Siasat Chery Hilangkan Stigma PHEV Mahal di Kalangan Konsumen
23 April 2025, 07:00 WIB
Produksi Chery Tiggo 5X tak lagi jadi prioritas perusahaan sejak ada model baru yang diluncurkan ke Tanah Air
Oleh Adi Hidayat
KatadataOTO – Meski mengaku bahwa Chery Tiggo 5X masih dijual, tetapi usianya belum tentu masih lama. Pasalnya saat ini pabrikan asal China tersebut juga memiliki Tiggo Cross yang hadir di segmen serupa.
Tak hanya itu, Chery Tiggo 5X pun sudah hilang dari situs resmi sehingga makin memperkuat isu bahwa model tersebut bakal tergantikan.
“Saat ini kami masih memasarkan Chery Tiggo 5X. Tapi kami kembalikan ke pasar apakah permintaannya masih tinggi atau cukup digantikan dengan Tiggo Cross,” ungkap Budi Darmawan, Sales Director PT Chery Sales Indonesia (07/03).
Ia menegaskan bahwa pihaknya masih menjual Tiggo 5X dan memantau pergerakannya di pasar. Namun dirinya mengakui bahwa produksinya tidak diprioritaskan seperti sebelumnya.
“Saat ini kami memprioritaskan produksi Tiggo Cross duku karena pemintaannya sangat tinggi. Jadi sekarang kami harus fokus menyediakan unit,” tegasnya.
Sebelumnya diberitakan bahwa Chery melakukan perubahan strategi dalam memasarkan Tiggo 5X. Salah satunya adalah dengan menjadikan diler sebagai ujung tombak pemasaran model tersebut kepada diler.
Langkah tersebut dilakukan karena pihak APM bakal lebih fokus untuk memasarkan Tiggo Cross yang merupakan produk baru sehingga harus mendapat perhatian tambahan.
Perlu diketahui bahwa Tiggo 5X resmi dijual pada Juni 2024 dan ditargetkan untuk bisa terjual sebanyak 1.000 unit di akhir 2024. Sayangnya harapan itu belum tercapai karena sampai Januari 2025, baru 904 unit dilepas ke pasar.
Padahal model itu hadir dalam desain menarik dan cukup sporti. Hal ini berkat disematkannya Diamond Shaped Grille berlapis krom yang dikawinkan dengan dipasangkan Daytime Running Light (DRL) berteknologi LED.
Masuk ke dalam kabin, Chery Tiggo 5X didominasi warna hitam yang membuatnya terkesan sporti. Untuk hiburannya, pabrikan asal China tersebut sudah memasangkan head unit berukuran 10,25 inci.
Mobil dilengkapi oleh mesin berkapasitas 1.500 cc yang mampu menyemburkan tenaga sebesar 111,4 hp di 6.000 rpm dan torsi 138 Nm di 2.750 rpm.
Beberapa fitur kekinian juga sudah dipasangkan ke dalam mobil seperti Remote Start-up System. Berkat ini maka pemilik cukup menekan tombol Lock di kunci sekitar lima detik dalam jarak paling 1,2 meter dan mesin akan menyala secara otomatis.
Artikel Terpopuler
1
2
3
4
5
Artikel Terkait
23 April 2025, 07:00 WIB
22 April 2025, 17:00 WIB
21 April 2025, 18:00 WIB
20 April 2025, 21:00 WIB
18 April 2025, 19:57 WIB
Terkini
25 April 2025, 15:31 WIB
Polisi menyiapkan sejumlah rekayasa lalu lintas seperti ganjil genap Puncak Bogor untuk mengurangi kemacetan
25 April 2025, 14:00 WIB
DPR sebut transisi EV di RI belum optimal dan berdampak pada penjualan, perlu ada penyesuaian kebijakan
25 April 2025, 13:00 WIB
Meski baru diluncurkan, Nolan 1201 langsung jadi helm terlaris yang diminati oleh masyarakat meski harganya cukup tinggi
25 April 2025, 12:00 WIB
Kondisi dari sejumlah komponen pada mobil setelah dipakai perjalanan jarak jauh mudik lebaran perlu dicek
25 April 2025, 11:00 WIB
Geely Galaxy Cruiser Concept melantai dalam ajang Shanghai Auto Show 2025 dengan menawarkan berbagai kelebihan
25 April 2025, 10:00 WIB
Kementerian Perindustrian menegaskan bahwa produksi baterai EV di Indonesia tidak hanya mengandalkan LG
25 April 2025, 09:00 WIB
IMI menjelaskan kalau mereka menyiapkan 400 marshal untuk menyukseskan Jakarta E-Prix 2025 di 21 Juni nanti
25 April 2025, 08:00 WIB
Neta jamin layanan penjualan dan purna jual tetap berjalan seperti biasa pasca penutupan outlet Kelapa Gading