Enviro 2T Dukung Touring Jelajah Nusantara Scooter Owners Group

Pertamina Lubricants memperkenalkan kemasan baru Enviro 2T sekaligus dukung Touring Scooter Owners Group

Enviro 2T Dukung Touring Jelajah Nusantara Scooter Owners Group

TRENOTO – PT Pertamina Lubricants (PTPL) memperkenalkan kemasan baru Enviro 2T. Pelumas ini dirancang khusus untuk sepeda motor bermesin jenis 2Tak.

Guna merayakan kemasan baru oli 2Tak tersebut, PTPL menggandeng SOG (Scooter Owners Group). Adapun dukungannya diberikan dalam rangka touring SOG bertajuk Jelajah Nusantara III.

SOG merupakan komunitas pemilik skuter Vespa lawas yang masih menggunakan mesin 2Tak. Jantung pacu kendaraan jenis tersebut dikatakan sasaran pasar dari pelumas Enviro 2T.

Photo : PTPL

Tidak hanya mesin 2Tak, PTPL juga memiliki produk dan mendukung para pemilik Vespa matic bermesin 4Tak. Vespa matic bisa menggunakan produk pelumas Enduro Matic V.

Enviro 2T memiliki viskositas SAE 20 direkomendasikan untuk mesin motor jenis kompresi 2 langkah. Pelumas tersebut cocok untuk kuda besi masih mengandalkan mesin berpendingin udara seperti Kawasaki, Yamaha, Suzuki, Honda dan Vespa lawas tentunya.

“PTPL mendukung kegiatan Jelajah Nusantara II yang dilakukan oleh komunitas Scooter Owners Group dengan memberikan oli Enviro 2T kepada semua peserta,” ucap Arie Anggoro, VP Sales Marketing Domestic Retail Automotive PTPL.

Baca juga : Pertamina Lubricants Kembangkan Pelumas Baru untuk Mobil Listrik

Melalui dukungan tersebut, Ia berharap para peserta touring bisa merasakan keunggulan dari Enviro 2T. Karena memang produknya dikatakan dikembangkan khusus untuk motor 2Tak.

Keunggulan Enviro 2T

  • Menghasilkan kadar asap yang rendah
  • Mencegah pengotoran busi dan ruang bakar sehingga mesin akan stabil dan tahan lama
  • Mencegah penyumbatan saluran gas buang sisa pembakaran
  • Memberikan perlindungan mesin optimal dari keausan dan kontaminasi lain.
Photo : PTPL

Touring Jelajah Nusantara merupakan kegiatan inter – island ride yang sudah memasuki usia ketiga tahun ini. Adapun touring menggunakan rute Jakarta – Sabang, Jakarta – Manado dan rute IKN -Sarawak Malaysia – Brunei Darussalam.

Pelepasan touring dilakukan pada 4 Desember 2022 di Jakarta. Kemudian rangkaian perjalanan akan berakhir di Brunei Darussalam pada 18 Maret 2023.

“Kami berterimakasih atas dukungan Pertamina Lubricants dalam event Jelajah Nusantara III. Harapannya event ini SOG bisa berperan aktif dalam menjaga dan memperkenalkan wisata alam, kuliner dan budaya Indonesia,” kata Venito Bastian, Ketua Umum SOG.


Terkini

otosport
MotoGP Spanyol 2024

Hasil MotoGP Spanyol 2024: Bagnaia dan Marquez Naik Podium

Francesco Bagnaia merajai MotoGP Spanyol 2024, dia mencatatkan kemenangan tiga kali berturut-turut di Jerez

mobil
BYD

BYD Masih Enggan Ungkap Jumlah SPK, Diklaim Lebihi Ekspektasi

Sejak pertama meluncur di Februari 2024 BYD masih enggan ungkap jumlah SPK, peminat merata untuk ketiga model

motor
Simak 7 Fitur Honda Stylo 160, Bikin Nyaman di Jalan

Simak 7 Fitur Honda Stylo 160, Bikin Nyaman di Jalan

Berikut 7 Fitur Honda Stylo 160 yang bisa memanjakan pemilik, seperti contoh lampu full LED serta USB Port

komunitas
Daihatsu Kumpul Sahabat

Daihatsu Kumpul Sahabat Sambangi Bekasi, Diikuti 21 Komunitas

Daihatsu Kumpul Sahabat digelar Bekasi dan diikuti oleh sedikitnya 21 komunitas dari berbagai model kendaraan

mobil
SPKLU Diler BYD

Gandeng PLN, SPKLU Diler BYD Bisa Digunakan Semua Merek

Mengakomodir kebutuhan ekosistem mobil listrik, SPKLU diler BYD Haka Cibubur bisa digunakan semua merek EV

otosport
Tiket MotoGP Mandalika didiskon 50 persen

Tiket MotoGP Mandalika 2024 Didiskon 50 Persen, Mulai Rp 350.000

Tiket MotoGP Mandalika 2024 didiskon 50 persen sehingga masyarakat bisa membelinya mulai dari Rp 350.000

mobil
Kata BYD soal Inden

Kata BYD soal Inden, Pemesanan Diklaim Membludak

Sejumlah konsumen tak kunjung terima unit sejak pemesanan, ini kata BYD soal inden yang diklaim mengular

news
BYD Resmikan Diler 3S Baru di Cibubur

BYD Resmikan Diler 3S Baru di Cibubur, Punya 4 Charging Station

Menjadi bagian dari total target 50 outlet tahun ini, BYD resmikan diler 3S di kawasan Cibubur hari ini