Mazda Dipaksa Ganti Rugi Uang Konsumen Karena Kerusakan Mesin

Pengadilan Amerika Serikat menyatakan Mazda bersalah karena produknya alami kerusakan di Valve Stem Seal

Mazda Dipaksa Ganti Rugi Uang Konsumen Karena Kerusakan Mesin

KatadataOTOMazda terbukti bersalah di pengadilan Amerika Serikat. Hal itu karena mereka dinyatakan menjual mobil dengan kerusakan pada Valve Stem Seal.

Membuat para konsumen dirugikan karena masalah tersebut. Sebab terjadi kebocoran oli pada ruang bakar kendaraan.

Efeknya konsumsi oli di mobil Mazda lebih boros. Pemilik terpaksa melakukan pergantian pelumas sebelum waktu ditentukan.

“Pada seluruh kendaraan yang terdampak akan muncul peringatan ‘Low Engine Oil Level’ di panel instrumen sebelum interval penggantian oli di 7.500 mil atau 12.070 kilometer,” tulis Carscoops, Senin (1/7).

Pemilik Mobil Mazda Dapat Ganti Rugi Rp 36 Juta, Ini Penyebabnya
Photo : Istimewa

Berangkat dari hal tersebut delapan pemilik mobil Mazda melayangkan gugatan ke meja hijau. Mereka merasa dirugikan karena masalah Valve Stem Seal.

Pasalnya jika tidak segera ditangani maka berpotensi terjadi kerusakan mesin yang tambah besar. Dengan begitu pemilik harus mengeluarkan dana lebih guna melakukan perbaikan

Oleh sebab itu pengadilan di negeri paman sam mengabulkan permohon para penggugat. Mereka menjatuhi hukuman kepada Mazda.

Pabrikan asal Jepang ini wajib memberikan ganti rugi. Akan tetapi jumlahnya terbilang cukup kecil, sekitar 2.200 dolar atau sekitar Rp 36 jutaan saja.

Mazda Bantah Ada Masalah di Mobilnya

Di sisi lain, manufaktur asal negeri matahari terbit itu masih berkelit mengenai masalah pada bagian Valve Steam Seals di kendaraan milik konsumen.

“Meskipun Mazda telah kalah dalam gugatan hukum tersebut, perusahaan ini membantah semua tuduhan serta tak mengakui kesalahannya,” lanjut laporan Carscoops.


Terkini

news
Tol Probolinggo

Tol Probolinggo Banyuwangi Seksi 1 Buka Fungsional Saat Arus Balik

tol Probolinggo Banyuwangi seksi 1 dibuka secara fungsional saat arus balik Lebaran 2025 untuk hindari kemacetan

motor
Begini Nasib Harga Motor Honda saat Rupiah Terus Melemah

Nasib Harga Motor Honda saat Rupiah Terus Melemah

Melemahnya nilai tukar rupiah terhadap dolar Amerika Serikat bakal berdampak ke harga motor Honda di Indonesia

news
Tol Japek II Selatan Mulai Dibuka Hari Ini, Tidak Dipungut Biaya

Tol Japek II Selatan Mulai Dibuka Hari Ini, Tidak Dipungut Biaya

Demi mengurangi kepadatan lalu lintas pada arus balik Lebaran 2025, Tol Japek II Selatan mulai dibuka hari ini

news
Tarif tol

Jasa Marga Bebaskan Tarif Tol Saat Arus Balik, Simak Aturannya

Jasa Marga bebaskan tarif tol saat arus balik untuk beri kemudahan kepada masyarakat saat arus balik

mobil
Nissan

Nissan Jual Pabrik Pada Renault Demi Selamatkan Perusahaan

Nissan jual pabrik mereka di India pada Renault demi selamatkan perusahaan dari ancaman kebangkrutan

mobil
Modal Jetour X50e EV Gaet Minat Konsumen Tanah Air

Modal Jetour X50e EV Gaet Minat Konsumen Tanah Air

Jetour X50e EV siap dipasarkan di Indonesia tahun ini, disebut telah didesain menyesuaikan kebutuhan konsumen

otosport
MotoGP Amerika 2025

Drama MotoGP Amerika 2025: Bos Trackhouse Mau Ada Aturan Tegas

MotoGP Amerika 2025 sempat tertunda 10 menit akibat Marc Marquez, bos Trackhouse minta kejelasan aturan

mobil
Harus Ada SIM Khusus Mobil Listrik, Demi Kurangi Angka Kecelakaan

Harus Ada SIM Khusus Mobil Listrik, Demi Kurangi Angka Kecelakaan

Agar mengurangi angka kecelakaan, pihak kepolisian diminta membuat SIM khusus pengemudi mobil listrik