Diskon Motor Honda Setelah Lebaran 2025, Tembus Rp 8 Jutaan
10 April 2025, 17:17 WIB
Resmi menghentikan penjualan Odyssey di Indonesia, Honda Prospect Motor (HPM) menjamin layanan purna jual 15 tahun ke depan
Oleh Dian Tami Kosasih
TRENOTO – Setelah menghentikan penjualan Civic Hatchback, Honda Prospect Motor (HPM) kembali menyuntik mati salah satu model andalannya, yakni Odyssey.
Hal ini cukup mengejutkan karena pabrikan otomotif asal Jepang tersebut baru saja menghadirkan versi facelift Odyssey, 18 Februari 2021. Hadir sebagai MPV mewah, Yusak Billy, Business Innovation and Sales & Marketing Director PT HPM mengaku mobil ini masih tersedia di beberapa dealer resmi Honda.
“Kalau berapa unitnya, saya harus cek lagi di dealer. Jadi, sudah tidak ada lagi penjualan secara wholesale (pengiriman dari pabrikan ke diler),” katanya beberapa waktu lalu.
Meski tak lagi melakukan penjualan, Yusak menegaskan pihaknya akan menjamin ketersediaan suku cadang kendaraan hingga 15 tahun ke depan.
“Layanan purna jual kami sudah siapkan sampai 15 tahun ke depan. Jadi tidak perlu khawatir,” katanya kepada TrenOto, Senin (27/12/2021).
HPM resmi meluncurkan Odyssey untuk pasar otomotif sejak 2005. Menjadi salah satu pilihan konsumen Tanah Air, mobil ini dibekali mesin 2.356 cc empat silinder segaris, i-VTEC DOHC yang mampu menyemburkan tenaga hingga 170,6 Hp di 6.200 rpm dan torsi 225 Nm pada 4.000 rpm.
Sebagai MPV mewah, Honda memberikan Power Sunroof, Side Sunshade, serta Rear Auto A/C with Smart Touch untuk menambah kenyamanan pengemudi dan penumpang. Tak hanya itu, terdapat juga fitur One Push Ignition System, Paddle Shift, Hands-Free Telephone Switch, Tri-Zone Auto A/C with Smart Touch.
Mobil ini juga memiliki ruang kabin besar dengan Premium Cradle Seat plus Ottoman. Tak sampai disitu, mobil pabrikan berlambang huruf H ini juga mendapatkan meter cluster Interactive Thin Film Transistor (TFT) berukuran tujuh inci.
Terkait harga, Honda Odyssey 2021 dibanderol Rp898,9 juta. Angka tersebut berstatus on the road DKI Jakarta.
Sebagai informasi, awalnya Honda Odyssey hadir dengan menggandeng importir umum. Hingga generasi ketiga, HPM akhirnya menghadirkan mobil ini secara resmi.
Mobil ini mendapatkan penyegaran pada 2010 dan 2014. Odyssey Kembali mendapatkan penyegaran minor pada 2018. Hingga generasi terakhir mobil diperkenalkan pada awal tahun ini.
Artikel Terpopuler
Artikel Terkait
10 April 2025, 17:17 WIB
08 April 2025, 12:00 WIB
08 April 2025, 11:00 WIB
05 April 2025, 18:00 WIB
05 April 2025, 08:00 WIB
Terkini
11 April 2025, 21:00 WIB
BYD jadi merek terlaris di Bangkok International Motor Show 2025 mengalahkan pabrikan Jepang yang biasa menguasai
11 April 2025, 20:00 WIB
Francesco Bagnaia cukup dijagokan untuk menjadi pemenangan pada balapan MotoGP Qatar 2025 di sirkuit Lusail
11 April 2025, 19:00 WIB
Perusahaan otomotif Stellantis berniat menjual Maserati dengan kondisi sulit di tengah penerapan tarif impor
11 April 2025, 18:00 WIB
Maka Motors mendukung rencana Presiden Prabowo untuk melonggarkan aturan TKDN dan diganti dengan insentif
11 April 2025, 17:00 WIB
Banderol ditawarkan mulai dari Rp 200 jutaan, berikut rangkuman daftar harga SUV murah per April 2025
11 April 2025, 16:00 WIB
Konsumsi BBM di Libur Lebaran 2025 diklaim mengalami penurunan dibanding tahun lalu karena banyak pemudik pakai EV
11 April 2025, 15:40 WIB
BYD Yangwang U7 telah disematkan teknologi suspensi DiSus-Z
11 April 2025, 15:00 WIB
Mobil hybrid buatan China mulai merambah pasar otomotif Indonesia, merek-merek Jepang perlu siapkan strategi