Generasi Baru Toyota Alphard dan Vellfire Meluncur Juni 2023

Generasi baru Toyota Alphard dan Vellfire dikabarkan akan meluncur pada Juni 2023 dengan beragam pengembangan

Generasi Baru Toyota Alphard dan Vellfire Meluncur Juni 2023

TRENOTO – Generasi baru Toyota Alphard dan Vellfire dikabarkan meluncur pada Juni mendatang. Beragam ubahan pun diprediksi telah dilakukan guna membuat mobil menjadi lebih nyaman serta menarik perhatian.

Dilansir dari Bestcarweb, Toyota masih belum menyampaikan kepastian atas kehadiran mobil tersebut. Meski demikian beredar informasi bahwa beberapa diler sudah mendapat pelatihan terkait model baru.

Tak hanya itu, pemesanaan mobil pun kemungkinan sudah bisa dilakukan mulai Mei 2023. Melalui strategi ini maka diharapkan masyarakat dapat menikmati kendaraan tanpa harus menunggu terlalu lama.

Photo : Istimewa

Walau belum ada informasi resmi, beberapa pengembangan sudah dilakukan. Salah satunya adalah dengan tampilan depan Toyota Alphard yang menjadi lebih agresif bila dibandingkan model sebelumnya.

Sementara untuk Vellfire, desain depan akan mengalami pengembangan. Bedanya, gril dibuat menjadi lebih modern.

Selain desain, dimensi mobil juga mengalami pengembangan khususnya pada panjang. MPV Premium tersebut dikabarkan memiliki dimensi (PxLxT) 4.950 x 1.850 x 1.935 mm atau 45 mm dari sebelumnya.

Baca juga : Toyota Alphard Arief Muhammad Mogok Langsung Dijual

Masuk ke dalam kabin, tampilan dashboard akan memiliki kemiripan dengan Lexus yang sudah ditanamkan headunit berukuran 14 inci. Audionya menggunakan speaker dari JBL guna memberi pengalaman lebih optimal.

Sementara jantung pacunya akan menggunakan mesin berkapasitas 2.500 cc ditambah teknologi hybrid pada beberapa varian.

Beberapa fitur unggulan juga disematkan mulai dari head-up display, spion tengah hingga parkir otomatis. Sementara untuk harganya diperkirakan naik Rp50 hingga Rp100 jutaan.

Di Indonesia Toyota Alphard dan Vellfire terakhir kali mendapat peremajaan pada 2021. Ketika itu mobil mendapatkan penyempurnaan pada fitur Adaptive Cruise Control (ACC) yang dapat beroperasi sejak kecepatan 0 km per jam.

Photo : Auto 2000

Padahal sebelumnya fitur baru bisa aktif setelah mencapai kecepatan 50 km per jam. Pengembangan ini diharapkan bisa meningkatkan keselamatan berkendara masyarakat.

Daftar Harga Toyota Alphard 2023

  • 2.5 X A/T Rp1.229 miliar
  • 2.5 G A/T Rp1.385 miliar
  • 3.5 Q A/T 2.5 X A/T Rp1.661 miliar

Daftar Harga Toyota Vellfire 2023

  • 2.5 G A/T (Non Premium Color) Rp1.399 miliar
  • 2.5 G A/T (Premium Color) Rp1.402 miliar

Terkini

mobil
Jeep Kembali Goda Pencinta Film Lewat Jurassic World Rebirth

Jeep Kembali Goda Pencinta Film Lewat Jurassic World Rebirth

Jeep Wrangler 4Xe Mojito mejeng dan digunakan para aktor dalam beradegan pada film Jurassic World Rebirth

news
Kemenhub Bakal Kaji Penyesuaian Tarif Ojol, Libatkan Pakar

Kemenhub Bakal Kaji Penyesuaian Tarif Ojol, Libatkan Pakar

Kemenhub tanggapi simpang siur wacana kenaikan dan potongan tarif ojol, sebut masih dalam tahap diskusi

mobil
Mazda CX-3 Essential

Mazda CX-3 Essential Meluncur di Thailand, Indonesia Berikutnya

Mazda CX-3 Essential diprediksi hadir di ajang GIIAS 2025 setelah terlebih dulu diluncurkan di Thailand

news
Car Free Night

Masih Banyak Tantangan, Uji Coba Car Free Night Dibatalkan

Banyaknya tantangan yang harus diatasi membuat uji coba Car Free Night pada Sabtu (05/07) resmi dibatalkan

mobil
Xpeng X9

Xpeng X9 Dirakit Lokal, G6 Masih Menyusul Karena Hal Ini

Pihak Xpeng mengungkapkan alasan pihaknya bakal lebih dulu melakukan perakitan lokal X9 ketimbang G6

otopedia
6 Kesalahan Memilih Tempat Parkir yang Bikin Kantong Jebol

6 Kesalahan Memilih Tempat Parkir yang Bikin Kantong Jebol

KatadataOTO merangkum enam kesalahan memilih tempat parkir yang dapat merugikan pengemudi saat bepergian

motor
Desta kecelakaan saat touring pakai Ducati DesertX

Desta Kecelakaan Saat Touring Pakai Ducati DesertX di NTB

Desta kecelakaan saat memarkirkan Ducati DesertX yang digunakannya buat touring di kawasan Sembalun, NTB

mobil
Diler Xpeng Puri Dibuka, Tawarkan Fasilitas Body and Paint

Diler Xpeng Puri Resmi Dibuka, Tawarkan Fasilitas Body and Paint

Diler Xpeng di Puri, Jakarta Barat siapkan layanan 3S dan perbaikan bodi, ada unit test drive buat konsumen