Hyundai Klaim Creta dan Stargazer Ramai Peminat di IIMS 2025
21 Februari 2025, 19:00 WIB
Bagi Anda yang ingin beli mobil, diskon Hyundai Creta di GIIAS 2023 mencapai Rp20 juta dan unitnya tersedia
Oleh Serafina Ophelia
TRENOTO – Pameran kendaraan seperti GIIAS 2023 bisa menjadi waktu tepat untuk Anda jika ingin membeli mobil baru. Banyak model tersedia serta ada beragam promo diberikan.
Sekadar informasi hajatan masih berlangsung sampai 20 Agustus 2023. Pengunjung bisa melihat dan mencoba langsung unit kendaraan yang diinginkan di area test drive.
Berdasarkan penelusuran TrenOto diskon Hyundai Creta di GIIAS 2023 mencapai Rp20 juta. Ini berlaku untuk transaksi kredit maupun tunai.
Jika tertarik dengan edisi spesial Dynamic Black konsumen juga bisa melihat langsung model tersebut di booth.
“Diskon ada semua. Bisa sampai Rp20 juta termasuk yang Dynamic Black,” ungkap salah seorang tenaga penjual di GIIAS 2023, Kamis (18/8).
Ia menjelaskan apabila konsumen berminat unitnya ready stock dan siap untuk dikirimkan. Namun perlu diingat potongan harga hanya berlaku selama pameran berlangsung.
Tenaga penjual juga dapat membantu untuk proses tukar tambah bagi Anda apabila ingin menjual kendaraan terdahulu.
Jika berminat berikut TrenOto rangkum harga Hyundai Creta per Agustus 2023:
Meluncur di GIIAS 2021, mobil ini masuk ke segmen compact SUV (sport utility vehicle). Pada sektor dapur pacu Creta memakai mesin bensin 1.5L Smartstream.
Ada empat mode berkendara tersedia yaitu Eco, Comfort, Smart dan Sport. Tenaga disalurkan melalui transmisi manual 6 percepatan atau otomatis model IVT (Intelligent Variable Transmission).
Konfigurasi mesin tersebut membuat Creta dapat menghasilkan tenaga 113 hp di 6.500 rpm. Sementara torsi puncaknya 143.8 Nm pada 4.500 rpm.
Artikel Terpopuler
1
2
3
4
5
Artikel Terkait
21 Februari 2025, 19:00 WIB
10 Februari 2025, 22:01 WIB
18 Januari 2025, 20:30 WIB
16 Januari 2025, 23:44 WIB
09 Januari 2025, 23:00 WIB
Terkini
02 Januari 2026, 12:00 WIB
Harga mobil listrik di Indonesia bervariasi mulai Rp 100 juta sampai Rp 1 miliar ke atas, berikut daftarnya
02 Januari 2026, 11:00 WIB
Meski masih terdapat 22 seri di tahun ini, namun ada beberapa ubahan signifikan pada jadwal MotoGP 2026
02 Januari 2026, 10:00 WIB
Geely berniat membawa mobil bermesin konvensional ke Indonesia, diyakini merupakan Monjaro dan Okavango
02 Januari 2026, 09:00 WIB
Menurut Aismoli ada beberapa faktor pendukung yang membuat pasar motor listrik bisa bergairah di tahun ini
02 Januari 2026, 08:00 WIB
Kepolisian memperkenalkan Mandala Quick Response sebagai program baru untuk atasi kemacetan Jakarta di 2026
02 Januari 2026, 07:00 WIB
Penjualan BYD berhasil alami peningkatan 7,1 persen bila dibandingkan dengan pencapaian mereka di 2024
02 Januari 2026, 06:00 WIB
Ada dispensasi perpanjangan dengan persyaratan tertentu, simak informasi SIM keliling Jakarta hari ini
02 Januari 2026, 06:00 WIB
Aturan ganjil genap Jakarta 2 Januari 2026 menjadi pembatasan kendaraan pertama yang dilakukan Polda Metro Jaya