3 Mitsubishi Xpander Bekas Lansiran 2022, TDP Mulai Rp 12 Jutaan

Mitsubishi Xpander bekas lansiran 2022 kini lebih mudah untuk dibeli berkat program TDP Rp 12 jutaan

3 Mitsubishi Xpander Bekas Lansiran 2022, TDP Mulai Rp 12 Jutaan

KatadataOTO – Sejak pertama kali diluncurkan pada 2017, Mitsubishi Xpander langsung mendapat respon positif dari masyarakat. Bahkan mobil itu hingga sekarang masih menjadi tulang punggung perusahaan dengan angka penjualan yang cukup tinggi.

Berdasarkan data penjualan Gaikindo pada Mei 2024, wholesales dari model tersebut mencapai 1.979 unit. Jumlah itu membuatnya duduk di posisi ketujuh mobil terlaris di Indonesia.

Namun sebagai low MPV, Mitsubishi Xpander memiliki harga cukup tinggi dibandingkan dengan kompetitornya. Berdasarkan situs resmi, banderol dari model itu mencapai Rp 263,2 juta hingga Rp 322,9 juta.

Harga tersebut pun membuat banyak orang untuk memutuskan membeli unit bekas karena lebih terjangkau. Terlebih Mitsubishi Xpander bekas lansiran 2022, pilihannya sudah cukup beragam sehingga memudahkan pelanggan memilih sesuai kebutuhan.

Daftar Pilihan Mitsubishi Xpander 2022

1. Mitsubishi Xpander Ultimate Cempaka Putih

Mitsubishi Xpander bekas
Photo : OLX Autos

Pilihan pertama adalah Mitsubishi Xpander tipe Ultimate yang ditawarkan oleh salah satu diler di kawasan Cempaka Putih, Jakarta Pusat. Dalam keterangan disampaikan bahwa mobil dijual seharga Rp 254 juta.

Tersedia program TDP Rp 13 juta untuk memudahkan pelanggan. Berkat ini pelanggan bisa mendapatkannya dengan angsuran Rp 7,2 jutaan selama 5 tahun atau Rp 8,4 jutaan tenor 4 tahun.

2. Mitsubishi Xpander Exceed Cempaka Putih

Mitsubishi Xpander bekas
Photo : OLX Autos

Berikutnya adalah Mitsubishi Xpander Exceed lansiran 2022 berwarna putih yang dijual oleh diler di kawasan Cempaka Putih. Mobil ini ditawarkan dengan beragam promo menarik termasuk saldo digital hingga Rp 1,5 juta.

Diler siap melepasnya dengan harga Rp 213 juga dan TDP sebesar Rp 12 juta. Berkat ini maka pelanggan bisa mencicil sebesar Rp 7,8 jutaan selama 4 tahun atau Rp 6,6 jutaan untuk 5 tahun.

3. Mitsubishi Xpander Ultimate Pancoran

Mitsubishi Xpander bekas
Photo : OLX Autos

Pilihan ketiga adalah Mitsubishi Xpander Ultimate berwarna hitam. Mobil yang menjadi stok dari salah satu diler di kawasan Pancoran ini diklaim baru menempuh perjalanan sejauh 7.000 km dan dibuktikan oleh service recod dari bengkel resmi.

Untuk mendapatkannya pelanggan harus merogoh kocek hingga Rp 255 juta. Namun bila membelinya secara kredit maka cukup keluarkan TDP Rp 16 juta dan angsuran Rp 7 jutaan sebanyak 59 kali.


Terkini

news
Potensi Bioetanol

Kerja Sama Indonesia dan Jepang Dukung Potensi Bioetanol di RI

Pendekatan lain di era elektrifikasi selain BEV, Indonesia dan Jepang lihat adanya potensi bioetanol di RI

mobil
Daihatsu Xenia bekas

Daihatsu Xenia Bekas Lansiran 2023, Pilihannya Makin Beragam

Daihatsu Xenia bekas lansiran 2023 kini pilihannya semakin beragam dengan harga yang cukup kompetitif

otosport
Prima Pramac Racing Resmi Jadi Tim Satelit Yamaha di MotoGP 2025,

Prima Pramac Racing Resmi Jadi Tim Satelit Yamaha di MotoGP 2025

Prima Pramac Racing resmi meninggalkan Ducati musim depan, mereka menjadi tim satelit Yamaha di MotoGP 2025

news
Astra Financial

Astra Financial Raup Cuan Rp 2.1 Triliun di Kuartal Pertama 2024

Astra Financial mengumumkan capaian positifnya pada kuartal pertama 2024 dengan sejumlah pengembangan bisnis

news
BYD kesulitan jual mobil listrik

Laris di Pasar Global, BYD Kesulitan Jual Mobil Listrik di Jepang

Berbeda dari kondisi di sejumlah pasar global dan negara asalnya, BYD kesulitan jual mobil listrik di Jepang

mobil
Penjualan Honda

Amerika Utara Sumbang Kenaikan penjualan Honda Global Mei 2024

Penjualan Honda global Mei 2024 naik meski mendapat tekanan dari pasar China yang menurun cukup drastis

mobil
BYD Sebut Kehadiran Mobil Listrik China Bawa Dampak Positif

BYD Sebut Kehadiran Mobil Listrik China Bawa Dampak Positif

Menurut BYD kehadiran mobil listrik China bisa mendorong pertumbuhan ekosistem Electric Vehicle di Indonesia

mobil
Produksi Toyota Global

Produksi Toyota Global Mei 2024 Turun, Simak Penyebabnya

Produksi Toyota global Mei 2024 masih di bawah dari harapan karena ada tekanan di China dan Indonesia