Honda Super One Masuk Indonesia Tahun Depan Sudah Tahap Akhir
17 November 2025, 13:00 WIB
Ketersediaan stasiun pengisian daya atau SPKLU yang belum merata bisa jadi salah satu alasan penurunan minat EV
Oleh Serafina Ophelia
Lalu studi terbaru dari Harvard mengungkapkan bahwa satu dari lima SPKLU di AS tidak dapat digunakan. Hal itu dinilai berkontribusi dalam penurunan penjualan mobil listrik di sana belakangan ini.
Sama seperti di Indonesia, persebaran SPKLU belum merata sehingga jadi halangan buat konsumen yang ingin beli mobil listrik. Di negara bagian seperti Washington dan Virginia, ada wilayah yang sama sekali tidak memiliki stasiun pengisian daya.
Setelah Range Anxiety atau kekhawatiran akan jarak tempuh, muncul masalah baru calon konsumen BEV yakni Charging Anxiety. Bahkan menurut studi J.D. Power, 52 persen orang mengaku kekhawatiran terhadap SPKLU akan menghilangkan minat mereka untuk beli BEV.
"Bayangkan Anda pergi ke SPBU dan dua dari 10 pompa bensinnya rusak. Konsumen akan protes," kata Omar Asensio, pemimpin riset.
Saat ini alternatif kendaraan ramah lingkungan yang populer adalah HEV (Hybrid Electric Vehicle) atau mobil hybrid. Modelnya lebih familiar, banderol kompetitif kemudian tidak perlu diisi daya.
Airlangga Hartarto, Menteri Koordinator Bidang Perekonomian RI menyampaikan hal tersebut pada gelaran IIMS 2024 beberapa waktu lalu.
"Pembicaraan antara industri dan presiden memang meminta adanya insentif untuk kendaraan hybrid. Kalau kita lihat penjualannya sekarang lebih tinggi dari Battery Electric Vehicle sehingga bisa menjadi solusi menengah," ucap Airlangga.
Sepanjang 2023, mobil hybrid juga jauh lebih laris dari BEV. Mengacu pada data Gaikindo wholesales HEV sentuh 54 ribu, sedangkan BEV 17 ribu.
Gaikindo sendiri melihat bahwa mobil hybrid menjawab permintaan masyarakat akan kendaraan elektrifikasi. Karena mobil listrik murni nampaknya tidak sesuai buat First Time Buyer.
Artikel Terpopuler
1
2
3
4
5
Artikel Terkait
17 November 2025, 13:00 WIB
16 November 2025, 17:00 WIB
16 November 2025, 15:14 WIB
14 November 2025, 22:00 WIB
14 November 2025, 21:00 WIB
Terkini
17 November 2025, 13:00 WIB
Mobil listrik Honda Super One mulai dites jalan sebagai persiapan sebelum dijual di Indonesia tahun depan
17 November 2025, 12:00 WIB
Duo Marquez bersaudara mampu mendominasi papan atas klasemen akhir MotoGP 2025 setelah tampil sangat impresif
17 November 2025, 11:00 WIB
Mitsubishi Fuso nilai wacana uji kir di bengkel resmi bisa memudahkan pelanggan dalam menjalankan kewajibannya
17 November 2025, 10:00 WIB
Ajang Honda Modif Contest 2025 berhasil menemukan karya ciamik sepeda motor yang terus-menerus berkembang
17 November 2025, 08:00 WIB
Sebagian ruas jalan di Tol Cipularang dan Padaleunyi ditutup untuk dilakukan perbaikan selama sepekan
17 November 2025, 07:00 WIB
Kementerian Perhubungan gelar pembatasan lalu lintas di kawasan wisata saat libur Natal dan tahun baru
17 November 2025, 06:00 WIB
Agar tidak terkena tilang saat Operasi Zebra 2025, Anda bisa memanfaatkan kehadiran SIM keliling Bandung
17 November 2025, 06:00 WIB
Lima lokasi SIM keliling Jakarta kembali dibuka seperti biasa, bisa untuk perpanjangan SIM A maupun C