Perputaran Uang Judi Online Setara 1,2 Juta Hyundai Tucson Hybrid
21 November 2024, 21:00 WIB
Auto2000 bikin nyaman calon konsumen dengan berbagai cara dan salah satunya banyaknya pilihhan leasing
Oleh Serafina Ophelia
TRENOTO – Toyota merupakan salah satu merek di Tanah Air yang menawarkan beragam model kendaraan, termasuk di antaranya mobil hybrid dan listrik murni atau BEV (battery electric vehicle).
Saat ini calon konsumen juga dimudahkan dengan beragam promo, asuransi serta garansi. Diler resmi Toyota, Auto2000 tawarkan keuntungan beli mobil baru untuk para pelanggannya.
Dijelaskan oleh Rusman Halim, Branch Manager Auto2000 Asia Afrika Bandung bahwa sejak pandemi hingga saat ini leasing yang bekerja sama dengan pihak diler masih banyak dan terus memberi kemudahan bagi para konsumen.
Hal ini yang terus membantu mendongkrak tingkat pembelian bahkan di saat pandemi sedang naik.
“Di Auto2000 ada group Astra Finance yang bisa memberikan support sesuai kebutuhan konsumen. Pada waktu pandemi perekonomian collapse, banyak leasing company berhenti membiayai konsumen karena takut yang sedang mencicil banyak yang berhenti,” ucap Rusman di Bandung belum lama ini.
Kemudian ketika melakukan pembelian kendaraan baru, Rusman menjelaskan bahwa Auto2000 memberikan beragam layanan dan juga jasa servis gratis sampai tiga tahun.
Calon konsumen kecuali pengguna model Dyna, Transmover dan Limo mendapatkan T-Care alias program bebas biaya jasa dan spare part serta servis.
“Kita juga ada Auto2000 Home Service. Kita yang ke sana (rumah konsumen) lakukan maintenance kendaraan,” jelas Rusman.
Tidak hanya itu membeli mobil baru di Auto2000 berarti konsumen berhak menerima layanan AstraWorld, khususnya untuk kondisi darurat.
Layanan ini tersedia setiap hari selama 24 jam untuk membantu kendala mulai dari kunci tertinggal di dalam mobil sampai ban mobil pecah.
Konsumen yang membeli Toyota di Auto2000 dapat memanfaatkan layanan ini selama lima tahun.
“AstraWorld hanya bisa didapatkan di Auto2000, 24 jam setiap hari,” ungkap Rusman.
Terakhir konsumen yang ingin melakukan transaksi dengan cara trade in bisa dibantu oleh pihak Auto2000.
“Ada Astra Mobbi yang terdiri dari Mobil88 dan Toyota Trust. Trust showroom ini merupakan mobil bekasnya Auto2000, sementara Mobil88 milik Astra,” tuturnya.
Artikel Terpopuler
1
2
3
4
5
Artikel Terkait
21 November 2024, 21:00 WIB
20 November 2024, 07:00 WIB
19 November 2024, 15:00 WIB
16 November 2024, 13:00 WIB
15 November 2024, 22:00 WIB
Terkini
21 November 2024, 22:30 WIB
Kepolisian siapkan 59 kendaraan listrik untuk memenuhi beragam kebutuhan penugasan anggota di lapangan
21 November 2024, 22:00 WIB
Harga Aion V yang meluncur di GJAW 2024 diperkirakan mencapai Rp 500 jutaan dan sudah bisa dipesan dari sekarang
21 November 2024, 21:00 WIB
Perputaran uang judi online mencapai Rp 900 triliun, cukup untuk membeli Hyundai Tucson Hybrid secara tunai
21 November 2024, 20:00 WIB
Kebijakan opsen PKB serta PPN 12 persen yang bakal diterapkan awal 2025 diprediksi memberatkan industri motor
21 November 2024, 19:00 WIB
Indomobil Group baru saja menjalin kerja sama untuk menyediakan berbagai mobil listrik bagi PLN Icon Plus
21 November 2024, 18:00 WIB
Federal Oil menyambut kedatangan pembalap baru di tim Gresini Racing untuk beraksi di musim balap MotoGP 2025
21 November 2024, 17:00 WIB
Begini tampilan mobil konsep Toyota bZ7 yang debut di China, penggerak sampai baterainya disuplai oleh BYD
21 November 2024, 16:00 WIB
Jadi sasaran sejumlah manufaktur otomotif China, Neta mengungkapkan mengapa area Pluit terbilang potensial