Ganjil Genap Jakarta 24 November 2023, Sambut Gajian

Ganjil genap Jakarta 24 November 2023 mendapat pengawasan ketat petugas untuk menyambut libur akhir pekan

Ganjil Genap Jakarta 24 November 2023, Sambut Gajian
  • Oleh Adi Hidayat

  • Jum'at, 24 November 2023 | 06:00 WIB

KatadataOTO – Menyambut akhir pekan aturan ganjil genap Jakarta akan tetap digelar di sejumlah ruas jalan utama. Langkah rutin digelar guna mengurangi kepadatan lalu lintas yang kerap terjadi di Ibu Kota.

Guna memastikan aturan berjalan optimal, petugas gabungan dari pemerintah DKI dan Polda Metro Jaya akan langsung mengawasi di lapangan. Dengan demikian diharapkan masyarakat mengurungkan niatnya untuk melakukan pelanggaran.

Hari ini, Jumat (24/11) merupakan giliran mobil berpelat genap untuk melintas bebas di puluhan ruas jalan protokol. Sedangkan kendaraan dengan nomor ganjil harus menunggu hingga pembatasan selesai.

Ganjil genap Jakarta
Photo : @TMCPoldaMetro

Guna memudahkan masyarakat dalam bermobilitas, pemerintah tetap menyediakan sejumlah halur alternatif yang bisa dimanfaatkan. Selain itu ada beragam pilihan transportasi umum seperti MRT, TransJakarta hingg LRT dengan tarif kompetitif.

Fasilitas diberikan karena aturan ganjil genap Jakarta berlaku saat pagi dan sore. Kedua waktu tersebut dipilih karena merupakan puncak kepadatan lalu lintas.

Jadwal Ganjil Genap Jakarta

  • Pagi : Pukul 06.00 WIB hingga 10.00 WIB
  • Sore : Pukul 16.00 WIB hingga 21.00 WIB

Tetapi bagi pemilik kendaraan listrik aturan tersebut tidak perlu diperhatikan. Pasalnya pemerintah DKI memberi keistimewaan bagi pengguna EV sebagai dukungan terhadap mobil elektrifikasi.

Daftar Kendaraan Bebas Ganjil Genap Jakarta

  • Mobil listrik
  • Kendaraan TNI-Polri
  • Ambulans
  • Pemadam kebakaran
  • Mobil tenaga kesehatan termasuk dokter
  • Angkutan kota serta taksi

Agar kepatuhan masyarakat terjaga maka Polda Metro Jaya telah menempatkan petugas di sejumlah titik rawan. Selain itu mereka dibekali oleh beberapa fasilitas terbaru seperti ETLE Statis hingga Mobile.

Tapi jika masih ada yang nekat maka akan dikenakan sanksi berupa denda sebesar Rp500.000. Aturan ini sesuai pasal 287 UU Nomor 12 Tahun 2009 tentang Lalu Lintas dan Angkutan Jalan (LLAJ).

Ganjil genap Jakarta
Photo : @TMCPoldaMetro

Agar ganjil genap Jakarta semakin efektif maka kepolisian menggelar contraflow di tol dalam kota berlaku mulai km 0+200 (Cawang) sampai juga km 7+200 (Semanggi) pukul 06.00 hingga jam 10.00 WIB.

Pemerintah DKI juga tengah melakukan rekayasa lalu lintas di beberapa lokasi guna mendukung pembangunan MRT. Oleh karena itu diharapkan masyarakat melakukan penyesuaian jadwal perjalanan.


Terkini

mobil
Jaecoo Pede Harga J5 EV Tak Bakal Rusak Kepercayaan Konsumen

Jaecoo Pede Harga J5 EV Normal Bukan Strategi Perang Harga

Dengan harga yang sangat kompetitif, Jaecoo optimistis J5 EV bisa menjadi primadona baru di Indonesia

mobil
Isuzu Piazza

Melihat Langsung Coupe Piazza, Inovasi Isuzu sebelum Truk

Piazza merupakan coupe hasil inovasi Isuzu di masa lampau, jauh sebelum dikenal sebagai produsen truk di RI

mobil
Aion Sambut Kedatangan Changan, Siap Bersaing Secara Sehat

Aion Sambut Kedatangan Changan, Siap Bersaing Secara Sehat

Aion menyambut kedatangan Changan yang akan membawa dua mobil listrik untuk para konsumen di dalam negeri

mobil
Diler Jetour Bekasi

Jetour Buka Diler 4S Baru di Bekasi, Tawarkan Survey

Diler Jetour di Bekasi tawarkan layanan lengkap, dalam waktu dekat akan buka pemesanan produk baru Jetour T2

mobil
Auto2000 optimis mobil hybrid baru Toyota bisa dorong penjulan

Auto2000 Optimis Mobil Hybrid Baru Toyota Bakal Laris Manis

Kehadiran mobil hybrid baru Toyota dipercaya bisa mendorong penjualan kendaraan khususnya di Auto2000

mobil
Auto2000

Auto2000 Resmikan Kampung Berseri Astra di Bekasi

Auto2000 bersama pemerintah kota Bekasi resmikan Kampung Berseri Astra yang mampu beri lingkungan lebih baik

news
Simak 2 Lokasi SIM Keliling Bandung Hari Ini, 4 November 2025

Simak 2 Lokasi SIM Keliling Bandung Hari Ini, 4 November 2025

Pada hari ini kepolisian menghadirkan SIM keliling Bandung di dua tempat untuk melayani para pengendara

news
Ganjil genap Jakarta

Ganjil Genap Jakarta 4 November 2025, Puluhan Jalan Terdampak

Ganjil genap Jakarta 4 November 2025 akan berdampak pada puluhan ruas jalan di Ibu Kota untuk kurangi kepadatan