New Toyota Hilux GR Sport Meluncur, Harganya Rp700 Jutaan

New Toyota Hilux GR Sport meluncur dengan harga Rp731.4 juta dan telah dilengkapi oleh mesin baru yang lebih bertenaga

New Toyota Hilux GR Sport Meluncur, Harganya Rp700 Jutaan

TRENOTO – Setelah hanya diperkenalkan pada ajang GIIAS 2022, new Toyota Hilux GR Sport meluncur dengan harga Rp731.4 juta. Berkat kehadirannya, Toyota Indonesia kini memiliki 6 model GR Sport.

Beragam pengembangan dilakukan khususnya pada sisi luar untuk memperkuat kesan tangguh pada mobil. Pengembangan diklaim telah menyesuaikan konsep awal dari Toyota Hilux.

“Hilux GR Sport dikembangkan menggunakan DNA Motorsport Toyota Gazoo Racing (TGR). Dilengkapi oleh perfoma mesin dan beragam fitur keselamatan membuat model ini menjadi pilihan baru para pecinta off-road,” ungkap Henry Tanoto, Vice President Director PT Toyota-Astra Motor.

Photo : Toyota

Ubahan paling mudah terlihat adalah tampilan luarnya karena telah disematkan beberapa aksesoris khas GR Sport. Salah satunya adalah emblem di grille trapezoidal yang masih dipertahankan oleh Toyota.

Kesan tangguh di bagian depan juga semakin terasa berkat front bumper extension dan fog bezel. Sedangkan di sisi samping, terdapat pelek baru berdiameter 18 inci untuk menambah kesan tanggunh pada mobil.

Baca juga : Toyota GR86 Generasi Terbaru Gunakan Hybrid dan Turbo

Tak hanya tampilan luar, interior juga mendapat pengembangan dengan tema Advance Sporty Interior. Dalam konsep ini, kursi Toyota Hilux GR Sport dibalut oleh kombinasi bahan suede, genuine serta synthetic leather.

Sementara untuk jantung pacunya, pabrikan asal Jepang ini membekalinya dengan mesin diesel 1GD-FTV berkapasitas 2.800 cc. Tenaga yang sanggup dihasilkan pun cukup besar yaitu 201 hp pada 3.000-4.000 rpm dan torsi 500 Nm di 1.600-2.800 rpm sesuai standar emisi Euro-4.

Tenaga tersebut kemudian didistribusikan ke seluruh roda melalui transmisi otomatis 6-speed dengan sequential shift dan paddle shift. Suspensinya dibuat lebih rigid melalui penggunaan MONO-Tube Type Shock Absorber.

Photo : Toyota

Teknologi Toyota Safety Sense 2.0 disematkan guna memastikan pengendara tetap waspada kala berkendara. Dalam TSS tersebut terapat Pre-Collision System (PCS), Dynamic Radar Cruise Control (DRCC) serta Lane Departure Alert (LDA).

Terdapat pula beberapa fitur keselamatan lain seperti Panoramic View Camera, Rear Cross Traffic Allert (RCTA), Blind Spot Monitor (BSM), Vehicle Stability Control (VSC), Hill Assist Control (HAC), Downhill Assist Control (DAC), Trailer Sway Control (TSC), Rem ABS + EBD hingga Emergency Brake Signal (EBS).


Terkini

mobil
Mobil listrik Mitsubishi

Mitsubishi Hentikan Investasi EV ke Perusahaan Milik Renault

Mitsubishi hentikan investasi pengembangan mobil listrik ke Ampere, perusahaan EV yang dimiliki Renault

mobil
daihatsu

Cara Unik Daihatsu Temukan Pembelinya Berbeda dari Merek Lain

Daihatsu menyambangi langsung konsumen setianya di tempat-tempat yang tidak biasa dilakukan merek lain

news
Lokasi SIM Keliling Bandung Hari Ini 21 Mei, Simak Jadwalnya

Lokasi SIM Keliling Bandung Hari Ini 21 Mei, Simak Jadwalnya

Keberadaan SIM keliling Bandung hari ini bisa dimanfaatkan para pengendara motor dan mobil di Kota Kembang

news
Cek 5 Lokasi SIM Keliling Jakarta Hari Ini

Lokasi SIM Keliling Jakarta Hari Ini, Bisa Perpanjang SIM A dan C

Perpanjangan SIM A dan C bisa dilakukan dengan mudah di fasilitas SIM keliling Jakarta, simak informasinya

news
Ganjil genap Jakarta

Ganjil Genap Jakarta 21 Mei 2025, Awas Ada Tilang ETLE

Ganjil genap Jakarta 21 Mei 2025 diselenggarakan dengan beragam pengawasan ketat dari pihak kepolisian

modifikasi
Modifikasi Daihatsu Terios

Inspirasi Modifikasi Daihatsu Terios Offroad, Tampil Makin Garang

Modifikasi Terios bergaya offroad menarik perhatian di Daihatsu Kumpul Sahabat 2025, simak detailnya

mobil
Suzuki

Mobil Hybrid Dominasi Penjualan Suzuki Sepanjang April 2025

Suzuki mengungkap kalau penjualan kendaraan mereka sepanjang April 2025 ditopang oleh deretan mobil hybrid

mobil
Honda E:N1

Honda Kurangi Investasi Pada Mobil Listrik, Fokus ke Hybrid

Honda kurangi investasi pada mobil listrik akibat adanya perlambatan permintaan secara global dan beralih ke hybrid