Diskon Suzuki Ertiga di IIMS 2023 Capai Rp25 Juta

Jadi salah satu pilihan LMPV, diskon Suzuki Ertiga di IIMS 2023 capai Rp25 juta dengan opsi angsuran mulai Rp5 jutaan

Diskon Suzuki Ertiga di IIMS 2023 Capai Rp25 Juta

TRENOTO – Pameran IIMS 2023 sudah memasuki hari ke-delapan. Sejumlah pabrikan masih terus memberikan beragam promo dan potongan harga menarik buat konsumen yang melakukan transaksi selama pameran berlangsung.

Mobil LMPV (low multi purpose vehicle) menjadi salah satu yang cukup diminati masyarakat saat ini, potongan harganya juga menggiurkan. Diskon Suzuki Ertiga di IIMS 2023 mencapai puluhan juta rupiah dan bisa dialokasikan ke potongan uang muka.

“Ertiga non hybrid diskonnya sampai Rp25 juta, untuk NIK 2022,” ucap salah seorang tenaga penjual Suzuki di booth saat ditemui TrenOto, Kamis (23/02).

Ia menjelaskan total uang muka pertama yang harus disiapkan oleh calon konsumen ialah di kisaran Rp42 jutaan. Namun dengan adanya diskon maka tinggal siapkan uang sebanyak kira-kira Rp17 juta saja.

Photo : Suzuki Indonesia

Ada tiga varian Ertiga yang ditawarkan dengan jangkauan harga berbeda-beda, yakni all new Ertiga GA,GL AT (automatic transmission) dan GL MT (manual transmission).

Jika berminat untuk melakukan pembelian secara kredit berikut TrenOto rangkum skema cicilan Suzuki Ertiga di pameran IIMS 2023.

Baca juga: Harga Suzuki Ertiga Diesel Bekas Mahal Karena Langka dan Irit BBM

Skema cicilan all new Suzuki Ertiga

Ertiga GA Rp227.3 juta TDP Rp37 jutaan

  • Angsuran Rp18 jutaan tenor 12 bulan
  • Angsuran Rp9.8 jutaan tenor 24 bulan
  • Angsuran Rp7.1 jutaan tenor 36 bulan
  • Angsuran Rp5.8 jutaan tenor 48 bulan
  • Angsuran Rp5 jutaan tenor 60 bulan

Ertiga GL MT Rp250.7 juta TDP Rp40.6 jutaan

  • Angsuran Rp19.8 jutaan tenor 12 bulan
  • Angsuran Rp10.8 jutaan tenor 24 bulan
  • Angsuran Rp7.8 jutaan tenor 36 bulan
  • Angsuran Rp6.4 jutaan tenor 48 bulan
  • Angsuran Rp5.6 jutaan tenor 60 bulan
Photo : Trenoto

Ertiga GL AT Rp261.7 juta TDP Rp42.5 jutaan

  • Angsuran Rp20.7 jutaan tenor 12 bulan
  • Angsuran Rp11.2 jutaan tenor 24 bulan
  • Angsuran Rp8.2 jutaan tenor 36 bulan
  • Angsuran Rp6.7 jutaan tenor 48 bulan
  • Angsuran Rp5.8 jutaan tenor 60 bulan

Sekedar informasi pameran otomotif ini masih berlangsung hingga akhir pekan, Minggu 26 Februari 2023. Harga tiketnya adalah Rp85 ribu namun belum termasuk akses masuk area konser Infinite Live.


Terkini

modifikasi
IMX Pamerkan Hasil Modifikasi Indonesia di Los Angeles

IMX Pamerkan Hasil Modifikasi Indonesia di Los Angeles

IMX LA Car Meet Up sukses digelar di KJRI Los Angeles dan menyedot banyak perhatian pencinta otomotif

modifikasi
HMC 2025

Karya Modifikator HMC 2025 Disebut Sudah Naik Level

HMC 2025 menghadirkan karya-karya yang lebih kreatif dalam hal ide modifikasi dan selaras dengan tema

mobil
Wholesales LSUV Oktober 2025 Tumbuh 10,5 Persen, Terios Naik

Wholesales LSUV Oktober 2025 Tumbuh 10,5 Persen, Terios Moncer

Distribusi dari pabrik ke diler atau wholesales LSUV tunjukkan capaian positif, sejumlah model alami kenaikan

news
Kemenperin Bakal Gandeng Gaikindo Buat Bahas Soal Insentif Baru

Kemenperin Bakal Gandeng Gaikindo Buat Bahas Soal Insentif Baru

Kemenperin tengah memfinalkan usulan kebijakan insentif untuk menyelamatkan industri otomotif di dalam negeri

mobil
Honda Beri Sinyal Kehadiran Super One di Indonesia Tahun Depan

Honda Super One Masuk Indonesia Tahun Depan Sudah Tahap Akhir

Mobil listrik Honda Super One mulai dites jalan sebagai persiapan sebelum dijual di Indonesia tahun depan

otosport
Klasemen Akhir MotoGP 2025: Duo Marquez Memimpin, Bagnaia Melorot

Klasemen Akhir MotoGP 2025: Duo Marquez Memimpin, Bagnaia Melorot

Duo Marquez bersaudara mampu mendominasi papan atas klasemen akhir MotoGP 2025 setelah tampil sangat impresif

news
Mitsubishi Fuso

Mitsubishi Fuso Dukung Wacana Uji Kir Dilakukan di Bengkel Resmi

Mitsubishi Fuso nilai wacana uji kir di bengkel resmi bisa memudahkan pelanggan dalam menjalankan kewajibannya

modifikasi
Honda Modif Contest

Honda Modif Contest 2025 Umumkan Para Juara Nasional

Ajang Honda Modif Contest 2025 berhasil menemukan karya ciamik sepeda motor yang terus-menerus berkembang