Prediksi Mobil Baru GAC Aion di GJAW 2024
14 November 2024, 14:00 WIB
Guna meramaikan pasar mobil listrik di Indonesia, Indomobil boyong GAC Aion ke Tanah Air pada tahun ini
Oleh Satrio Adhy
KatadataOTO – Pasar mobil listrik Indonesia semakin riuh pada 2024. Hal itu setelah PT Indomobil Group bekerja sama dengan GAC Aion New Energy Automobile Co., Ltd.
Keduanya baru saja melakukan penandatanganan kerja sama buat memasarkan mobil listrik GAC Aion untuk konsumen di Tanah Air. Langkah strategis tersebut dilakukan di Jakarta pada Selasa (2/4).
Jusak Kertowidjojo, Presiden Direktur Indomobil Group menuturkan kalau pihaknya berniat menghadirkan kendaraan ramah lingkungan guna memenuhi kebutuhan pelanggan di sini.
“Kami dengan bangga menghadirkan GAC Aion sebagai salah satu dari Top Three manufaktur kendaraan elektrik dunia,” ungkap Jusak.
Lebih jauh langkah Indomobil boyong GAC Aion pada tahun ini sebagai cara mereka buat membantu pemerintah dalam menurunkan emisi gas buang kendaraan.
Misi tersebut selaras dengan GAC Aion, sehingga jenama asal negeri China berniat memasarkan mobil listrik di Indonesia.
Seperti dikatakan Gu Hui Nan, Managing Director GAC Aion. Dia mengungkapkan kalau mereka ingin memperluas pasa kendaraan setrum di dunia.
“Sebagai anak perusahaan GAC Group yang didirikan pada 2017, kami memiliki tujuan menjadi merek mobil listrik kelas dunia,” kata Gu Hui Nan.
Nantinya mereka bakal memboyong sejumlah mobil listrik GAC Aion ke Indonesia. Bahkan beberapa dikabarkan mengaspal dalam waktu dekat.
Sehingga dapat memenuhi kebutuhan moda transportasi masyarakat. Oleh sebab itu GAC Aion berharap produknya bisa diterima oleh konsumen dalam negeri.
“Kami ingin membawa sesuatu yang baru ke sini dan menjadikan Indonesia sebagai salah satu basis ekspor kita di masa mendatang. Tidak hanya EV (Electric Vehicle) tetapi juga suku cadang,” tegas dia
Artikel Terpopuler
Artikel Terkait
14 November 2024, 14:00 WIB
09 November 2024, 07:00 WIB
21 September 2024, 18:00 WIB
19 September 2024, 22:00 WIB
12 Agustus 2024, 19:00 WIB
Terkini
20 November 2024, 21:00 WIB
Kementerian Perhubungan siapkan 3 solusi atasi kemacetan di Puncak Bogor yang selama ini menjadi tantangan
20 November 2024, 19:01 WIB
BYD M6 masih merajai mobil listrik terlaris pada Oktober 2024 dengan mencatatkan penjualan 1.866 unit
20 November 2024, 18:00 WIB
Rekor baru, produksi kendaraan lingkungan BYD secara global berhasil tembus 10 juta unit pada November 2024
20 November 2024, 17:00 WIB
Bapenda DKI Jakarta mengenakan pajak sebesar 10 persen buat pengguna jasa parkir Valet di kawasan Ibu Kota
20 November 2024, 16:03 WIB
Honda GL Max Kustom menggunakan konsep Boardtracker dan berhasil menggasak gelar juara nasional HMC 2024
20 November 2024, 16:00 WIB
Logo baru MotoGP baru saja diperkenalkan, memiliki makna yang sangat luas karena terinspirasi dari banyak hal
20 November 2024, 15:00 WIB
Toyota bakal lakukan efisiensi imbas kenaikan PPN menjadi 12 persen yang berdampak pada peningkatan biaya produksi
20 November 2024, 14:04 WIB
Tiga pekerja pabrik Hyundai di Ulsan, Korea Selatan ditemukan tewas saat melakukan Environmental Chamber Test