Deretan Mobil Denza yang Berpeluang Masuk Indonesia

Resmi masuk Indonesia besok membawa D9, masih ada beberapa lini produk Denza yang berpeluang hadir di RI

Deretan Mobil Denza yang Berpeluang Masuk Indonesia

KatadataOTO – Denza resmi akan masuk pasar Indonesia besok, Rabu (22/1). Diketahui ada satu produk yang dipastikan mengaspal yakni MPV (Multi Purpose Vehicle) bertenaga listrik, Denza D9.

Model tersebut sebelumnya pernah diperkenalkan di ajang GIIAS 2024 dan mendapatkan respons positif dari konsumen. Unitnya dipadati pengunjung karena ingin melihat langsung ke bagian interior mobil itu.

Kabar kehadiran Denza sebenarnya sudah mulai terdengar tahun lalu. Pihak BYD mengungkapkan bahwa sebelum memperkenalkan brand baru, mereka ingin terlebih dulu mempersiapkan showroom serta tenaga penjualnya.

Baru setelah itu, mulai bermunculan wiraniaga Denza menawarkan pemesanan Denza D9 kepada calon konsumen tanah air.

Deretan Mobil Denza yang Berpeluang Masuk Indonesia
Photo : Denza

“Kita mau saat (Denza) diperkenalkan, posisi showroom dan tenaga penjual sudah lengkap,” kata Luther Panjaitan, Head of PR and Government Relations PT BYD Motor Indonesia beberapa waktu lalu.

Selain MPV Denza D9, ada beberapa model lagi yang memiliki peluang dihadirkan di pasar Indonesia. 

Dilansir dari Carnewschina, salah satu produk dari sub merek Fang Cheng Bao yakni Bao 5 bakal dijual ke pasar global di bawah nama Denza B5. Mobil ini merupakan SUV (Sport Utility Vehicle) offroad crossover dengan teknologi PHEV (Plug-in Hybrid Electric Vehicle).

Denza B5 berpeluang menjadi produk hybrid perdana Denza di tanah air. Saat ini yang menawarkan EV (Electric Vehicle) offroad adalah Chery yakni J6.

Kemudian ada SUV bertenaga listrik N7, digadang jadi pesaing Tesla Model Y dengan harga lebih murah. N7 meluncur di 1 April 2024 dalam empat varian mulai dari 239.800 yuan sampai 329.800 yuan (Rp 535,6 jutaan-Rp 736,5 jutaan dalam kurs rupiah).

Dari segi desain, Denza N7 sekilas punya tampilan mirip sedan BYD Seal hanya saja merupakan hatchback. N7 dibekali baterai berkapasitas 71,3 kWh atau 91,3 kWh, tawarkan daya jelajah mumpuni 550 km-702 km tergantung tipe ditawarkan.

Bocoran Terbaru Harga BYD Denza D9, Booking Fee Rp 50 Juta
Photo : Denza HK

BYD punya beberapa model lain yang patennya terdaftar di Indonesia, tetapi bukan berada di bawah nama Denza.

Sebagai informasi, Denza merupakan salah satu sub merek BYD, fokus menawarkan lini kendaraan premium. Di segmen tersebut Denza bisa disebut sebagai rival baru Zeekr, bagian dari Geely Group.

Zeekr menawarkan MPV mewah 009 dengan estimasi banderol Rp 2 miliar ke atas. Sedangkan SUV Zeekr X mulai Rp 1,1 miliar-Rp 1,3 miliar.


Terkini

news
Tol Cipularang

Awas Macet, Ada Perbaikan di Tol Cipularang dan Padaleunyi

Sebagian ruas jalan di Tol Cipularang dan Padaleunyi ditutup untuk dilakukan perbaikan selama sepekan

news
Lokasi contraflow saat Libur Nataru

Kemenhub Bakal Rekayasa Lalu Lintas Kawasan Wisata saat Libur Nataru

Kementerian Perhubungan gelar pembatasan lalu lintas di kawasan wisata saat libur Natal dan tahun baru

news
Lokasi SIM Keliling Bandung 17 November, Awas Operasi Zebra 2025

Lokasi SIM Keliling Bandung 17 November, Awas Operasi Zebra 2025

Agar tidak terkena tilang saat Operasi Zebra 2025, Anda bisa memanfaatkan kehadiran SIM keliling Bandung

news
SIM Keliling Jakarta

SIM Keliling Jakarta Ada di 5 Tempat Hari Ini 17 November 2025

Lima lokasi SIM keliling Jakarta kembali dibuka seperti biasa, bisa untuk perpanjangan SIM A maupun C

news
ganjil genap Jakarta

Ganjil Genap Jakarta 17 November 2025, Ada Operasi Zebra

Ganjil genap Jakarta 17 November 2025 berbarengan dengan penyelenggaraan operasi Zebra sehingga pengawasan lebih ketat

otosport
Hasil MotoGP Valencia 2025

Hasil MotoGP Valencia 2025: Akhir Manis buat Bezzecchi

Marco Bezzecchi tutup musim ini dengan capaian manis di MotoGP Valencia 2025 dengan finish pertama

mobil
Mazda Siap Boyong EZ-6 Kembaran Deepal LO7, Changan Buka Suara

Mazda Siap Boyong EZ-6 Kembaran Deepal LO7, Changan Buka Suara

Mazda EZ-6 dan Changan Deepal LO7 sama-sama berpeluang besar untuk dipasarkan ke konsumen di Tanah Air

mobil
Klarifikasi Chery Soal Insiden Fengyun X3L di Gunung Tianmen

Klarifikasi Chery Soal Insiden Fengyun X3L di Gunung Tianmen

Chery beri penjelasan soal Fengyun X3L yang alami kecelakaan saat sedang uji ketangguhan di Gunung Tianmen