Hyundai Stargazer Cartenz versi Ambulans Meluncur untuk Sumatera
01 Januari 2026, 13:00 WIB
Penjualan Hyundai dan Kia secara global naik cukup signifikan dibandingkan periode yang sama tahun lalu
Oleh Adi Hidayat
KatadataOTO – Penjualan Hyundai dan Kia secara global sepanjang 2023 telah menorehkan hasil positif. Tercatat mereka melepas sedikitnya 7.3 juta unit di 2023 atau naik 6.6 persen dibanding tahun sebelumnya.
Namun dilansir Reuters jumlah itu masih 3 persen di bawah target mereka yaitu sebesar 7.52 juta unit. Melesetnya target disebabkan oleh banyak hal termasuk kondisi ekonomi yang sulit, kenaikan suku bunga hingga inflasi.
Kondisi tersebut membuat masyarakat kesulitan membeli kendaraan dan menyebabkan permintaan turun. Meski demikian mereka yakin 2024 akan menjadi periode yang lebih baik dibanding tahun lalu.
Mereka pun optimis bisa menjual sedikitnya 7.44 juta mobil di seluruh dunia. Jumlah itu naik 2 persen dibanding pencapaian tahun lalu dan akan berfokus pada kendaraan elektrifikasi khusus BEV.
“Hyundai berencana untuk menjadi pemimpin di bidang elektrifikasi dan fokus pada optimalisasi profitabilitas serta memperkuat infrastruktur produksi kendaraan listrik global. Kami juga menetapkan strategi bisnis yang fleksibel agar bisa beradaptasi dengan perubahan pasar,” tegas Hyundai dalam siaran persnya.
Pada 2023 penjualan Hyundai berhasil meningkat 6.9 persen menjadi 4.2 juta kendaraan. Kenaikan terbesar berasal dari pasar domestik yang mencapai 10.6 persen menjadi 688.884 unit.
Sementara jumlah unit terjual di negara lain mengalami peningkatan sebesar 6.2 persen. Sepanjang tahun pabrikan berlogo H miring berhasil melepas 3.2 juta unit mobil di berbagai negara.
Pada 2024 Hyundai berencana melepas minimal 4.24 juta unit. Jumlah tersebut terdiri dari 704.000 unit di Korea Selatan sementara sisanya di negara lain.
Kia juga meraih hasil baik di 2023 dengan mencatatkan rekor penjualan yaitu 3.08 juta unit di seluruh dunia atau naik 6.3 persen. Permintaan di dalam negeri mengalami pertumbuhan 4.6 persen menjadi 538.822 unit.
Penjualan Kia di negara lain pun meningkat 6.7 persen. Sepanjang 2023 merek tersebut telah melepas 2.5 juta unit.
Di 2024 Kia memiliki target menjual sedikitnya 3.2 juta unit kendaraan. Jumlah itu terdiri dari 530.000 unit di Korea Selatan dan 2.63 juta unit di negara lain.
Artikel Terpopuler
1
2
3
4
5
Artikel Terkait
01 Januari 2026, 13:00 WIB
22 Desember 2025, 10:00 WIB
17 Desember 2025, 21:00 WIB
06 Desember 2025, 09:00 WIB
05 Desember 2025, 07:00 WIB
Terkini
01 Januari 2026, 17:00 WIB
Sedan ramah lingkungan Xpeng P7+ mendapatkan pembaruan sebagai model global, akan dijual di 36 negara
01 Januari 2026, 15:00 WIB
Polda Metro Jaya ungkap setidaknya ada 227.6262 pelanggaran yang terjaring tilang ETLE Statis di Jakarta
01 Januari 2026, 13:00 WIB
MPV 7-seater Hyundai Stargazer Cartenz disulap jadi ambulans guna memudahkan proses evakuasi di Sumatera
01 Januari 2026, 11:12 WIB
Setelah tahun baru 2026 harga BBM di SPBU swasta, terkhusus RON 92 turun dengan besaran yang bervariasi
01 Januari 2026, 09:00 WIB
Kementerian Perindustrian ajukan insentif untuk otomotif pada Kementerian Keuangan dengan skema yang matang
01 Januari 2026, 07:00 WIB
Di awal tahun, Pertamina melakukan penyesuaian harga BBM terutama untuk Pertamax series di sejumlah wilayah
01 Januari 2026, 06:00 WIB
Agar memanjakan para pengendara di libur tahun baru, SIM keliling Bandung tetap dihadirkan pihak kepolisian
31 Desember 2025, 18:00 WIB
Mayoritasnya merupakan mobil baru asal Tiongkok, kemudian telah dibekali teknologi hybrid maupun EREV