama-sama berpeluang besar untuk dipasarkan ke konsumen di Tanah Air

mobil
Klarifikasi Chery Soal Insiden Fengyun X3L di Gunung Tianmen

Klarifikasi Chery Soal Insiden Fengyun X3L di Gunung Tianmen

Chery beri penjelasan soal Fengyun X3L yang alami kecelakaan saat sedang uji ketangguhan di Gunung Tianmen

mobil
Suzuki Ertiga Hybrid

Pilihan Suzuki Ertiga Bekas Lansiran 2024 Kini Makin Beragam

Suzuki Ertiga bekas lansiran 2024 bisa jadi pilihan masyarakat buat berkendara saat libur Natal dan tahun baru

news
Honda Bikers Day 2025

Honda Bikers Day 2025 Disambangi 32 Ribu Rider Tanah Air

Puncak acara Honda Bikers Day 2025 memberikan pengalaman berbeda di Garut dengan puluhan ribu pemotor