Susunan Sementara Pembalap MotoGP 2024, Marquez Bertahan

Marquez bertahan di Honda dan menjadi salah satu susunan pembalap MotoGP 2024 bersama Joan Mir dan kawan-kawan

Susunan Sementara Pembalap MotoGP 2024, Marquez Bertahan

TRENOTO – Sejumlah tim mulai sibuk menyiapkan susunan pembalap buat MotoGP 2023. Terbaru Alex Rins resmi bergabung dengan Yamaha.

Pembalap LCR Honda itu akan menjadi rekan satu garasi Fabio Quartararo. Rins menggantikan Franco Morbidelli yang kontraknya habis di akhir MotoGP 2023.

Sementara Marc Marquez dirumorkan tetap bertahan dengan Repsol Honda musim depan. Dia bertekad untuk memperbaiki performanya bersama tim asal Jepang.

Jadwal MotoGP Belanda 2023, Menakar Nasib Marquez di Assen
Photo : MotoGP

“Jadi kami perlu bekerja sama untuk siap di masa mendatang. Kemudian di paruh kedua ini saya harus menjalaninya dengan cara berbeda,” ujar Marquez di Crash, Jumat (4/8).

Juara dunia MotoGP enam kali juga mengatakan kalau dia dan tim akan lebih realistis serta berusaha sebaik mungkin guna melakukan kemajuan, baik dari sisi motor maupun pembalap.

“Jika kita membuat kemajuan bersama-sama maka kami bakal menjadi lebih baik musim depan,” kata Marc Marquez.

Dengan begitu rekan satu garasi Joan Mir bakal mengisi susunan pembalap MotoGP 2024 bersama Honda.

Lebih jauh Marquez menuturkan kalau timnya telah melakukan berbagai kemajuan. Hal itu setelah pabrikan berlambang sayap mengepak menjalani beberapa tes bersama pembalap penguji mereka, Stefan Bradl di Sirkuit Misano dan Jerez.

Dia mengatakan kalau bagian elektronik dan aero menjadi fokus Honda saat ini. Sehingga mereka telah membuat sejumlah peningkatan.

“Paket aero baru yang saat ini tidak akan dihomologasi sebab saya telah memutuskan mempertahankannya karena alasan teknis,” ucapnya.

Sebagai informasi Marquez bakal kembali tampil pada MotoGP Inggris di Sirkuit Silverstone 4-6 Agustus 2023.

Dia dinyatakan sudah pulih dari cedera dan bisa menjalani balapan pada akhir pekan ini. Kaka Alex Marquez bertekad meraih hasil terbaik bersama kuda besinya.

Marc Marquez
Photo : MotoGPl

“Saya di sini di Silverstone jadi akan mencoba untuk kembali berada dalam ritme serta melihat apakah kami dapat memulai dengan cara lebih baik dan berbeda,” jelas dia.

Susunan Pembalap MotoGP 2024

Aprilia Racing

  • Maverick Vinales
  • Aleix Espargaro

Ducati Lenovo Team

  • Francesco Bagnaia
  • Enea Bastianini

Monster Energy Yamaha

  • Fabio Quartararo
  • Alex Rins

Pramac Racing

  • Jorge Martin

Red Bull KTM Factory Racing

  • Brad Binder
  • Jack Miller

Repsol Honda

  • Marc Marquez
  • Joan Mir

RNF

  • Miguel Oliveira
  • Raul Fernandez

Tech3 GASGAS Factory Racing

  • Pol Espargaro

Terkini

news
Kendaraan listrik polisi

Kepolisian Siapkan 59 Kendaraan Listrik untuk Kebutuhan Patroli

Kepolisian siapkan 59 kendaraan listrik untuk memenuhi beragam kebutuhan penugasan anggota di lapangan

mobil
Aion V

Prediksi Harga Aion V yang Meluncur di GJAW 2024

Harga Aion V yang meluncur di GJAW 2024 diperkirakan mencapai Rp 500 jutaan dan sudah bisa dipesan dari sekarang

mobil
Perputaran uang judi online cukup buat beli 1,2 juta Hyundai Tucson

Perputaran Uang Judi Online Setara 1,2 Juta Hyundai Tucson Hybrid

Perputaran uang judi online mencapai Rp 900 triliun, cukup untuk membeli Hyundai Tucson Hybrid secara tunai

motor
Opsen PKB dan PPN 12 Persen Bikin Industri Motor Menjerit

Opsen PKB dan PPN 12 Persen Bikin Industri Motor Menjerit

Kebijakan opsen PKB serta PPN 12 persen yang bakal diterapkan awal 2025 diprediksi memberatkan industri motor

mobil
Indomobil Group Bakal Sediakan Mobil Listrik Bagi PLN Icon Plus

Indomobil Group Bakal Sediakan Mobil Listrik Bagi PLN Icon Plus

Indomobil Group baru saja menjalin kerja sama untuk menyediakan berbagai mobil listrik bagi PLN Icon Plus

otosport
Federal Oil

Federal Oil Sambut Kedatangan Fermin Aldeguer di Gresini Racing

Federal Oil menyambut kedatangan pembalap baru di tim Gresini Racing untuk beraksi di musim balap MotoGP 2025

mobil
Toyota bZ7 Concept Debut, Prius Listrik yang Pakai Baterai BYD

Toyota bZ7 Concept Debut, Prius Listrik yang Pakai Baterai BYD

Begini tampilan mobil konsep Toyota bZ7 yang debut di China, penggerak sampai baterainya disuplai oleh BYD

mobil
Neta Sebut Bangun Diler di Pluit Potensial

Diler Neta di Pluit Disebut Memiliki Potensi, Target 50 Unit Sebulan

Jadi sasaran sejumlah manufaktur otomotif China, Neta mengungkapkan mengapa area Pluit terbilang potensial