10 MPV Terlaris Juli 2024, Turun Dibandingkan Bulan Lalu

Wholesales MPV terlaris Juli 2024 dipimpin Toyota Avanza 3.842 unit, disusul Veloz dan Mitsubishi Xpander

10 MPV Terlaris Juli 2024, Turun Dibandingkan Bulan Lalu

KatadataOTO – MPV (Multi Purpose Vehicle) merupakan salah satu segmen kendaraan yang diminati di Indonesia karena multifungsi dan berkapasitas besar. Dari segi harga juga relatif terjangkau mulai Rp 200 jutaan.

Beberapa pilihan tersedia di Indonesia dihadirkan oleh beragam manufaktur seperti Toyota, Daihatsu, Mitsubishi sampai Hyundai. Seluruhnya berkapasitas 7-seater sehingga cocok digunakan sebagai mobil keluarga.

Contoh MPV di Indonesia yakni Toyota Avanza, Veloz kemudian Daihatsu Xenia. Bagi konsumen yang berminat model bergaya sporti bisa mempertimbangkan Mitsubishi Xpander.

Opsi MPV pintu geser yang lebih mewah ada Nissan Serena e-Power, Toyota Voxy, Alphard sampai Vellfire Hybrid.

Daftar Harga LMPV Agustus 2024
Photo : Suzuki

Turut hadir juga MPV ramah lingkungan dengan banderol kompetitif di kisaran Rp 200 juta sampai Rp 300 jutaan dari Ertiga. Ada banyak varian yang dapat disesuaikan kebutuhan calon konsumen.

Diolah dari data Gaikindo pada Jumat (23/8) Toyota jadi MPV terlaris Juli 2024 dipimpin oleh Avanza sebanyak 3.842 unit. Kemudian disusul Veloz 1.585 unit, Alphard 606 unit, Voxy 206 unit lalu Vellfire 79 unit.

Setelah Toyota ada Mitsubishi Xpander. Angka wholesales (distribusi pabrik ke diler) dari seluruh tipe sebanyak 1.367 unit, terbanyak Xpander 1.5 Ultimate CVT 796 unit.

Namun angka wholesales Toyota Avanza sebenarnya turun jika dibandingkan Juni 2024 yang tembus 4.124 unit. Sedangkan Veloz justru naik dari capaian Juni di 1.534 unit.

Secara keseluruhan wholesales MPV Juli 2024 justru turun 693 unit dibandingkan Juni 2024. Lebih lengkap berikut kami rangkum angka wholesales MPV terlaris Juli 2024 beserta perbandingannya dari Juni 2024, perlu diingat jumlah tercantum bukan merupakan retail (diler ke konsumen).

Wholesales MPV Juli 2024 (9.310 unit)

1. Toyota Avanza (3.842 unit), turun dari Juni 2024 (4.214 unit)

  • Avanza 1.3 E 2021, 1.244
  • Avanza 1.3 E CVT 2021, 837
  • Avanza 1.5 G 2021, 849
  • Avanza 1.5 G CVT 2021, 912
  • Avanza 1.5 G CVT TSS 2021, 0

2. Toyota Veloz (1.585 unit), naik dari Juni 2024 (1.534 unit)

  • Veloz 1.5 2021, 299
  • Veloz 1.5 CVT 2021, 61
  • Veloz 1.5 Q CVT 2021, 1.034
  • Veloz 1.5 Q CVT TSS 2021, 191

3. Mitsubishi Xpander (1.367 unit), turun dari Juni 2024 (1.868 unit)

  • Xpander 1.5 Ultimate CVT, 796
  • Xpander 1.5 Ultimate MT, 55
  • Xpander 1.5 Sport CVT, 0
  • Xpander 1.5 Sport MT, 0
  • Xpander 1.5 Exceed CVT, 306
  • Xpander 1.5 Exceed MT, 142
  • Xpander 1.5 GLS CVT, 2 
  • Xpander 1.5 GLS MT, 96

4. Toyota Alphard (606 unit), naik dari Juni 2024 (361 unit)

  • Alphard 2.5 G, 0
  • Alphard 2.5 G, 137
  • Alphard 2.5 Hybrid, 469

5. Daihatsu Xenia (558 unit), turun dari Juni 2024 (814 unit)

  • Xenia 1.3 M MT, 0
  • Xenia 1.3 X MT, 161
  • Xenia 1.3 X CVT, 136
  • Xenia 1.3 R MT, 149
  • Xenia 1.3 R CVT, 70
  • Xenia 1.5 R MT, 1
  • Xenia 1.5 R CVT, 41
  • Xenia 1.5 R ASA CVT, 0

6. Hyundai Stargazer (497 unit), turun dari Juni 2024 (613 unit)

  • Stargazer Active MT, 17
  • Stargazer Active IVT, 12
  • Stargazer Style 6 Seat, 0
  • Stargazer Prime 7 Seat, 56
  • Stargazer Prime 6 Seat, 105
  • Stargazer Prime 7 Seat Two Tone, 2
  • Stargazer Prime 6 Seat Two Tone, 11
  • Stargazer Essential MT 7 Seat, 0
  • Stargazer Essential MT 6 Seat, 0
  • Stargazer Essential IVT 7 Seat, 109 
  • Stargazer Essential IVT 6 Seat, 185

7. Suzuki Ertiga (338 unit), turun dari Juni 2024 (440 unit)

  • Ertiga GA, 2
  • Ertiga GL MT, 55
  • Ertiga GL AT, 56
  • Ertiga GX Hybrid, 0
  • Ertiga GX Hybrid, 0
  • Ertiga GX Hybrid MT, 54
  • Ertiga GX Hybrid AT, 94
  • Ertiga Cruise Hybrid MT, 4
  • Ertiga Cruise Hybrid AT, 19
  • Ertiga Cruise Hybrid Two Tone MT, 21
  • Ertiga Cruise Hybrid Two Tone AT, 33

8. Wuling Confero (232 unit), naik dari Juni 2024 (85 unit)

  • Confero S 1.5 MT, 226
  • Confero S 1.5C MT, 3
  • Confero S 1.5L MT, 3
  • Confero S 1.5L ACT AT, 0

9. Toyota Voxy (206 unit), naik dari Juni 2024 (8 unit)

  • Voxy 2.0 AT, 206

10. Toyota Vellfire (79 unit), naik dari Juni 2024 (76 unit)

  • Vellfire 2.5, 0
  • Vellfire 2.5 Hybrid, 79

Wholesales MPV Juni 2024 (10.003 unit)

  1. Toyota Avanza, 4.214 unit
  2. Mitsubishi Xpander, 1.868 unit
  3. Toyota Veloz, 1.524 unit
  4. Daihatsu Xenia, 814 unit
  5. Hyundai Stargazer, 613 unit
  6. Toyota Alphard, 361 unit
  7. Suzuki Ertiga, 440 unit
  8. Wuling Confero, 85 unit
  9. Toyota Vellfire, 76 unit
  10. Toyota Voxy, 8 unit

Terkini

otosport
Alex Marquez

Alex Akui Keuntungan Belajar Sekaligus Bertarung dengan Marc Marquez

Alex merasa beruntung mempunyai Marc Marquez sebagai juara dunia MotoGP 7 kali karena bisa belajar dan bertarung di lintasan

otosport
Persiapan MotoGP Mandalika 2025

Seluruh Logistik MotoGP Mandalika 2025 Telah Tiba di Lombok

Logistik tim balap MotoGP Mandalika 2025 sudah tiba di Lombok, NTB untuk menjalani balapan pekan nanti

news
SIM Keliling Jakarta

SIM Keliling Jakarta Ada di 5 Tempat Hari Ini Awal Oktober

Mengawali Oktober 2025 fasilitas SIM keliling Jakarta masih dapat ditemui di lima tempat, simak lokasinya

news
Ganjil genap Jakarta

Ganjil Genap Jakarta 1 Oktober 2025, Ada Upacara Kesaktian Pancasila

Ganjil genap Jakarta kembali digelar untuk memastikan kelancaran arus kendaraan khususnya jelang upacara kenaikan Pancasila

news
Simak Jadwal 2 Lokasi SIM Keliling Bandung di Awal Oktober 2025

Simak Jadwal 2 Lokasi SIM Keliling Bandung di Awal Oktober 2025

Untuk melayani para pengendara motor dan mobil, kepolisian menghadirkan SIM keliling Bandung di awal Oktober

otosport
Marc Marquez Optimistis Bisa Finish di MotoGP Mandalika 2025

Marc Marquez Optimistis Bisa Finish di MotoGP Mandalika 2025

Marc Marquez dalam kepercayaan diri tinggi dalam menyambut gelaran MotoGP Mandalika 2025 di akhir pekan nanti

news
Isuzu dan Toyota Jalin Kerja Sama, Produksi Bus Hidrogen di 2026

Isuzu dan Toyota Kembangkan Bus Hidrogen, Mulai Produksi 2026

Bus hidrogen hasil dari pengembangan Isuzu bareng Toyota akan dijadikan sebagai alat transportasi umum

otosport
Francesco Bagnaia

Sirkuit Motegi Nyaris Jadi Mimpi Buruk Bagi Francesco Bagnaia

Motor milik Francesco Bagnaia sempat berasap menjelang akhir MotoGP Jepang 2025, penyebabnya masih misterius