Toyota Innova Hycross Dikenalkan November, Dijual Tahun Depan

Toyota Innova Hycross dikabarkan akan dikenalkan di India pada November 2022 dan dijual mulai Januari 2023

Toyota Innova Hycross Dikenalkan November, Dijual Tahun Depan

TRENOTO – Toyota dikabarkan segera mengenalkan Innova Hycross di India pada November 2022 dan menjualnya di Januari 2023. Mobil ini dikabarkan hadir dengan pengembangan baru guna menjawab kebutuhan masyarakat global.

Dilansir dari Autocar India, Toyota Innova Hycross akan menanggalkan sasis ladder frame yang terus menjadi andalannya. Sebagai gantinya mereka menggunakan sasis monocoque agar lebih ringan serta canggih.

Tak hanya sasis, sistem penggerak belakang juga akan diubah menjadi depan. Secara umum, Innova Hycross memanfaatkan platform TNGA-C yang telah digunakan untuk Corolla.

Photo : Facebook Natthaphon Matsarat

Meski belum ada informasi jelas terkait mobil ini, beragam data sudah banyak bocor. Salah satunya adalah dimensi kendaraan yang kini memiliki panjang 4.700 mm dan wheel base 2.850 mm.

Dimensi baru ini pun menjanjikan kabin lebih lapang sehingga membuat kenyamanan di dalam meningkat dibanding sebelumnya.

Tak hanya itu, Toyota Innova Hycross juga tidak memiliki pilihan mesin diesel. Sebagai gantinya mereka akan menghadirkan mesin bensin berteknologi hybrid sehingga diharapkan konsumsi bahan bakar menjadi lebih efisien.

Toyota Kijang Innova Hybrid di Indonesia

Sementara di Indonesia, kabar kehadiran Toyota Kijang Innova hybrid juga cukup santer terdengar. Hal ini karena Agus Gumiwang Kartasasmita, Menteri Perindustrian pernah menyampaikan bahwa kendaraan tersebut akan diproduksi dan diluncurkan di Tanah Air.

Namun menurut Indra Chandra, Project General Manager Toyota Daihatsu Engineering & Manufacturing (TDEM) menyematkan teknologi hybrid tidaklah mudah. Ada banyak perhitungan yang harus dilakukan agar teknologi berfungsi optimal.

Photo : TrenOto

“Prosesnya kami siapkan dengan hati-hati, karena ini era baru bagi Toyota Indonesia. Contoh, biasanya kami menggunakan daya sebesar 12 volt dan sekarang disuruh mengerjakan baterai di atas 300 volt,” tegasnya.

Pada ajang IIMS 2022, Toyota sebenarnya sudah menampilkan Kijang Innova EV sebagai salah satu unit yang ditampilkan. Mobil tersebut bahkan sudah sempat dikendarai oleh Airlangga Hartarto Menteri Koordinator Bidang Perekonomian.

Meski belum diluncurkan, kemunculan Toyota Kijang Innoba EV dinilai sangat penting. Pasalnya MPV tersebut diharapkan bisa menjadi bukti kesiapan mereka dalam menyambut era mobil elektrifikasi di Indonesia.


Terkini

mobil
Hyundai Ioniq 9 Debut Akhir Bulan, Ini Bedanya dari Versi Konsep

Hyundai Ioniq 9 Debut Akhir Bulan, Ini Bedanya dari Versi Konsep

Hyundai Ioniq 9 bakal jadi saudara Kia EV9, ada beberapa perbedaan antara versi produksi dengan konsepnya

otosport
Jorge Martin Juara Dunia MotoGP Meski Bagnaia Menang di Catalan

Jorge Martin Juara Dunia MotoGP 2024, Bagnaia Menang di Barcelona

Jorge Martin sukses menjadi juara dunia MotoGP 2024 meski tidak berhasil memenangi seri Barcelona 2024

news
Rekayasa lalu lintas saat debat calon gubernur

Dishub Siapkan Rekayasa Lalu Lintas Saat Debat Pilkada Jakarta

Dinas Perhubungan siapkan rekayasa lalu lintas saat debat Pilkada Jakarta untuk hindari terjadi kepadatan

mobil
Suzuki Ertiga Hybrid bekas

3 Pilihan Suzuki Ertiga Hybrid Bekas 2023, DP Cuma Rp 10 Juta

Suzuki Ertiga Hybrid bekas lansiran 2023 makin banyak pilihan dengan beragam kemudahan seperti DP Rp 10 juta

mobil
Ford Siap Bawa Ranger Raptor Teranyar di GJAW 2024

Ford Siap Bawa Ranger Raptor Terbaru di GJAW 2024

Bakal diperkenalkan dan bisa dipesan oleh konsumen, Ford siap hadirkan Ranger Raptor 3.000 cc di GJAW 2024

otosport
Francesco Bagnaia Bongkar Kelemahan Martin saat Sprint Race

Francesco Bagnaia Bongkar Kelemahan Martin saat Sprint Race

Francesco Bagnaia menilai Jorge Martin cukup tertekan saat Sprint Race sehingga gagal tampil maksimal

mobil
Ini Mobil Baru Mitsubishi yang Berpeluang Hadir di GJAW 2024

Ini Perkiraan Mobil Baru Mitsubishi di GJAW 2024

Merupakan purwarupa dengan tampilan unik, Mitsubishi e-Evolution Concept berpeluang hadir di GJAW 2024

motor
Harley-Davidson Pamerakan Motor Listrik Baru, Bergaya Futuristik

Harley-Davidson Pamerkan Motor Listrik Baru, Bergaya Futuristik

Harley-Davidson baru saja memamerkan dua konsep motor listrik baru dari merek LiveWire buat diluncurkan 2026