Bocoran Harga Chery Tiggo 8 Pro Max, Mulai Rp 628 Juta

Tenaga penjual mulai bocorkan harga Chery Tiggo 8 Pro Max yang dikabarkan bakal diluncurkan di Indonesia

Bocoran Harga Chery Tiggo 8 Pro Max, Mulai Rp 628 Juta

KatadataOTO – Pada Februari 2024 lalu, Chery mengenalkan Tiggo 8 Pro Max sebagai salah satu model yang akan mereka luncurkan di Indonesia. Namun sampai sekarang pabrikan asal China tersebut masih belum mengungkap harga resminya.

Meski demikian, sejumlah sales tetap agresif menawarkan model tersebut kepada pelanggan. Mereka bahkan cukup terbuka untuk menyampaikan perkirakaan harga yang bakal disematkan.

“Harga Tiggo 8 Pro Max Front Wheel Drive adalah Rp 628 juta sementara untuk tipe All Wheel Drive Rp 658 juta. Saat ini belum diluncurkan, jadi baru datang kira-kira dua bulan lagi,” ungkap salah satu tenaga penjual yang kami hubungi.

Ia pun menambahkan bahwa saat ini masyarakat sudah bisa melakukan pemesanan dengan booking fee sebesar Rp 10 juta. Setelah itu pelanggan akan dimasukkan ke dalam nomor antrean untuk mendapatkan unit secepatnya.

Chery Tiggo 8 Pro Max
Photo : KatadataOTO

Perlu diketahui bahwa Chery Tiggo 8 Pro Max sebenarnya sudah tampil dalam beberapa kesempatan. Salah satunya adalah ajang IIMS 2024 pada Februari lalu.

Mobil tersebut rencananya akan menjadi varian teratas dari Tiggo Series di Indonesia. Tak heran bila beragam keunggulan sudah disematkan guna menarik perhatian pelanggan.

Salah satu daya tarik utamanya adalah mesin berkapasitas 2.000 cc turbo yang mampu menghasilkan tenaga sebesar 251 hp dan torsi 390 Nm.

Namun belakangan mereka tengah membanggakan lengkapnya fitur keselamatan dalam Chery Tiggo 8 Pro Max. Hal ini dibuktikan dengan raihnya bintang lima keselamatan dari Australasian New Car Assessment Program (ANCAP) beberapa waktu lalu.

Chery Tiggo 8 Pro Max
Photo : KatadataOTO

Diraihnya nilai tertinggi untuk keselaman tersebut tidak lepas dari platform T1X yang dikembangkan perusahaan. Dengan ini maka mobil memiliki bobot ringan namun kekakuannya tetap tinggi sehingga tetap kuat dan stabil.

Dalam hal keselamatan aktif, Chery TIGGO 8 Pro Max dilengkapi dengan beberapa fitur ADAS level 2, termasuk pengereman darurat otomatis (AEB), Adaptive Cruise Control (ACC), Lane Departure Warning (LDW), Lane Keeping Assist (LKA), Traffic Jam Assist (TJA) dan Integrated Cruise Assist (ICA).


Terkini

mobil
Mobil Cina

Desain Mobil Cina Akan Berubah Drastis di 2027, Ini Sebabnya

Pelarangan door handle elektrik bergaya flush atau hidden pada mobil Cina bakal merevolusi desain kendaraan

mobil
Mobil Cina

Penjualan Mobil Cina Diproyeksikan Lampaui Jepang Tahun Ini

Di 2025 angka penjualan mobil Cina diprediksi tembus 27 juta unit, sementara pabrikan Jepang 25 juta unit

otosport
Francesco Bagnaia

Saran untuk Francesco Bagnaia Agar Kompetitif Lagi di MotoGP 2026

Francesco Bagnaia diminta untuk bisa kembali berjuang di barisan terdepan ketika mengarungi MotoGP 2026

mobil
VinFast

VinFast Komitmen Produksi Lokal Model-Model EV Tersubsidi

VinFast Indonesia mengatakan bahwa mereka siap memenuhi kewajibannya atas insentif CBU yang telah didapatkan

modifikasi
Yamaha Xmax

Modifikasi Yamaha Xmax Hedon, Biayanya Senilai Dua Innova Zenix

Ucok harus mengeluarkan dana hampir Rp 1 miliaran untuk memodifikasi Yamaha Xmax berkelir dominan biru

motor
Motor listrik

Pasar Motor Listrik 2025 Anjlok, Subsidi Jadi Biang Kerok

Menurut data Kemenhub, motor listrik yang telah mengantongi SRUT di 2025 baru 55.059 unit atau turun 28,6 persen

mobil
Baterai lithium

Permintaan Baterai Lithium Mobil Listrik Bakal Merosot di 2026

Industri baterai lithium terpengaruh dari kinerja penjualan mobil listrik di Cina yang diproyeksi akan turun

mobil
Mobil yang Disuntik Mati

4 Mobil yang Disuntik Mati di Indonesia Tahun Ini, Ada Baleno

Sejumlah model mobil yang disuntik mati oleh pabrikan kemudian diganti produk lain, berikut daftarnya