Daya Tarik Wuling Air ev untuk Konsumen Masa Kini

Wuling Air EV banyak diminati konsumen masa kini yang membutuhkan kendaraan ramah lingkungan dan inovatif

Daya Tarik Wuling Air ev untuk Konsumen Masa Kini

KatadataOTO – Wuling Air ev merupakan mobil listrik mungil dengan fitur lengkap dan harga terjangkau. Kendaraan ini mendapat respon positif dari masyarakat Tanah Air sejak kemunculannya.

Belakangan Wuling Air ev Lite Long Range hadir menambah jajaran mobil Listrik di Indonesia, sehingga calon konsumen bisa lebih leluasa dalam menentukan pilihan.

Menjadi varian teranyar, Wuling Air ev Lite Long Range memiliki kemampuan jelajah hingga 300 kilometer, lebih jauh dari versi terdahulu dan diniagakan dengan banderol di bawah Rp 200 juta.

“Air ev Lite Long Range ini merupakan pilihan yang paling kompetitif di segmennya. Di samping itu didukung beragam fitur modern seperti tiga mode berkendara,” kata Brian Gomgom, Public Relations Manager PT Wuling Motors dalam siaran pers (05/10).

Keunggulan Wuling Air ev Lite
Photo : Wuling

Dilahirkan dengan bodi kompak, Wuling Air ev Lite Long Range dikatakan cocok dalam bermobilitas di perkotaan. Menemui jalan sempit tidak menjadi masalah dan memudahkan saat hendak parkir.

Lalu mobil listrik tersebut juga mengusung tampilan stylish dan modern. Perpaduan ini sesuai dengan tren mobilitas hijau yang tengah populer.

Berbekal jarak tempuh lebih jauh tentu membuat para pengguna nyaman. Karena konsumen tidak perlu khawatir akan kehabisan daya di tengah jalan.

Wuling Air ev Lite Long Range dipasarkan Rp 190 jutaan Special Price wilayah Jakarta. Angka tersebut sudah termasuk insentif PPN dari Pemerintah, sehingga membuat kendaraan ini menjadi The Most Affordable EV di pasaran.

Adapun pembelian unit sendiri sudah termasuk program yang menguntungkan konsumen, mulai dari Lifetime Core EV Components Warranty, Extensive Free Maintenance, Asuransi Gratis dan terdapat Voucher listrik 1 tahun senilai Rp 2 juta.

wuling air ev
Photo : KatadataOTO

Wuling Air ev Lite Long Range disematkan Drive Motor 30 kW, lalu sumber daya disalurkan pada dua roda belakang mobil itu sendiri.

Wuling Motors sendiri menawarkan dua pilihan kapasitas baterai yakni 17.3 kWh dan 26.7 kWh. Adapun penampung daya tersebut menggunakan material Lithium Ferro-Phosphate dan bersertifikat IP67.

Untuk melakukan pengisian ulang, Wuling Air ev Lite Long Range bisa melakukan pengisian daya di rumah atau easy home charging. Mobil listrik ini juga mampu menampung empat orang di dalam kabin.


Terkini

news
AHM

AHM Gandeng Astra Motor Jogja Santuni Dua Panti Asuhan

AHM dan Astra Motor Jogja menyerahkan donasi pendidikan kepada dua panti asuhan di kawasan Klaten, Jawa Tengah

mobil
Ini Pertimbangan Gaikindo Revisi Target Penjualan Mobil di 2024

Ini Pertimbangan Gaikindo Revisi Target Penjualan Mobil di 2024

Gaikindo mengungkapkan ada sejumlah faktor yang akhirnya membuat mereka merevisi target penjualan mobil

motor
Renault Bikin Motor Scrambler Listrik, Dijual Seharga Zenix

Renault Bikin Motor Scrambler Listrik, Dijual Seharga Zenix

Debut di Paris Motor Show 2024, motor scrambler listrik Renault dijual terbatas 10 unit dengan harga fantastis

mobil
Nissan Livina

Nissan Livina Bekas Lansiran 2022, Tersedia Promo TDP Rp 11 Juta

Nissan Livina bekas lansiran 2022 terbilang sangat menarik karena tersedia beragam promo kredit yang memudahkan

mobil
Rencana Chery Bawa PHEV ke RI, Pakai Basis Tiggo

Chery Minat Bawa Tiggo 8 Pro PHEV ke Indonesia Tahun Depan

Meskipun belum ada kepastian soal insentif mobil hybrid, Chery Tiggo 8 Pro PHEV berpeluang masuk RI di 2025

mobil
Daihatsu Terios bekas

Daihatsu Terios Bekas Lansiran 2020, Ada Pilihan TDP Rp 5 Juta

Daihatsu Terios bekas lansiran 2020 dijual dengan harga yang sangat kompetitif karena ada opsi TDP Rp 5 juta

mobil
BYD Boyong Semua Mobil Listrik ke GIIAS Semarang 2024

BYD Boyong Semua Mobil Listrik ke GIIAS Semarang 2024

BYD memboyong semua mobil listrik mereka ke GIIAS Semarang 2024 untuk menarik minat masyarakat Jawa Tengah

motor
Simpang Siur Subsidi Motor Listrik, Produsen Minta Kejelasan

Simpang Siur Subsidi Motor Listrik, Produsen Minta Kejelasan

Pemberian subsidi motor listrik disinyalir tidak berlanjut di era Prabowo Subianto, produsen minta kejelasan