Diskon Wuling Almaz RS Hingga Rp45 Juta Bulan Ini

Diskon Wuling Almaz RS Rp45 juta untuk menggoda calon konsumen yang tengah mencari SUV berteknologi tinggi

Diskon Wuling Almaz RS Hingga Rp45 Juta Bulan Ini

TRENOTO – Diskon Wuling Almaz RS Pro hingga Rp45 juta untuk pembelian bulan ini. Ada promo pembelian akhir tahun jika berencana untuk memesan mobil ini secara kredit.

Photo : Trenoto

Salah seorang tenaga penjualan Wuling mengatakan bahwa belum ada diskon untuk Almaz Hybrid karena masih terhitung baru. Namun ada potongan harga jika berminat untuk membeli Almaz RS Pro bulan ini.

“Promo akhir tahun. Almaz RS Pro bisa diajukan sampai Rp45 juta,” ucap tenaga penjual tersebut saat dihubungi TrenOto, Senin (5/12).

Berdasarkan informasi pada laman resmi Wuling, harga asli Almaz RS Pro adalah Rp434.2 juta. Ada harga promo menjadi Rp399.2 juta yang berlaku selama November.

Namun jika konsumen berminat tenaga penjual bisa mengajukan potongan harga yang lebih untuk pembelian kredit. Promo akhir tahun tersebut hanya berlaku selama Desember 2022.

Baca juga: Harga Wuling Almaz RS Lebih Menarik, Fitur Kalahkan Kompetitor

Sebagai informasi bahwa Wuling Almaz merupakan SUV yang resmi meluncur di Indonesia pada tahun 2021. Unitnya tersedia dalam lima pilihan warna yaitu pristine white + black, dazzling silver + black, aurora silver + black dan starry black.

Mobil SUV pintar ini sudah disematkan dengan berbagai fitur yang menarik untuk penggunanya, seperti WIND (Wuling Indonesian Command). Pemilik kendaraan bisa mengoperasikan kendaraan dengan perintah suara berbahasa Indonesia misalnya untuk menutup jendela atau menyalakan mobil.

Almaz sendiri tersedia dalam tiga pilihan, yaitu Almaz, Almaz RS Pro dan Almaz Hybrid. Untuk diketahui, Almaz RS hanya tersedia dalam satu pilihan transmisi yaitu transmisi otomatis CVT.

Fitur lain yang tersedia adalah IoV (Internet of Vehicle). Dengan rangkaian fitur ini pemilik kendaraan bisa mengatur mobil dari jarak jauh hanya dengan menggunakan smartphone dan terkoneksi internet atau bluetooth key. 

IoV juga membantu pemilik Almaz untuk mengetahui posisi lokasi parkir mobil dengan menggunakan fitur vehicle positioning. Ada juga informasi bahan bakar yang bisa didapat melalui smartphone tanpa harus mengecek ke dalam mobil.

Harga Wuling Almaz Terbaru

Photo : Wuling

  • Almaz 1.5T SE CVT Rp316 juta
  • Almaz 1.5T SE MT Rp298.5 juta
  • Almaz 1.5T EX CVT 5 seater Rp370.1 juta
  • Almaz 1.5T EX CVT 7 seater Rp 380.8 juta
  • Almaz RS 1.5T EX Rp 414.1 juta
  • Almaz RS 1.5T Pro Rp434.2 juta

Terkini

news
Kendaraan listrik polisi

Kepolisian Siapkan 59 Kendaraan Listrik untuk Kebutuhan Patroli

Kepolisian siapkan 59 kendaraan listrik untuk memenuhi beragam kebutuhan penugasan anggota di lapangan

mobil
Aion V

Prediksi Harga Aion V yang Meluncur di GJAW 2024

Harga Aion V yang meluncur di GJAW 2024 diperkirakan mencapai Rp 500 jutaan dan sudah bisa dipesan dari sekarang

mobil
Perputaran uang judi online cukup buat beli 1,2 juta Hyundai Tucson

Perputaran Uang Judi Online Setara 1,2 Juta Hyundai Tucson Hybrid

Perputaran uang judi online mencapai Rp 900 triliun, cukup untuk membeli Hyundai Tucson Hybrid secara tunai

motor
Opsen PKB dan PPN 12 Persen Bikin Industri Motor Menjerit

Opsen PKB dan PPN 12 Persen Bikin Industri Motor Menjerit

Kebijakan opsen PKB serta PPN 12 persen yang bakal diterapkan awal 2025 diprediksi memberatkan industri motor

mobil
Indomobil Group Bakal Sediakan Mobil Listrik Bagi PLN Icon Plus

Indomobil Group Bakal Sediakan Mobil Listrik Bagi PLN Icon Plus

Indomobil Group baru saja menjalin kerja sama untuk menyediakan berbagai mobil listrik bagi PLN Icon Plus

otosport
Federal Oil

Federal Oil Sambut Kedatangan Fermin Aldeguer di Gresini Racing

Federal Oil menyambut kedatangan pembalap baru di tim Gresini Racing untuk beraksi di musim balap MotoGP 2025

mobil
Toyota bZ7 Concept Debut, Prius Listrik yang Pakai Baterai BYD

Toyota bZ7 Concept Debut, Prius Listrik yang Pakai Baterai BYD

Begini tampilan mobil konsep Toyota bZ7 yang debut di China, penggerak sampai baterainya disuplai oleh BYD

mobil
Neta Sebut Bangun Diler di Pluit Potensial

Diler Neta di Pluit Disebut Memiliki Potensi, Target 50 Unit Sebulan

Jadi sasaran sejumlah manufaktur otomotif China, Neta mengungkapkan mengapa area Pluit terbilang potensial