Wuling Cortez 2022 Makin Pintar dan Manjakan Konsumen

Memeriahkan pasar otomotif Tanah Air, Wuling Cortez 2022 memiliki beragam fitur dan teknologi unggulan

Wuling Cortez 2022 Makin Pintar dan Manjakan Konsumen

TRENOTO – Resmi meluncur, Wuling Cortez 2022, memiliki beragam perubahan, salah satu yang menarik perhatian ialah inovasi WIND (Wuling Indonesian Command) dan IoV. 

"New Cortez merupakan model kedua yang dilengkapi oleh IoV atau Internet of Vehicle. Teknologi ini meningkatkan konektivitas pengemudi dan kendaraan melalui jaringan internet," kata Danang Wiratmoko, Product Planning Wuling Motors.

Selain itu, IoV juga dapat mengoperasikan berbagai fitur canggih, mulai dari Vehicle Remote Control sebagai kendali jarak jauh kendaraan melalui smartphone. Dengan teknologi ini, pengendara bisa menghidupkan mesin, mendinginkan kabin, membuka-tutup jendela dan mengunci pintu menggunakan smartphone.

"Pemilik kendaraan juga bisa mendapatkan informasi kendaraan,” jelasnya.

Terdapat juga fitur Vehicle Positioning untuk mengetahui lokasi terkini kendaraan menggunakan aplikasi yang dipasangkan pada ponsel pintar dan Geo Fencing. 

"Geo Fencing sebagai pagar elektronik dengan radius tertentu di sekitar kendaraan sebagai fitur keamanan. Jika kendaraan keluar dari radius yang ditetapkan, notifikasi akan dikirimkan ke smartphone pengguna. Multi-device interface juga memudahkan akses kendaraan melalui pemanfaatan fitur canggih melalui koneksi bluetooth atau bluetooth key," tutur Danang. 

Photo : Trenoto

Mendukung teknologi terbaru pada New Cortez, mobil pabrikan China tersebut telah menggunakan head unit modern berukuran 10.25 inci. Melalui perangkat ini, pengendara dapat melihat navigasi, memutar lagu favorit, atau berkirim pesan melalui head unit. 

Fasilitas ini juga didukung oleh Wuling Indonesian Command (WIND), voice command cerdas dengan menggunakan bahasa Indonesia. WIND memungkinkan pengendara menyalakan, mematikan, atau mengoperasikan beragam fitur kendaraan, mulai dari pendingin udara, jendela, sunroof, akses fitur hiburan seperti musik atau radio, melakukan panggilan telepon, menjalankan aplikasi hingga informasi tanggal.

“Kami mengaplikasikan Bahasa Indonesia pada WIND untuk memberikan kemudahan bagi setiap konsumen untuk fitur pintar perintah suara. Bahkan beberapa perintah menggunakan kalimat sehari-hari yang sederhana,” kata Handi Ahmad, Product Planning Wuling Motors.

Untuk fitur keselamatan, mobil ini didukung beragam fitur keselamatan, salah satunya kamera parkir, sensor parkir depan belakang, seat belt reminder, Auto Vehicle Holding, Electric Parking Brake, Electric Stability Control, rem cakram depan belakang, Hill Hold Control, 4 buah airbag di depan dan samping, fatigue driving warning, ABS, EBD, BA, Emergency Stop Signal, dan Tire Pressure Monitoring System.

Photo : Trenoto

Dari sisi jantung pacu, Wuling Cortez mendapatkan mesin 1.5 liter turbocharged yang mampu menyemburkan tenaga hingga 140 hp dengan torsi puncak 250 Nm. 

Memiliki dua varian, New Cortez CE dibanderol Rp287,3 juta, sedangkan New Cortez EX Rp325,65 juta. Menawarkan subsidi PPnBM, New Cortez CE mendapat harga Rp273,8 juta dan New Cortez EX Rp310,65 juta.


Terkini

mobil
ACC Berharap Penjualan Mobil Baru Membaik Tahun Depan

ACC Optimis Penjualan Mobil Baru Tahun Depan Bakal Comeback

ACC berharap penjualan mobil baru kembali bergairah pada 2025 karena tidak terlalu banyak agenda besar

otopedia
SIM Internasional

Syarat Pembuatan SIM Internasional November 2024 Makin Mudah

Membuat SIM Internasional pada November 2024 kini menjadi lebih mudah karena bisa dilakukan secara online

news
5 Lokasi SIM Keliling Jakarta Hari Ini 21 November 2024

5 Lokasi SIM Keliling Jakarta Hari Ini 21 November 2024

Para pengendara di Ibu Kota bisa memanfaatkan kehadiran SIM Keliling Jakarta yang dihadirkan Polda Metro Jaya

news
Jadwal dan Lokasi SIM keliling Bandung hari ini

Jadwal dan Lokasi SIM Keliling Bandung Hari Ini 21 November 2024

Ditempatkan di dua lokasi strategis setiap hari, simak informasi lengkap SIM keliling Bandung hari ini

news
Ganjil genap Jakarta

Ganjil Genap Jakarta 21 November 2024, Jangan Asal Pilih Jalan

Ganjil genap Jakarta 21 November 2024 kembali diterapkan untuk tekan kepadatan lalu lintas di jam sibuk

news
Jasa Marga buka tiga ruas tol secara fungsional

3 Ruas Tol Dibuka Fungsional Jasa Marga Saat Libur Nataru

Jasa Marga buka tiga ruas tol secara fungsional saat libur Natal dan tahun baru 2025 untuk hindari kemacetan

news
Ganjil genap Puncak

Kemenhub Siapkan 3 Solusi Atasi Kemacetan di Puncak

Kementerian Perhubungan siapkan 3 solusi atasi kemacetan di Puncak Bogor yang selama ini menjadi tantangan

mobil
10 Mobil Listrik Terlaris Oktober 2024, BYD M6 Pecundangi Omoda E5

10 Mobil Listrik Terlaris Oktober 2024, BYD M6 Pecundangi Omoda E5

BYD M6 masih merajai mobil listrik terlaris pada Oktober 2024 dengan mencatatkan penjualan 1.866 unit