Harga Hyundai Kona Electric Diumumkan di GIIAS 2024

Menurut Haryiadi Kaimuddin harga Hyundai Kona Electric diumumkan di GIIAS 2024 beberapa bulan mendatang

Harga Hyundai Kona Electric Diumumkan di GIIAS 2024

KatadataOTO – Pengumuman harga Hyundai Kona Electric tinggal menunggu waktu. Seperti dibocorkan Hariyadi Kaimuddin, Director in Charge Hyundai Gowa.

Dia mengungkapkan kalau banderol dari mobil listrik anyar mereka hanya hitungan bulan. Sehingga bisa segera dipasarkan di Tanah Air.

“Selama ini mendapat sambutan baik. Iya (dirilis) di GIIAS 2024,” ujar Hariyadi kepada KatadataOTO di bilangan Kuningan, Jakarta beberapa waktu lalu.

Lebih jauh dia menuturkan kalau Hyundai Kona Electric bakal berstatus CKD (Completely Knock Down) atau dirakit di dalam negeri.

Hyundai Kona EV
Photo : KatadataOTO

“Ya kayanya Kona Electric bakal diproduksi di Cikarang,” dia menambahkan.

Sebelumnya Budi Nur Mukmin, Chief Marketing Officer PT HMID sempat mengungkapkan bahwa kehadiran Hyundai Kona Electric sudah tidak lama lagi.

“Soal waktu, harga dan spesifikasi nanti pasti akan kita umumkan tunggu waktu. Sebenarnya tidak lama lagi,” ucap Budi.

Harga Hyundai Kona Electric

Lebih jauh Hariyadi menuturkan kalau pihak Hyundai tengah berunding buat harga Kona Electric. Hal itu agar dapat memberikan banderol terbaik bagi konsumen.

“Kita sebagai diler makin murah kian bagus. Mungkin Rp 600 jutaan atau lebih bagus Rp 500 jutaaan,” kata Hariyadi.

Sementara beberapa waktu lalu, harga Hyundai Kona Electric sudah tercantum di laman Samsat PKB Jakarta dengan nilai Rp 421 jutaan. Kemudian sama seperti Ioniq 5, model ini bakal dijual dalam empat varian.

Akan tetapi, angka di atas bukan harga akhir karena belum termasuk biaya lain-lain seperti pajak dan sebagainya.

Sebagai perbandingan, trim terendah Ioniq 5 di NJKB adalah Rp 512 jutaan, kemudian dijual Rp 782 jutaan sudah termasuk insentif.

Hyundai Kona Electric
Photo : KatadataOTO

Menggunakan perhitungan tersebut ada kemungkinan harga Kona Electric tipe Prime Standard Range di kisaran Rp 690 jutaan. Sementara Signature Long Range Rp 740 jutaan.

Sama seperti Ioniq 5 nanti varian Kona Electric terbagi lagi jadi Standard Range dan Long Range. Prediksi harga tipe terendah mulai Rp 500 jutaan.

“Saya sangat menunggu harga yang akan diumumkan serta bagaimana prinsipal memposisikan. Karena itu menentukan produk ini bakal laku atau biasa saja,” Hariyadi menutup perkataannya.


Terkini

modifikasi
Tren Warna Cat Mobil 2024

Ini Tren Warna Cat Mobil 2024, Bernuansa Tenang

Diperkirakan sepanjang 2024 tren warna cat mobil bernuansa tenang dan tidak mencolok bergaya Moonlight

mobil
Toyota Avanza bekas

Toyota Avanza Bekas 2022 Termurah di Jakarta Mei 2024

Toyota Avanza bekas termurah di Mei 2024 ternyata cukup tersebar di sejumlah wilayah Jakarta dan sekitarnya

mobil
Toyota Sienta Welcab

Toyota Indonesia Serahkan Sienta Welcab untuk RSO Soeharso

Toyota Indonesia serahkan 1 unit Sienta Welcab untuk RSO Soeharso agar pelayanan kepada pasien lebih optimal

news
Rekayasa Lalu Lintas

Simak Rekayasa Lalu Lintas di Bundaran HI, Sambut HUT DKI Jakarta

Berikut rekayasa lalu lintas yang diterapkan oleh Dishub DKI Jakarta di sekitar Bundaran HI pada hari ini

motor
Intip Harga Yamaha Nmax Bekas 2022, Mulai Rp 20 Jutaan

Intip Harga Yamaha Nmax Bekas 2022, Mulai Rp 20 Jutaan

Salah satu motor bekas yang direkomendasikan adalah Yamaha Nmax, sebab harga yang ditawarkan terjangkau

modifikasi
The Elite Showcase

The Elite Showcase Resmi Dibuka, Tampilkan Ratusan Modifikasi

Harga tiket mulai Rp 100.000, pameran modifikasi The Elite Showcase resmi dibuka hari ini di ICE BSD

mobil
Kualitas Tol MBZ

Kualitas Tol MBZ Tidak Memenuhi Persyaratan SNI

Setelah diperiksa pihak ketiga pada akhir 2020 ternyata kualitas tol MBZ tidak memenuhi persyaratan SNI

motor
Harga Honda Vario 160 Bekas Mei 2024, Ada DP Ringan

Harga Honda Vario 160 Bekas Mei 2024, Ada DP Ringan

Honda Vario 160 bisa menjadi pilihan jika Anda tengah mencari motor bekas murah, sebab harganya Rp 22 jutaan