Aion ES Jadi Armada Taksi, Layani Tempat Wisata

Aion ES jadi armada taksi di Thailand untuk layani tempat wisata agar mobilitas jadi ramah lingkungan

Aion ES Jadi Armada Taksi, Layani Tempat Wisata

KatadataOTO – 50 unit Aion ES jadi armada taksi di Phuket, Thailand untuk memenuhi kebutuhan mobilitas di kawasan wisata. Kehadiran kendaraan tersebut diklaim merupakan awal dari tren mobil listrik negeri Gajah Putih.

Program ini merupakan hasil kolaborasi antara GAC Aion dengan EVme Plus, penyedia layanan kendaraan listrik di Thailand.

“Tujuan Aion memasuki industri transportasi umum adalah untuk menetapkan standar baru bagi industri Thailand dan memberi manfaat bagi operator,” ungkap Zheng Aming, Representative of GAC Aion dilansir dari Autospinn.

Sementara itu Jirapong Laokhajorn, Chief Commercial Officer EV Me Plus Co., Ltd., mengatakan bahwa pemilihan Aion ES bukan tanpa alasan. Pasalnya pemerintah setempat ingin menciptakan transportasi ramah lingkungan.

Aion ES
Photo : Autospinn

“Kami memilih Aion ES untuk mendukung kebijakan ‘Bandara Ramah Lingkungan’ dan meningkatkan opsi perjalanan bagi wisatawan. Berkat ini mereka bisa mengurangi polusi udara serta meningkatkan kenyamanan dalam bepergian melalui transportasi umum lokal,” tegasnya.

Kehadiran Aion ES pun diklaim telah memainkan peran penting dalam mendukung pengembangan transportasi ramah lingkungan di Phuket. Pulau tersebut telah dikenal dunia karena lingkungannya yang terbilang bersih sehingga harus terus dijaga.

Janji Masuk Ke Transportasi Umum

Berbeda dengan Thailand, Aion Indonesia sejauh ini masih masuk ke pasar fleet. Terlebih Aion ES yang baru diluncurkan pada ajang Gakindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2024 beberapa waktu lalu.

Tetapi mereka sempat berjanji menggarap segmen tersebut menggunakan salah satu produknya. Dijadikannya Aion ES sebagai taksi di negeri gajah Putih maka tidak menuntup kemungkinan perusahaan bakal menerapkana strategi serupa.

“Tentunya saat ini kami masih terbuka untuk siapapun yang ingin membeli dan memiliki mobil Aion. Tidak menutup kemungkinan jika memang ada minat dari para pemilik segmen komersial menggunakan ES sebagai armadanya,” ungkap Pak Andry Ciu, CEO PT Indomobil Energi Baru pada KatadataOTO.

GAC Aion ES
Photo : KatadataOTO

Ia pun menambahkan bahwa pihaknya telah menyediakan jaringan yang cukup khususnya di Jabodetabek dan Bandung. Dengan demikian perawatan bisa dilakukan secara mudah.

“Ke depannya kami akan membuka lebih banyak jaringan di kota-kota besar di Indonesia guna membantu meringankan perawatan kendaraan Aion,” pungkasnya.


Terkini

mobil
Xpeng P7+

Xpeng P7+ Diperkenalkan, Bakal Hadir di 36 Negara

Sedan ramah lingkungan Xpeng P7+ mendapatkan pembaruan sebagai model global, akan dijual di 36 negara

news
Tilang ETLE

Jumlah Kendaraan yang Terjaring Tilang ETLE di Jakarta Naik Signifikan

Polda Metro Jaya ungkap setidaknya ada 227.6262 pelanggaran yang terjaring tilang ETLE Statis di Jakarta

mobil
Hyundai Stargazer Cartenz

Hyundai Stargazer Cartenz versi Ambulans Meluncur untuk Sumatera

MPV 7-seater Hyundai Stargazer Cartenz disulap jadi ambulans guna memudahkan proses evakuasi di Sumatera

news
Harga BBM

Harga BBM SPBU Swasta di Januari 2026, Shell sampai Vivo Turun

Setelah tahun baru 2026 harga BBM di SPBU swasta, terkhusus RON 92 turun dengan besaran yang bervariasi

news
Insentif otomotif

Menperin Ungkap Telah Minta Insentif untuk Otomotif ke Purbaya

Kementerian Perindustrian ajukan insentif untuk otomotif pada Kementerian Keuangan dengan skema yang matang

news
Harga BBM

Simak Harga BBM Pertamina di Tahun Baru 2026, Pertamax Turun

Di awal tahun, Pertamina melakukan penyesuaian harga BBM terutama untuk Pertamax series di sejumlah wilayah

news
SIM keliling Bandung

SIM Keliling Bandung Buka di Tahun Baru 2026, Hanya Satu Lokasi

Agar memanjakan para pengendara di libur tahun baru, SIM keliling Bandung tetap dihadirkan pihak kepolisian

mobil
Prediksi Mobil Baru

Prediksi Mobil Baru yang Masuk Indonesia di 2026: Bagian 2

Mayoritasnya merupakan mobil baru asal Tiongkok, kemudian telah dibekali teknologi hybrid maupun EREV