Pengamat Ingatkan Dampak Perang Harga Mobil di Indonesia

Produsen berkompetisi menghadirkan harga mobil terendah, pengamat ungkap dampak positif dan negatifnya

Pengamat Ingatkan Dampak Perang Harga Mobil di Indonesia

KatadataOTO – Manufaktur otomotif Cina di Indonesia menawarkan harga mobil kompetitif, lebih rendah dibandingkan model serupa dari merek lain di kelasnya.

Beberapa merek seperti Chery kerap memberlakukan strategi harga mobil khusus peluncuran. Banderol kendaraan akan naik seiring bertambahnya jumlah pemesan.

PHEV (Plug-in Hybrid Electric Vehicle) terbaru mereka jadi yang termurah di dalam negeri yakni Rp 500 jutaan.

“Jadi harga ini saya juga kaget. Saat dipresentasikan, saya heart bleeding. Intinya 1.000 orang pertama bisa melihat teknologi terbaru (dari Chery),” kata Zeng Shuo, Vice President PT CSI (Chery Sales Indonesia) di Jakarta beberapa waktu lalu.

First Drive Honda HR-V Hybrid
Photo : KatadataOTO

Di satu sisi, harga mobil terjangkau memberikan efek positif. Konsumen mendapatkan semakin banyak opsi kendaraan khususnya lini elektrifikasi.

Langkah ‘banting harga’ ini tampaknya kemudian diikuti pabrikan Jepang. Honda HR-V Hybrid meluncur dengan harga di bawah Rp 500 jutaan, lebih rendah dari versi sebelumnya. Pengamat menilai ada dampak positif bisa dirasakan.

“Ini berpotensi mendongkrak penjualan Honda HR-V Hybrid secara masif pada mayoritas konsumen Indonesia yang saat ini masih khawatir dengan infrastruktur BEV (Battery Electric Vehicle),” kata Yannes Pasaribu, pengamat otomotif dan akademisi ITB (Institut Teknologi Bandung) kepada KatadataOTO, Kamis (19/05).

Kehadiran mobil hybrid harga kompetitif dari pabrikan Jepang bantu patahkan anggapan bahwa HEV (Hybrid Electric Vehicle) lebih mahal dari kendaraan mesin konvensional.

“Langkah Honda juga akan memaksa kompetitor utama seperti Toyota dan merek lain untuk tidak lagi bisa bermain aman menempatkan model hybrid mereka di segmen harga premium,” lanjut dia.

Namun dia mengingatkan strategi banting harga mobil tetap memiliki efek negatif bagi para produsen maupun konsumen.

Perang harga secara langsung akan menggerus margin keuntungan produsen. Keuntungan ini krusial untuk investasi jangka panjang pada R&D (Research and Development), perluasan jaringan diler, peningkatan kualitas layanan purna jual dan inovasi di masa depan,” tegas dia.

Chery Tiggo 8 CSH
Photo : KatadataOTO

Kemudian, harga jual mobil baru terpaut rendah otomatis membuat versi bekasnya semakin murah. Padahal, resale value atau harga jual kembali jadi salah satu hal yang sangat diperhatikan konsumen otomotif Tanah Air.

Terakhir, perang harga di mana manufaktur berlomba menghadirkan produk dengan harga terendah bisa berdampak pada kualitas kendaraan.

“Ada risiko mereka mulai memotong biaya aspek-aspek krusial seperti kualitas material, fitur keselamatan atau pengujian produk. Pada akhirnya akan merugikan konsumen dan reputasi industri tersebut secara global,” ungkap Yannes menutup perkataannya.


Terkini

news
GIIAS Bandung 2025

GIIAS Bandung 2025 Resmi Dibuka, Ada Diskon BBNKB 10 Persen

Beli mobil baru di GIIAS Bandung 2025 bisa mendapatkan potongan harga untuk mengundang minat konsumen

mobil
Toyota bZ3X Setir Kanan Debut, Harga di Bawah Rp 1 M

Toyota bZ3X Setir Kanan Debut, Harga di Bawah Rp 1 M

Mobil listrik Toyota bZ3X punya varian berkonfigurasi setir kanan, hadir perdana di Hong Kong dan Makau

otosport
Tiket MotoGP Mandalika

Sisa Tiket MotoGP Mandalika 2025 Mulai Menipis

Tiket MotoGP Mandalika 2025 diklaim mulai menipis menjelang penyelenggaraan balapan kelas dunia tersebut

motor
IMOS 2025 Pikat Ribuan Pengunjung, Ada Peluang Kenaikan Transaksi

IMOS 2025 Pikat Ribuan Pengunjung, Transaksi Berpeluang Naik

Rangkaian program pembelian dan peluncuran produk baru, IMOS 2025 berhasil pikat ratusan ribu pengunjung

otosport
VR46

Pertamina Enduro VR46 Pakai Livery Spesial di MotoGP Mandalika 2025

Tim Pertamina Enduro VR46 bakal kembali menggunakan tampilan berbeda saat menjalani MotoGP Mandalika 2025

news
Harga BBM Pertamina Oktober 2025, Dexlite dan Dex Naik

Harga BBM Pertamina Oktober 2025, Dexlite dan Dex Naik

Sejumlah harga BBM dari Pertamina mengalami kenaikan di Oktober 2025, namun untuk Pertamax hingga Turbo Tetap

otosport
Alex Marquez

Alex Marquez Kagum dengan Penggemar MotoGP di Indonesia

Alex Marquez mengaku kagum dengan besarnya penggelar MotoGP di Indonesia dibandingkan negara lainnya

news
GIIAS Bandung 2025

Jadwal dan Lokasi GIIAS Bandung 2025, Dibuka Hari Ini

GIIAS Bandung 2025 menawarkan pengalaman otomotif mulai teknologi hingga pengalaman berkendara unit terbaru