Aleix Espargaro Balapan Lagi di MotoGP, Dapat Wildcard dari Honda
20 April 2025, 10:00 WIB
Tim baru Pertamina Enduro VR46 untuk MotoGP 2025 resmi diluncurkan di Jakarta hari ini, Sabtu (25/1)
Oleh Serafina Ophelia
KatadataOTO – Tim Pertamina Enduro VR46 untuk MotoGP 2025 resmi diluncurkan hari ini, Sabtu (25/1). Bersamaan dengan itu livery terbaru Ducati Desmosedici GP yang bakal digunakan turut diperkenalkan dengan kelir khas yakni yellow fluo.
Dirancang oleh Aldo Drudi dan Drudi Performance, desain motor itu memiliki ciri khas Valentino Rossi berkonsep Sole Luna dan angka setiap pembalap pada bagian depan disandingkan nomor 46.
“Ekspektasinya sangat tinggi mengingat kami sekarang menjadi tim satelit Ducati, pabrikan dengan motor paling kompetitif, ada dua pembalap Italia yang kuat,” kata Valentino Rossi, pendiri VR46 Racing Team dalam siarannya di Jakarta, Sabtu.
Secara detail warna kuning fluo yang menyala serta kelir putih di sekujur bodinya menjadi salah satu identitas utama yang terlihat pada motor.
Di samping itu, pihak Pertamina Lubricants mengungkapkan kolaborasi yang berlanjut ini menjadi bukti nyata bahwa Indonesia dapat berkontribusi di dunia motorsport.
“Tidak hanya memperkuat posisi kami di global, tetapi kualitas produk di Indonesia telah diakui secara internasional dan menjadi contoh bagi industri lain untuk terus berinovasi,” kata Werry Prayogi, Direktur Utama PT Pertamina Lubricants di Jakarta dalam kesempatan sama.
Perlu diketahui tahun ini Pertamina Enduro VR46 mendapatkan motor dari Ducati. Franco Morbidelli bakal menggunakan Desmosedici GP24 sedangkan Fabio Di Giannantonio memakai Desmosedici GP25.
Menjadi tantangan tersendiri buat Diggia karena sebelumnya dia menunggangi kuda besi Desmosedici GP23. Sehingga butuh penyesuaian dan persiapan lebih, mengingat ia juga masih dalam tahap pemulihan pasca operasi.
“Ini hal yang luar biasa. Kita mendapatkan motivasi ekstra dan tekanan, tetapi juga privilege,” kata Diggia.
Meskipun masih enggan menyebutkan target spesifik tahun ini, dia percaya diri dapat beradaptasi dan memanfaatkan dukungan dari Ducati dan harapannya memberikan hasil maksimal tahun ini.
Kolaborasi ini juga diklaim membantu mendorong penjualan Pertamina Lubricants, serta menjadi merek top of mind bagi masyarakat Indonesia.
Artikel Terpopuler
1
2
3
4
5
Artikel Terkait
20 April 2025, 10:00 WIB
17 April 2025, 22:11 WIB
15 April 2025, 11:00 WIB
15 April 2025, 10:06 WIB
15 April 2025, 07:00 WIB
Terkini
20 April 2025, 21:00 WIB
Model mobil hybrid perdana Chery yakni Tiggo 8 CSH mulai dirakit lokal, segera diluncurkan tahun ini
20 April 2025, 18:50 WIB
Kebakaran melanda tujuh dari 13 mobil milik Azam Azman Natawijaya, mantan anggota DPR di rumahnya di Surabaya
20 April 2025, 13:20 WIB
Harga Honda BR-V N7X Edition bekas tipe Prestige lansiran 2024 kini sudah lebih murah Rp 92 jutaan dari baru
20 April 2025, 12:00 WIB
Selain LCGC, Daihatsu sebut ada kriteria mobil tertentu yang jadi daya tarik tersendiri buat konsumen daerah
20 April 2025, 10:00 WIB
Aleix Espargaro mendapatkan tiket wildcard dari Honda untuk tampil pada MotoGP Spanyol 2025 di Sirkuit Jerez
20 April 2025, 08:00 WIB
Satu unit mobil listrik Hyundai Ioniq 5 tabrak pejalan kaki dan 21 unit sepeda motor, pengemudi diduga mabuk
20 April 2025, 06:00 WIB
Bakal ada perbaikan jalan di tol Jakarta Cikampek yang berlangsung mulai hari ini di tiga lokasi sekaligus
19 April 2025, 18:16 WIB
Daihatsu Sigra bekas lansiran 2022 menjadi pilihan menarik untuk masyarakat karena harganya terjangkau