Simak 12 Model Penerima Insentif Mobil Listrik Tahun Ini

Sebanyak 12 model EV memenuhi persyaratan untuk menerima insentif mobil listrik berupa PPN DTP tahun ini

Simak 12 Model Penerima Insentif Mobil Listrik Tahun Ini

KatadataOTO – Aturan terkait insentif mobil listrik telah disahkan dan tertuang di PMK (Peraturan Menteri Keuangan) Nomor 12 Tahun 2025. Ini berlaku per 4 Februari 2025.

Perlu diketahui PPN DTP (Pajak Pertambahan Nilai Ditanggung Pemerintah) sebelumnya telah dikucurkan pada sejumlah model mobil listrik tahun lalu. Ada keringanan pajak 10 persen sehingga konsumen hanya perlu menanggung sisa satu persennya.

Namun dengan adanya kenaikan PPN (Pajak Pertambahan Nilai) jadi 12 persen, artinya tahun ini pembeli mobil listrik perlu menanggung dua persen pajak.

Seperti kebijakan yang berlaku tahun lalu, ada sejumlah syarat yang perlu dipenuhi oleh manufaktur agar dapat memperoleh insentif, yakni memenuhi TKDN (Tingkat Komponen Dalam Negeri) dengan persentase tertentu. Berikut rincian 12 modelnya.

Hyundai Ioniq 5 Batik
Photo : KatadataOTO

Tingkatan TKDN Kendaraan Penerima Insentif

  • KBL berbasis baterai roda empat tertentu, TKDN minimal 40 persen
  • KBL berbasis baterai bus tertentu, TKDN minimal 40 persen
  • KBL berbasis baterai bus tertentu, TKDN minimal 20 persen sampai 40 persen.

Kategori di huruf a dan b dapat menerima subsidi sebesar 10 persen. Sementara di kategori c, besaran insentifnya adalah lima persen.

Berikut ini adalah daftar mobil yang berhak menerima insentif berupa PPN DTP dari pemerintah, karena telah memenuhi persyaratan TKDN.

Daftar Mobil Listrik Penerima Insentif

  1. Hyundai Ioniq 5
  2. Hyundai Ioniq 5 N
  3. Hyundai Kona Electric
  4. Wuling Air ev
  5. Wuling BinguoEV
  6. Wuling Cloud EV
  7. MG4 EV
  8. MG ZS EV
  9. Neta V-II
  10. Neta X
  11. Chery Omoda E5
  12. Chery J6
Bocoran Harga Hyundai Kona N Line, Sudah Bisa Dipesan
Photo : Hyundai USA

Sedangkan beberapa merek Tiongkok lain seperti BYD dan Aion telah menerima insentif impor. Karena mereka telah berkomitmen buat melakukan produksi lokal.

Sehingga saat ini lini kendaraan mereka yang masih berstatus CBU (Completely Built Up) atau diimpor utuh bisa tetap dijual dengan harga menarik buat konsumen.

Ada banyak model ditawarkan BYD ke konsumen seperti Dolphin, Atto 3, Seal, M6 sampai produk teranyar Sealion 7. Lalu Aion punya tiga andalan yakni Aion Y Plus, Aion Hyptec dan Aion V.ini


Terkini

news
Operasi Patuh Jaya

Polda Metro Jaya Tingkatkan Patroli Cegah Balap Liar

Polda Metro Jaya akan tingkatkan patroli di sejumlah lokasi strategis untuk mencegah balap liar di Ibu Kota

news
Oli Pertamina Fastron Dipakai Buat Pengembangan Lamborghini Baru

Pengembangan Mobil Balap Lamborghini Pakai Oli Pertamina Fastron

Oli Pertamina Fastron Platinum Racing 10W-60 diklaim memiliki sejumlah keunggulan yang cocok buat mobil balap

mobil
Polytron

Bupati Kudus Ingin Jadikan Polytron Sebagai Kendaraan Dinas

Bupati Kudus berencana jadikan Polyron G3 dan G3+ sebagai kendaraan dinas karena hemat dan buatan lokal

modifikasi
Dashcam Nakamichi

Nakamichi Luncurkan 2 Dashcam Baru, Rekam dengan Kualitas 4K

Nakamichi luncurkan 2 dashcam baru dengan kualitas gambar 4K dan tahan terhadap guncangan berat sekalipun

otosport
Marc Marquez Mau Berdamai dengan Rossi, Tetapi Ada Syaratnya

Marc Marquez Mau Berdamai dengan Rossi, Tapi Ada Syaratnya

Marc Marquez mengatakan kalau konflik dengan Valentino Rossi yang sudah berlangsung lama bisa saja berakhir

mobil
Penjualan Mobil Murah Turun, Segmen Menengah Atas Justru Naik

Penjualan Mobil Murah Turun, Segmen Menengah Atas Justru Cuan

Data Gaikindo menunjukkan bahwa di semester I 2025 penjualan mobil segmen menengah ke atas alami kenaikan

mobil
Polytron mulai produksi

Polytron Mulai Produksi G3 dan G3+ di Purwakarta

Polytron mulai produksi G3 dan G3+ di Purwakarta dengam memanfaatkan fasilitas milik PT Handal Indonesia Motor

otosport
Sebelum Liburan Wajib Cek Ganjil Genap Puncak Bogor Pekan Ini

Sebelum Liburan Wajib Cek Ganjil Genap Puncak Bogor Pekan Ini

Sebelum pergi berlibur, ada baiknnya Anda melihat lokasi serta jadwal ganjil genap puncak Bogor pekan ini