Ada DNA Cina di Balik Berbagai Merek Mobil di Dunia

Berbagai daerah di Cina berperan penting dalam menyuplai komponen mobil buat banyak merek, simak ulasannya

Ada DNA Cina di Balik Berbagai Merek Mobil di Dunia

KatadataOTO – Cina merupakan negara yang menjadi pasar otomotif terbesar di dunia, baik dari sisi produksi maupun angka penjualan kendaraan.

Apalagi jika bicara era elektrifikasi. Berbagai pabrikan Tiongkok mendominasi pasar global melalui lini produk mumpuni, teknologi berlimpah namun harga kompetitif.

Banyak merek otomotif ternama mulai dari Toyota sampai Porsche bekerja sama dengan perusahaan-perusahaan Tiongkok untuk menyuplai sejumlah suku cadang yang digunakan pada mobil.

Menariknya berbagai daerah di Cina dikenal karena terspesialisasi dalam memproduksi komponen-komponen otomotif, mulai dari ban sampai mesin mobil.

Ada DNA Cina di Balik Berbagai Merek Mobil di Dunia
Photo : China Xinhua News

Jika bicara soal lampu, Rui’an Wenzhou adalah tempatnya. Kota yang berada di provinsi Zhejiang ini memiliki peran penting dalam pengembangan sektor industri, termasuk otomotif.

Rui’an dikenal karena menyediakan banyak aksesoris lampu kendaraan roda empat mulai dari custom lights, headlights sampai tailights.

Salah satu subsidiari komponen otomotif di sana adalah Ruian Auto Parts Co. Ltd., menempati area sekitar 20,9 hektar dan mempekerjakan lebih dari 4.000 orang.

Daerah lain, Shandong merupakan provinsi kedua di Cina dengan penduduk terbanyak, berjumlah sekitar 100 juta orang. Shandong juga jadi provinsi yang dikenal karena produksi ban.

Provinsi tersebut menjadi salah satu pusat produksi manufaktur ban harga kompetitif, baik untuk mobil penumpang maupun kendaraan besar seperti truk.

Apabila bicara tentang mesin, bisa berkunjung ke Anhui, provinsi terbesar ke-22 di Tiongkok. Anhui merupakan daerah yang dikenal sebagai penyedia jantung pacu kendaraan. 

Ibu Kota Anhui, Hefei juga menarik perhatian berbagai produsen NEV (New Energy Vehicle) alias kendaraan ramah lingkungan. Per 2027 Hefei ditargetkan menghasilkan keuntungan NEV 1 triliun yuan dengan jumlah produksi tiga juta unit kendaraan.

Ada DNA Cina di Balik Berbagai Merek Mobil di Dunia
Photo : Volkswagen Anhui

Manufaktur seperti Volkswagen menjadikan Anhui sebagai kantor atau headquarter mereka. Pusat pengembangan VW berdiri di sana dengan efisiensi waktu 30 persen lebih cepat dibandingkan cabang mereka di Jerman.

Jika mencari komponen sampai aksesoris bodi mobil bisa berkunjung ke Changzhou, Jiangsu. Kota Changzhou dikenal karena dedikasinya terhadap manufaktur komponen kendaraan bermotor.

Banyak perusahaan besar di sana memproduksi body kit ataupun aksesoris kendaraan bermaterial plastik. Beberapa di antaranya adalah Changzhou Feituo Moulded Plastic, Changzhou Ouye Auto Parts, Changzhou Xinkai Auto Parts dan Geling Auto Parts.


Terkini

mobil
Toyota Corolla Altis Hybrid

Toyota Corolla Altis Hybrid GR Sport Dikabarkan Hadir di GIIAS 2025

Toyota Corolla Altis Hybrid GR Sport mulai ditawarkan oleh para tenaga penjual meski unit belum resmi meluncur

news
AHY Mau Tindak Pelaku Pungli Demi Berantas Truk ODOL di Indonesia

AHY Mau Tindak Pelaku Pungli Demi Berantas Truk ODOL di Indonesia

Pelaku pungli turut menjadi perhatian utama pemerintah dalam memberantas keberadaan truk ODOL di Indonesia

mobil
Ford Mustang

Ford Mustang Siap Meluncur di GIIAS 2025

Ford Mustang siap meluncur di GIIAS 2025 untuk memenuhi keinginan pelanggan yang ingin tampil berbeda

mobil
GIIAS 2025

TAF Tawarkan Beragam Kemudahan di GIIAS 2025

TAF beri beragam kemudahan di GIIAS 2025 untuk menarik minat pelanggan bertransaksi dan meningkatkan penjualan

mobil
MG

5 Keunggulan Mobil Listrik MG 4 EV yang Patut Dipertimbangkan

MG 4 EV diklaim cukup digandrungi oleh para pencinta otomotif di Indonesia berkat memiliki lima keunggulan

mobil
Mitsubishi Destinator

Mitsubishi Destinator Meluncur di RI, Pakai Mesin 1.5L Turbo

SUV Mitsubishi Destinator resmi debut global di Indonesia, masih mengadopsi desain serupa versi purwarupanya

mobil
Kabar Kedatangan Veloz Hybrid Menguat, Muncul di Website Toyota

Kedatangan Veloz Hybrid GR Sport Menguat, Muncul di Website Toyota

Sebuah unggahan di laman resmi Toyota menampilkan informasi mengenai produk anyar mereka, yakni Veloz Hybrid

news
500 Ribu Ojol Bakal Demo Besar Besok, Hindari 5 Lokasi Ini

Ada Demo Ojol di Monas, Masyarakat Diminta Cari Jalur Alternatif

Demo ojol kembali dilakukan di kawasan Monumen Nasional sehingga warga diminta cari jalur alternatif