Wuling BinguoEV Long Range AC Resmi Meluncur, Harga Paling Murah

Wuling BinguoEV Long Range AC resmi meluncur dengan harga Rp348 juta dan menjadi varian termurah untuk dimiliki

Wuling BinguoEV Long Range AC Resmi Meluncur, Harga Paling Murah

KatadataOTO – Wuling BinguoEV Long Range AC resmi meluncur sebagai varian baru untuk memenuhi kebutuhan masyarakat terhadap kendaraan listrik. Varian ini ditawarkan dengan harga Rp348 juta atau yang termurah dibandingkan tipe lain.

Menariknya mobil masih mendapat keringanan karena subsidi pemerintah sehingga banderolnya menjadi hanya Rp317 jutaan.

Hadirnya pilihan baru membuat pelanggan bisa mengisi daya baterai lebih mudah baik di rumah maupun SPKLU dengan konfigurasi pengisian daya AC. Sehingga mobilitas bisa terjaga namun tetap ramah lingkungan.

Wuling BinguoEV Long Range
Photo : Wuling

“Hadirnya varian ini maka semakin lengkap pilihan BinguoEV untuk dipilih konsumen sesuai kebutuhan mobilitas harian sekaligus menjadi ikon dalam kontribusi terhadap lingkungan yang lebih hijau,” Dian Asmahani, Marketing & Sales Director Wuling Motors (13/01).

Dalam keterangan resmi disampaikan bahwa Wuling BinguoEV Long Range AC menggunakan baterai Lithium Ferro Phosphate (LFP) IP67 berkapasitas 31.9 kWh Berkat ini pelanggan bisa menempuh perjalanan sejauh 333 km.

Daya dari baterai digunakan untuk menggerakkan motor listrik berdaya 67 hp dan torsi 150 Nm. Mobil memiliki empat mode berkendara yang bisa dipilih pelanggan sesuai kebutuhan yakni ECO, ECO+, Sport serta Normal.

Mobil juga dilengkapi beragam fitur yang membuat kenyamanan berkendara menjadi lebih optimal. Mulai dari Smart Entry & Smart Start, Multifunction Steering Wheel with Synthetic Leather, layar ganda 10.25 inci TFT Dual Screen dan 6-way Electric Adjustable Driver Seat.

Fitur keselamatan pada Wuling BinguoEV Long Range AC juga terbilang cukup lengkap guna melindungi pengemudi maupun penumpang secara maksimal. Auto Vehicle Holding, Electronic Stability Control, ABS & EBD, Tire Pressure Monitoring System, ISOFIX dan Dual SRS Airbag.

Wuling BinguoEV Long Range
Photo : Wuling

BinguoEV Long Range AC ditawarkan dalam tiga pilihan warna yaitu Milk Tea, Mousse Green dan Galaxy Blue.

Wuling pun memberikan promo berupa Lifetime Core EV Component Warranty mencakup power battery, drive motor serta motor control unit, gratis AC charging device 7 kW dan aksesori. Dengan ini diharapkan masyarakat bisa lebih tenang saat berkendara menggunakan BinguoEV.


Terkini

news
Auksi

Auksi Tingkatkan Layanan Demi Kenyamanan Pelanggan

Auksi melakukan pengembangan layanan dan lokasi lelang baru untuk menjawab kebutuhan para pelanggan setia

mobil
Mobil Listrik Xiaomi YU7

Mobil Listrik Xiaomi YU7 Baru Akan Diekspor 2027, Ini Alasannya

Xiaomi berminat mengekspor mobil listrik ke pasar global, tetapi masih ada satu penghambat yang dihadapi

news
Dugaan Penyebab Kecelakaan yang Tewaskan Diogo Jota di Spanyol

Dugaan Penyebab Kecelakaan yang Tewaskan Diogo Jota di Spanyol

Lamborghini yang dikendaraan Diogo Jota bersama sang adik terbakar saat kecelakaan di jalan tol A52, Spanyol

news
Persimpangan jalan

Dishub DKI Siapkan Teknologi Senilai Rp 120 Miliar Buat Atasi Macet

Dishub DKI menyiapkan teknologi senilai Rp 120 miliar untuk mengatasi kemacetan lalu lintas yang ada di Ibu Kota

mobil
Merek Jepang Diajak Ikut Manfaatkan Insentif Impor Mobil Listrik

Merek Jepang Diajak Ikut Manfaatkan Insentif Impor Mobil Listrik

Pemerintah terbuka jika merek Jepang mau ikut program insentif impor mobil listrik seperti yang dinikmati BYD

motor
Subsidi Motor Listrik Diharapkan Benar Diberikan di Agustus 2025

Subsidi Motor Listrik Diharapkan Benar Diberikan di Agustus 2025

Aismoli berharap rencana pemberian subsidi motor listrik pada bulan depan bukan sekadar harapan palsu

news
SIM Keliling Jakarta

Lokasi SIM Keliling Jakarta Hari Ini 4 Juli Jelang Akhir Pekan

Mendekati akhir pekan, SIM keliling Jakarta masih beroperasi sebagai fasilitas alternatif perpanjangan SIM

news
Ganjil genap Jakarta

Ganjil Genap Jakarta 4 Juli 2025, Ketat Sambut Libur Akhir Pekan

Ganjil genap Jakarta 4 Juli 2025 kembali diterapkan guna menghindari terjadinya kemacetan khususnya di jam sibuk