Pesan Haru Marc Marquez Buat Honda Setelah 11 Tahun

Marc Marquez menuturkan kalau keputusannya buat meninggalkan Honda pada akhir musim nanti tidak mudah

Pesan Haru Marc Marquez Buat Honda Setelah 11 Tahun

TRENOTOMarc Marquez mengakhiri masa baktinya bersama Repsol Honda. Keduanya memilih untuk tidak melanjutkan kerja sama lagi pada MotoGP 2024.

Sebab mereka akan berpisah di penghujung musim 2023. Hal itu setelah rentetan hasil buruk yang didapatkan oleh pembalap berdarah Spanyol.

Juara dunia delapan kali itu lantas menuturkan kalau berpisah dengan Honda bukan hal mudah dilakukan. Sebab sudah banyak cerita yang mereka lewati selama 11 tahun.

Marc Marquez Siap Berseragam Ducati dan Tinggalkan Honda
Photo : Repsol Honda

“Saya tidak tahu apa yang aku lakukan benar atau salah. Namun ini adalah keputusan tersulit dalam hidupku. Hati saya akan selalu ada untuk mereka,” ungkap Marquez di akun Instagramnya.

Lebih jauh dia menuturkan kalau ia terpaksa untuk meninggalkan tim asal Jepang. Sebab dia hanya ingin meraih yang terbaik bagi kariernya di dunia MotoGP.

Sehingga rekan satu tim Joan Mir tersebut memilih buat mengakhiri kerja sama lebih dulu. Jadi bisa mendapatkan tim yang dapat memberikan motor balap sesuai kebutuhannya.

“Saya hanya mengikuti naluri saya meski hubungan kami sangat spesial. Aku berharap kita bisa bertemu lagi di masa depan,” tegasnya.

Kendati demikian, Marc Marquez tidak begitu saja berpisah dengan Honda. Dia masih harus menjalani sisa balapan terakhir di MotoGP 2023 bersama kuda besi RC213V.

“Sekarang mari kita nikmati enam balapan sampai akhir musim ini,” pungkas pembalap 30 tahun.

Sekadar informasi, kontrak Marc Marquez bersama Honda masih tersisa satu tahun lagi. Akan tetapi mereka sepertinya dah cocok lagi buat jalan beriringan.

Marc Marquez Gabung Ducati

Usai meninggalkan pabrikan berlambang sayap mengepak, banyak pihak yang bertanya kemana sang pembalap akan berlabuh. Isu paling santer berhembus mengatakan kalau Marquez bakal berseragam tim satelit Ducati, yakni Gresini Racing.

Bahkan kabarnya kedua belah pihak sudah membuka pembicaraan dan menemukan kata sepakat. Sehingg tinggal selangkah lagi kursi kosong di Gresini menjadi milik Marquez.

Usaha Marc Marquez Bangkit di MotoGP Jepang 2023
Photo : TrenOto

“Perjanjian tersebut hampir menjadi kenyataan karena tidak terdapat rincian yang harus diselesaikan,” tulis laporan AS, media asal Spanyol.

Kemudian diperkuat pernyataan Gigi Dall'igna, bos Ducati jika sang joki berniat gabung dengan tim besutan Manuel Poggiali.

Dengan begitu tinggal menunggu waktu saja kemana Baby Alien bakal berlabuh, apakah akan ke Gresini Racing atau tim lainnya.


Terkini

otosport
Aprilia Diisukan Dekati Bastianini Buat Gantikan Jorge Martin

Aprilia Diisukan Dekati Bastianini Buat Gantikan Jorge Martin

Aprilia tengah menyiapkan rencana cadangan dengan mendekati Bastianini buat mengantisipasi kepergian Martin

mobil
MG 4 EV

MG 4 EV Resmi Diperkenalkan, Tampilannya Lebih Ramah

Desain baru MG 4 EV resmi diperkenalkan di Cina dengan tampilan yang lebih ramah dibanding sebelumnya

mobil
BYD Makin Gencar di Asia Tenggara, Produsen Jepang Wajib Waspada

BYD Makin Gencar di Asia Tenggara, Produsen Jepang Wajib Waspada

Pengamat sorot sejumlah hal yang harus dilakukan produsen Jepang bertahan di tengah gempuran mobil BYD

mobil
Harga Honda HR-V Hybrid Turun, Jaecoo Santai Andalkan Nama Chery

Jaecoo Masih Pede Saingi Honda Dalam Perang Harga Murah

Menurut Jaecoo dengan bergabung bersama Chery mereka tidak gentar buat bersaing dengan pabrikan Jepang

mobil
Penjualan BYD Global

Penjualan BYD Group Juni 2025 Lampaui Wholesales Indonesia

Penjualan BYD Group di Juni 2025 berhasil lampaui wholesales mobil Indonesia periode Januari sampai Mei 2025

motor
Peneliti Singgung Produsen EV Masih Ogah Tes Keamanan Baterai

Peneliti Singgung Produsen EV Masih Ogah Tes Keamanan Baterai

Peneliti ungkap masih ada produsen EV roda dua yang enggan menguji keamanan baterai dengan alasan biaya mahal

news
Aturan Tarif Sopir Logistik Disiapkan Demi Berantas Truk ODOL

Aturan Tarif Sopir Logistik Disiapkan Demi Berantas Truk ODOL

Kemenko Infra mengaku tengah menyiapkan aturan tarif atas dan bawah sopir logistik demi berantas truk ODOL

mobil
Bocoran Spesifikasi BYD Sealion 05 EV, Calon Rival Neta X di RI

Bocoran Spesifikasi BYD Sealion 05 EV, Calon Rival Neta X di RI

BYD Sealion 05 EV terdaftar di Direktorat Jenderal Kekayaan Intelektual dan berpeluang hadir di GIIAS 2025