Harga Wuling BinguoEV Makin Terjangkau, ini Sebabnya

Harga Wuling BinguoEV turun berkat insentif pemerintah sehingga lebih murah dibandingkan harga saat peluncuran

Harga Wuling BinguoEV Makin Terjangkau, ini Sebabnya

KatadataOTO – Harga Wuling BinguoEV turun karena dipastikan telah memiliki Tingkat Komponen Dalam Negeri mencapai 47.5 persen. Dengan ini maka mobil produksi Cikarang tersebut berhak atas insentif dari pemerintah.

Pencapaian ini menunjukkan komitmen Wuling untuk terus melakukan pengembangan terhadap ekosistem kendaraan listrik di Indonesia. Terlebih harga yang terjangkau bisa membuat masyarakat lebih mudah beralih dari kendaraan konvensional ke elektrifikasi.

“Pencapaian ini menegaskan komitmen Wuling dalam mendukung industri otomotif nasional. Kami terus berkomitmen menjadikan inovasi dan keberlanjutan berjalan seiringan untuk Indonesia yang lebih hijau,” terang Dian Asmahani,” Sales and Marketing Director Wuling Motors (13/01).

WUling BinguoEV
Photo : Wuling

Wuling BinguoEV resmi dijual di Indonesia pada pertengahan Desember 2023. Ketika itu mobil dijual dengan harga mulai dari Rp358 juta sampai 408 juta.

Saat ini ada tiga varian yang bisa dipilih pelanggan yaitu BinguoEV Long Range AC, Long Range AC DC dan Premium Range AC DC. Masing-masing memiliki keunggulan berbeda serta dapat disesuaikan dengan kebutuhan pelanggan.

Baterai yang digunakan pada Wuling BinguoEV Long Range memiliki kapasitas 31.9 kWh cukup untuk memenuhi perjalanan sejauh 333 km. Sementara Premium Range dibekali baterai lebih besar yaitu 37.9 kWh sehingga jarak tempuhnya bisa 410 km.

Keduanya dibekali oleh motor listrik serupa yang dapat melepaskan tenaga sebesar 67 hp dan torsi 150 Nm. Masing-masing juga memiliki empat mode berkendara yaitu ECO, ECO+, Sport serta Normal.

Beragam fitur kenyamanan juga sudah ditambah guna meningkatkan kenyamanan berkendara. Sebut saja Smart Entry & Smart Start, Multifunction Steering Wheel with Synthetic Leather, layar ganda 10.25 inci TFT Dual Screen dan 6-way Electric Adjustable Driver Seat.

Wuling BinguoEV
Photo : KatadataOTO

Selain itu sejumlah fitur keselamatan juga sudah dipasangkan pada mobil sehingga pelanggan bisa merasa lebih tenang selama perjalanan. Mulai dari Auto Vehicle Holding, Electronic Stability Control, ABS & EBD, Tire Pressure Monitoring System, ISOFIX dan Dual SRS Airbag.

Harga Wuling BinguoEV

Varian Harga OTR Jakarta Dengan Insentif PPN (Estimasi)
Long Range AC Rp348 juta Rp317 jutaan
Long Range AC DC Rp358 juta Rp326 jutaan
Premium Range Rp408 juta Rp372 jutaan

Terkini

otosport
Mandalika Racing Series 2024

Pertamina Mandalika Racing Series Bakal Hadirkan Kelas Baru

Pertamina Mandalika Racing Series 2024 ronde kedua siap digelar dengan adanya kelas baru untuk pemula

motor
Vespa Elettrica

Motor Listrik Vespa Elettrica Mulai Langka, Stok Menipis

PT Piaggio Indonesia meluncurkan motor listrik Vespa Elettrica pada GIIAS 2023, dikatakan saat ini stok menipis

motor
PT Piaggio Indonesia

Banyak Model Tiruan, Piaggio Optimistis Produknya Tetap Diminati

Piaggio optimistis produknya akan tetap diminati, meski sekarang banyak model tiruan dengan desain serupa

mobil
Elon Musk Belum Mau Investasi Mobil Listrik Tesla di Indonesia

Elon Musk Terus Kecoh Indonesia Soal Investasi Tesla

Elon Musk mengaku masih belum tertarik menanamkan mobil buat investasi mobil listrik Tesla di Indonesia

otosport
Jadwal MotoGP Catalunya 2024: Marquez Terus Tebar Ancaman

Jadwal MotoGP Catalunya 2024: Marquez Terus Tebar Ancaman

Marc Marquez diprediksi bakal terus menebar ancaman jelang bergulirnya MotoGP Catalunya 2024 akhir pekan nanti

news
Forwot

Forwot Rayakan Hari Jadi Ke-21 Dibarengi Turnamen

Forwot menggelar perayaan hari jadi ke-21 dibarengi dengan turnamen futsal dan didukung berbagai pihak

motor
Daftar Harga Motor Matic Honda Mei 2024, Beat dan Stylo 160 Naik

Daftar Harga Motor Matic Honda Mei 2024, Beat dan Stylo 160 Naik

Menurut pantauan KatadataOTO pada Senin (20/5), harga sejumlah motor matic Honda mengalami peningkatan

mobil
Pemerintah Godok Subsidi Mobil Hybrid, Ini Kata Wuling

Pemerintah Masih Godok Subsidi Mobil Hybrid, Wuling Buka Suara

Wuling menyambut rencana subsidi mobil hybrid yang tengah digodok oleh Presiden Jokowi dan para jajarannya