Resmi, Francesco Bagnaia Perpanjang Kontrak di Ducati Sampai 2026

Jelang bergulirnya MotoGP 2024, Francesco Bagnaia perpanjang kontrak di Ducati sampai akhir musim 2026

Resmi, Francesco Bagnaia Perpanjang Kontrak di Ducati Sampai 2026

KatadataOTO – Francesco Bagnaia memberi kabar mengejutkan bagi para penggemar. Anak didik Valentino Rossi tersebut baru saja memperpanjang masa bakti bersama Ducati.

Juara dunia MotoGP 2023 bakal mengabdi di Ducati selama dua tahun ke depan. Artinya Bagnaia akan menunggangi Desmosedici GP sampai akhir musim 2026.

Angin segar itu disampaikan skuad Borgo Panigale pada Senin (4/3) malam waktu Indonesia melalui akun Instagram mereka.

“Dengan bangga kami umumkan bahwa @DucatiCorse dan @PeccoBagnaia akan bekerja sama untuk dua musim berikutnya,” tulis mereka.

Penampakan Motor Balap Ducati Milik Bagnaia Buat MotoGP 2024
Photo : MotoGP

Luigi Dall’Igna, Manajer Umum Ducati Corse mengaku gembira setelah Francesco Bagnai perpanjang kontrak. Apalagi sang rider dalam performa terbaiknya bersama tim negeri pizza.

Ditambah Pecco menjadi pembalap Italia pertama yang berhasil meraih gelar juara dunia menggunakan motor Italia.

“Bersama-sama kami membawa kembali gelar juara dunia pembalap yang telah hilang selama 15 tahun dan kita melakukan lagi tahun lalu,” ucapnya.

Sementara Francesco Bagnaia mengaku sangat senang bisa memperpanjang masa baktinya. Ia bertekad buat kembali memberikan hasil terbaik untuk Ducati.

Bagnaia ingin mempertahankan gelar juara dunia pada MotoGP 2024. Dia pun optimistis bisa meraihnya dengan Desmosedici GP24.

“Bersama Ducati, tim saya dan semua orang di Ducati Corse kami telah mencapai hal-hal luar biasa. Dalam tiga tahun (termasuk 2024) ke depan, kita akan terus memberikan yang terbaik guna mencapai kesuksesan sebanyak mungkin,” tegas Francesco Bagnaia.

Patut diketahui Bagnaia pertama kali bergabung ke tim satelit Pramac Racing pada 2019. Lalu promosi ke tim pabrikan di musim 2021.

Tak lama dia berhasil menyabet dua gelar MotoGP secara beruntun pada 2022 serta 2023. Bagnaia sekarang tengah berupaya menyamai rekor sang guru, yakni Rossi.

Tangan Dingin Rossi di Balik Gelar Juara Dunia Francesco Bagnaia
Photo : VR46 Riders Academy

Joki satu ini memasang target ingin menjadi juara dunia MotoGP tiga kali berturut-turut di era empat tak. Maka Francesco Bagnaia perpanjang kontrak di Ducati sampai dua musim ke depan.

Patut diketahui, seluruh pembalap bakal memulai musim baru dengan seri perdana MotoGP Qatar 2024 di Sirkuit Losail pada Minggu (10/3).

Balapan utama kelas premier di Timur Tengah tersebut bakal dihelat tengah malam atau pukul 00.00 WIB.


Terkini

news
Jalan tol

Polisi Ungkap Kronologi Seorang Anak Keluar dari Bus di Jalan Tol

Polisi akhirnya ungkap kronologi seorang anak mendadak keluar dari bus yang sedang melaju di jalan tol

mobil
Deretan Penyebab Masyarakat Masih Ragu Membeli Mobil Listrik

Deretan Penyebab Masyarakat Masih Ragu Membeli Mobil Listrik

Belum bisa saingi kendaraan konvensional, Populix ungkap alasan masyarakat ragu beralih ke mobil listrik

otosport
Dorna Peringatkan Jorge Martin Hormati Kontrak dengan Aprilia

Dorna Peringatkan Jorge Martin Hormati Kontrak dengan Aprilia

Dorna Sport memberi peringatan kepada Jorge Martin untuk menghormati kontrak yang sudah ada dengan Aprilia

mobil
Buntut Sengketa Merek M6, Gugatan BMW ke BYD Ditolak

Buntut Sengketa Merek M6, Gugatan BMW ke BYD Ditolak

Gugatan BMW yang diajukan untuk BYD ke pengadilan pada Februari 2025 telah ditolak, berikut alasannya

mobil
Jaecoo Dukung Perang Harga Mobil Cina Agar Konsumen Senang

Jaecoo Dukung Perang Harga Mobil Cina Agar Konsumen Senang

Menurut Jaecoo perang harga mobil Cina wajar dilakukan, asal tetap memberikan value lebih kepada para konsumen

otosport
MotoGP Malaysia

MotoGP Malaysia 2025 Targetkan 13 Ribu Penonton Asal Indonesia

MotoGP Malaysia 2025 menargetkan bisa menarik 13 ribu penonton asal Indonesia atau dari tahun sebelumnya

news
Ground Zero Rayakan Anniversary ke-30, Luncurkan Produk Limited

Ground Zero Rayakan Anniversary ke-30, Luncurkan Produk Limited

Ground Zero meluncurkan tiga produk baru untuk merayakan hari jadi mereka yang ke-30, dijual secara terbatas

news
Pemutihan pajak kendaraan bermotor

Kepulauan Riau Gelar Pemutihan Pajak Kendaraan Mulai Hari Ini

Kepulauan Riau gelar pemutihan pajak kendaraan bermotor untuk mudahkan warganya menjalankan kewajiban