Bocoran Harga Daihatsu Sigra 2022, Naik Hingga Rp7 Juta

Siap memeriahkan pasar otomotif Tanah Air Kamis mendatang (07/07), simak bocoran harga Daihatsu Sigra 2022

Bocoran Harga Daihatsu Sigra 2022, Naik Hingga Rp7 Juta

TRENOTO – PT Astra Daihatsu Motor (ADM) siap meluncurkan Daihatsu Sigra 2022 di Indonesia, Kamis (7/7/2022). Hal tersebut diungkapkan seorang tenaga penjual Daihatsu kepada TrenOto.

"Kamis meluncurnya Daihatsu Sigra terbaru. Kalau mau melakukan pemesanan sudah bisa sekarang, cuma kasih uang tanda jadi saja biar mobilnya bisa langsung diantar kalau sudah ready," katanya, Senin (4/7/2022).

Saat disinggung bocoran harga Daihatsu Sigra 2022, tenaga penjual yang sama mengaku bila kenaikan mobil tersebut berkisar di angka Rp3 hingga Rp7 juta. Hal ini dikarenakan perubahan yang terjadi tak terlalu signifikan dibandingkan model Sigra saat ini.

Photo : Instagram @indra_fathan

"Perubahannya dari sisi facelift saja sih, jadi emang enggak terlalu signifikan. Kenaikan harga pastinya nanti pas peluncuran, tapi bocorannya sih mulai dari Rp3 juta sampai Rp7 juta," tuturnya.

Untuk melakukan pemesanan calon konsumen hanya perlu mengeluarkan dana sebesar Rp5 juta. Jumlah tersebut nantinya akan masuk ke dalam uang muka atau down payment apabila melakukan pembelian secara kredit.

"Uangnya itu enggak bakal hangus. Kalau emang mau cash ya nanti dipotong dari uang tanda jadi tersebut, karena memang untuk harga pastinya belum ada saat ini," ujarnya.

Photo : Instagram @indra_fathan

Sebelumnya, gambar Toyota Calya yang merupakan kembaran Daihatsu Sigra telah beredar luas. Salah satunya terlihat dari akun Instagram @indra_fathan yang merupakan hasil render atau olah digital.

Dari gambar yang dibagikan terlihat bagian grill kendaraan mengalami perubahan signifikan. Bila versi sebelumnya hanya berbentuk garis, versi terbaru mobil ini disematkan griil dengan desain permata seperti milik Toyota Veloz. 

Perubahan lain dari sisi eksterior juga terlihat dari smoked LED headlamp, desain pelek alloy baru serta penambahan warna. Antena untuk sistem hiburan juga berubah menjadi bentuk sirip hiu agar lebih modern. 

Masuk ke dalam interior mobil pabrikan Jepang tersebut mendapat kombinasi warna hitam dan coklat. Jahitan pada kursi pengemudi dan penumpang juga mengalami perubahan.

Tersedia pula fitur penunjang lain yakni smartphone connection dan kamera parkir untuk versi tertinggi agar pengemudi lebih nyaman ketika berkendara. 


Terkini

otosport
Aprilia Diisukan Dekati Bastianini Buat Gantikan Jorge Martin

Aprilia Diisukan Dekati Bastianini Buat Gantikan Jorge Martin

Aprilia tengah menyiapkan rencana cadangan dengan mendekati Bastianini buat mengantisipasi kepergian Martin

mobil
MG 4 EV

MG 4 EV Resmi Diperkenalkan, Tampilannya Lebih Ramah

Desain baru MG 4 EV resmi diperkenalkan di Cina dengan tampilan yang lebih ramah dibanding sebelumnya

mobil
BYD Makin Gencar di Asia Tenggara, Produsen Jepang Wajib Waspada

BYD Makin Gencar di Asia Tenggara, Produsen Jepang Wajib Waspada

Pengamat sorot sejumlah hal yang harus dilakukan produsen Jepang bertahan di tengah gempuran mobil BYD

mobil
Harga Honda HR-V Hybrid Turun, Jaecoo Santai Andalkan Nama Chery

Jaecoo Masih Pede Saingi Honda Dalam Perang Harga Murah

Menurut Jaecoo dengan bergabung bersama Chery mereka tidak gentar buat bersaing dengan pabrikan Jepang

mobil
Penjualan BYD Global

Penjualan BYD Group Juni 2025 Lampaui Wholesales Indonesia

Penjualan BYD Group di Juni 2025 berhasil lampaui wholesales mobil Indonesia periode Januari sampai Mei 2025

motor
Peneliti Singgung Produsen EV Masih Ogah Tes Keamanan Baterai

Peneliti Singgung Produsen EV Masih Ogah Tes Keamanan Baterai

Peneliti ungkap masih ada produsen EV roda dua yang enggan menguji keamanan baterai dengan alasan biaya mahal

news
Aturan Tarif Sopir Logistik Disiapkan Demi Berantas Truk ODOL

Aturan Tarif Sopir Logistik Disiapkan Demi Berantas Truk ODOL

Kemenko Infra mengaku tengah menyiapkan aturan tarif atas dan bawah sopir logistik demi berantas truk ODOL

mobil
Bocoran Spesifikasi BYD Sealion 05 EV, Calon Rival Neta X di RI

Bocoran Spesifikasi BYD Sealion 05 EV, Calon Rival Neta X di RI

BYD Sealion 05 EV terdaftar di Direktorat Jenderal Kekayaan Intelektual dan berpeluang hadir di GIIAS 2025