Kenali Bahaya Water Hammer Ketika Terobos Banjir Semarang

Saat melintasi banjir Semarang, ada baiknya para pengendara roda dua dan empat mengetahui bahaya Water Hammer

Kenali Bahaya Water Hammer Ketika Terobos Banjir Semarang

KatadataOTO – Cuaca ekstrem tengah melanda Indonesia beberapa hari belakangan. Membuat Semarang, Jawa Tengah dikepung banjir parah sejak Rabu (13/3).

Sejumlah titik di kota berjuluk The Port of Java terendam air dengan ketinggian bervariasi. Mulai dari 15 cm sampai 80 cm.

Banjir Semarang membuat kegiatan masyarakat lumpuh total. Apalagi salah satu akses penting turut terendam, yakni Jalan Raya Kaligawe.

Jalan tersebut merupakan jalur penghubung Semarang dan Surabaya. Para pengendara sepeda motor serta mobil tidak bisa melewati.

Kenali Bahaya Water Hamer Saat Terobos Banjir Semarang
Photo : Antara

Kemudian yang mengarah ke Demak, Jawa Tengah juga terputus akibat curah hujan tinggi. Kabar tersebut disampaikan AKBP Yunaldi, Kasatlantas Semarang.

Ia menjelaskan kendaraan dari arah Demak diarahkan melewati Jalan Walter Monginsidi kemudian masuk kembali ke jalan bebas hambatan melalui pintu tol Gayamsari.

"Demikian juga arus kendaraan sebaliknya dari Semarang yang akan menuju Demak," kata Yunaldi di Antara.

Disitat dari laman resmi BPBD (Badan Penanggulangan Bencana Daerah) Kota Semarang pada Kamis (14/3), tercatat ada 10 titik terendam air.

Mulai dari Jalan Padi Raya, Sendang Indah, Gebanganom sampai Kelurahan Tambakrejo masih terendam banjir.

Bahaya Water Hammer Mengintai Para Pengendara

Sebagai informasi, para pengendara roda dua maupun empat harus berhati-hati saat akan bepergian di tengah banjir Semarang, sebab ada beberapa bahaya mengintai.

Satu diantaranya Water Hammer yang dapat merusak motor dan mobil. Seperti dikatakan Bambang Supriyadi, Executive Coordinator Technical Service Division PT ADM (Astra Daihatsu Motor)

“Risiko paling besar pada mobil terjadinya Water Hammer bila melewati banjir cukup dalam,” ungkap Bambang kepada KatadataOTO.

Menurut Bambang, Water Hammer adalah kondisi saat air masuk ke ruang pembakaran serta ke sistem pelumas kendaraan.


Terkini

komunitas
Mazda tawarkan banyak promo di GJAW 2024

Mazda Tawarkan Promo Menarik di GJAW 2024, Ada Bunga 0 Persen

Mazda tawarkan promo menarik di GJAW 2024 termasuk bunga 0 persen untuk seluruh model yang mereka miliki

mobil
Maxus di GJAW 2024

2 MPV Listrik Maxus Debut di GJAW 2024, Lebih Murah dari Zeekr

Isi lini MPV listrik premium di RI, Maxus merilis dua model baru dengan harga mulai dari Rp 788 jutaan

mobil
Toyota dan Pertamina Berkolaborasi Uji Coba Bioetanol E10

Toyota dan Pertamina Berkolaborasi Uji Coba Bioetanol E10

Toyota berkolaborasi dengan Pertamaina dan Trac buat melakukan uji coba bahan bakar jenis bioetanol E10

mobil
Mitsubishi XForce Ultimate DS Dipasarkan di GJAW 2024, Ini Harganya

Mitsubishi XForce Ultimate DS Melantai di GJAW 2024, Ada Fitur Baru

Mitsubishi XForce Ultimate DS resmi meluncur dalam pameran GJAW 2024 dengan dilengkapi fitur kekinian

mobil
Kia EV3 di GIIAS 2024

Kia EV3 Diperkenalkan di GJAW 2024, Tantang Chery Omoda E5

Calon rival baru Chery Omoda E5, Kia EV3 diperkenalkan kepada pengunjung lewat pameran otomotif GJAW 2024

mobil
Aion V

Aion V Resmi Tampil di GJAW 2024, Harganya Rp 499 Juta

Aion V tampil di GJAW 2024 dengan menawarkan beragam keunggulan termasuk banderol yang menarik yaitu Rp 499 juta

mobil
Suzuki Jimny 5 Pintu White Rhino Edition

Suzuki Jimny 5 Pintu White Rhino Edition Meluncur di GJAW 2024

Suzuki Jimny 5 Pintu White Rhino Edition akhirnya meluncur di ajang Gaikindo Jakarta Auto Week (GJAW 2024)

mobil
Mobil listrik Aletra di GJAW 2024

Harga Mobil Listrik Aletra Diungkap di GJAW 2024

Mobil listrik Aletra L8 hadir di pameran GJAW 2024 mengisi segmen MPV, jadi salah satu pesaing baru BYD M6