Xpeng P7+ Diperkenalkan, Bakal Hadir di 36 Negara
01 Januari 2026, 17:00 WIB
Penjualan mobil listrik di China diprediksi akan mencapai 6 juta unit pada tahun ini dan didominasi merek BYD
Oleh Denny Basudewa
TRENOTO – Penjualan mobil listrik di China diprediksi tembus 6 juta unit pada tahun ini. Angka tersebut lebih banyak daripada target penjualan sepeda motor 2022 di Indonesia.
Penjualan mobil listrik di dunia diketahui tengah meningkat. Tidak terkecuali di Indonesia meskipun belum diikuti seluruh produsen.
Pada 2021 penjualan mobil listrik berbasis baterai maupun hybrid mencapai 6.5 juta unit seperti dikutip Databoks dari Inside EVs. Adapun jumlah tersebut meningkat 108 persen dibandingkan tahun sebelumnya yang mencapai 3.1 juta unit.
Dilansir Carscoops bahwa penjualan mobil listrik di China pada tahun ini diprediksi mencapai 6 juta unit. Adapun prediksi tersebut muncul dari Asosiasi Kendaraan Penumpang China (CAAM).
Disebutkan bahwa hingga Juli 2022 estimasi penjualan mobil ramah lingkungan di negeri Tiongkok mencapai 5.5 juta. Bulan lalu dikabarkan penjualan kendaraan tersebut meningkat 27 persen dengan raihan 486 ribu unit.
Di Indonesia penjualan mobil ramah lingkungan meliputi hybrid dan listrik murni dikuasai Hyundai dan Toyota. Berdasarkan data wholesales (penjualan APM ke diler) Gaikindo, Hyundai mendominasi penjualan kendaraan listrik murni.
Pabrikan mobil asal Korea Selatan tersebut medio Januari – Juni menjual Ioniq EV sebanyak 29 unit, Kona 20 EV unit, dan Ioniq 5 sebanyak 395 unit.
Selain itu, Hyundai melalui brand mewahnya yakni Genesis berhasil memasarkan G80 sebanyak 10 unit. Sedan mewah tersebut digunakan untuk operasional KTT G20 di Bali.
Masih menurut Carscoops, merek yang menjual mobil listrik paling banyak dunia adalah BYD. Produsen mobil asal China ini memimpin penjualan sepanjang semester 1 2022 dengan 641.350 unit.
Pencapaian BYD dikatakan melonjak hingga 314.9 persen secara tahunan dan menempatkannya di posisi unggul atas Tesla. Adapun jenama asal Amerika Serikat tersebut menjual 546.000 mobil listrik di paruh pertama 2022.
Raihan tersebut meningkat 46 persen dibandingkan periode sama tahun lalu.
Meskipun BYD mampu meraih angka penjualan lebih banyak, namun pencapaiannya tidak bisa disejajarkan. Hal ini dikarenakan BYD tidak menjelaskan lebih lanjut kategori penjualan mereka apakah murni EV atau tidak.
Artikel Terpopuler
1
2
3
4
5
Artikel Terkait
01 Januari 2026, 17:00 WIB
31 Desember 2025, 15:00 WIB
31 Desember 2025, 14:00 WIB
31 Desember 2025, 13:00 WIB
31 Desember 2025, 10:00 WIB
Terkini
01 Januari 2026, 17:00 WIB
Sedan ramah lingkungan Xpeng P7+ mendapatkan pembaruan sebagai model global, akan dijual di 36 negara
01 Januari 2026, 15:00 WIB
Polda Metro Jaya ungkap setidaknya ada 227.6262 pelanggaran yang terjaring tilang ETLE Statis di Jakarta
01 Januari 2026, 13:00 WIB
MPV 7-seater Hyundai Stargazer Cartenz disulap jadi ambulans guna memudahkan proses evakuasi di Sumatera
01 Januari 2026, 11:12 WIB
Setelah tahun baru 2026 harga BBM di SPBU swasta, terkhusus RON 92 turun dengan besaran yang bervariasi
01 Januari 2026, 09:00 WIB
Kementerian Perindustrian ajukan insentif untuk otomotif pada Kementerian Keuangan dengan skema yang matang
01 Januari 2026, 07:00 WIB
Di awal tahun, Pertamina melakukan penyesuaian harga BBM terutama untuk Pertamax series di sejumlah wilayah
01 Januari 2026, 06:00 WIB
Agar memanjakan para pengendara di libur tahun baru, SIM keliling Bandung tetap dihadirkan pihak kepolisian
31 Desember 2025, 18:00 WIB
Mayoritasnya merupakan mobil baru asal Tiongkok, kemudian telah dibekali teknologi hybrid maupun EREV