Toyota Raize Dapat Penyegaraan, Ada Tiga Pilihan Paket Aksesoris
19 Januari 2026, 19:00 WIB
Segini harga Toyota Raize yang digunakan Paus Fransiskus selama kunjungannya di Papua Nugini beberapa hari
Oleh Satrio Adhy
KatadataOTO – Paus Fransiskus lagi-lagi menunjukan sifat sederhananya. Kali ini ia lakukan ketika mendarat di Papua Nugini pada Jumat (6/9).
Pemimpin Tahta Suci Vatikan tersebut kembali tidak mau menggunakan kendaraan mewah. Ia memilih Toyota Raize selama melawat ke Papua Nugini.
Hal tersebut diketahui saat Paus Fransiskus mendarat di Bandara Port Moresby. Pemimpin umat Katolik sedunia itu kembali duduk di kursi depan Toyota Raize berkelir putih.
Mobil dengan berpelat nomor khusus SCV 1 ini bakal membawanya berkeliling selama kunjungan di negeri sejuta bahasa.
Sama seperti Toyota Innova Zenix hybrid yang ia pakai di Jakarta, Raize Paus Fransiskus tidak mendapat sentuhan terlalu banyak. Hanya disematkan bendera Vatikan di bagian depan kendaraan.
Kemungkinan Paus Fransiskus menggunakan Toyota Raize 1.2L AT 2WD. Sementara selama di Jakarta ia mengandalkan Zenix Hybrid V Modellista.
Memang jika dilihat, Paus Fransiskus terkenal dengan sifat sederhananya. Ambil contoh dia memilih tinggal di sebuah apartemen bukan di Istana Vatikan.
Lalu saat berada di Indonesia, Paus Fransiskus juga tetap menunjukan kesederhanaannya. Dia menginap di Kedutaan Besar Vatikan (Apostolic Nunciature) di Jakarta.
Jadi sudah tak heran jika keputusannya tidak menggunakan mobil mewah serta memilih mengandalkan Toyota Raize maupun Innova Zenix cukup mencuri perhatian.
Papua Nugini sendiri menjadi negara kedua yang dikunjungi. Kemudian dia akan bertolak ke Timor Leste dan mengakhiri perjalanan apostolik ke Asia Pasifik di Singapura
Sebagai informasi, Toyota Raize yang dipakai oleh Paus Fransiskus di Papua Nugini kemungkinan diimpor langsung dari Indonesia.
Artikel Terpopuler
Artikel Terkait
19 Januari 2026, 19:00 WIB
18 Januari 2026, 13:00 WIB
15 Januari 2026, 15:00 WIB
14 Januari 2026, 15:00 WIB
14 Januari 2026, 10:00 WIB
Terkini
21 Januari 2026, 16:08 WIB
Yamaha Nmax maupun Xmax kini tampil beda setelah diberikan livery khusus, yakni 25 tahun Maxi yang sporty
21 Januari 2026, 15:00 WIB
Hampir dua tahun sejak peluncuran L8, Aletra akhirnya siap menghadirkan produk baru buat konsumen tahun ini
21 Januari 2026, 14:09 WIB
Mobil listrik terbaru Mitsubishi memiliki ukuran kompak dan bahasa desain baru pakai basis Foxtron Bria
21 Januari 2026, 13:34 WIB
Yamaha Tmax DX model 2026 hadir untuk menggoda para pencinta touring berkantong tebal yang ada di Indonesia
21 Januari 2026, 12:00 WIB
Lepas bakal fokus untuk meluncurkan SUV serta sedan di Indonesia dengan desain premium yang keunggulan tersendiri
21 Januari 2026, 11:00 WIB
Polytron menegaskan bakal meluncurkan mobil listrik baru di 2026 untuk memperkuat pasarnya di Tanah Air
21 Januari 2026, 10:23 WIB
Menurut Geely, jika mereka bisa membuat mobil listrik dengan nilai TKDN tinggi maka bisa membawa banyak dampak
21 Januari 2026, 09:00 WIB
Menurut Ducati, Desmo450 MX Factory terbuka digunakan untuk keperluan balap motocross di dalam negeri