Link Live Streaming MotoGP Prancis 2023: Menanti Aksi Quartararo

Buat Anda yang ingin menyaksikan balapan akhir pekan, bisa melihat link live streaming MotoGP Prancis 2023

Link Live Streaming MotoGP Prancis 2023: Menanti Aksi Quartararo

TRENOTO – Gelaran MotoGP Prancis 2023 bakal segera berlangsung. Ajang balap bergengsi ini diselenggarakan di Sirkuit Le Mans mulai 12-14 Mei.

Para pembalap akan menyajikan performa terbaiknya pada akhir pekan. Terutama salah satu joki tuan rumah, yakni Fabio Quartararo.

Rekan satu garasi Franco Morbidelli dipastikan bertekad meraih podium di hadapan pendukungnya sendiri.

Photo : Twitter

“Saya berharap menjalani balapan yang bagus, tentu saja sekarang bukan grand prix biasa. Semoga akhir pekan ini menjadi titik balik bagi kami,” ujar Quartararo di Crash, Sabtu (13/5).

Memang perjalanan El Diablo di MotoGP 2023 bisa dibilang kurang mulus. Terkini dia harus terlibat kecelakaan dengan Miguel Oliveira pada seri Spanyol lalu.

Insiden tersebut membuatnya gagal meraih tempat terbaik. Alhasil begitu dia semakin jauh dari puncak klasemen MotoGP 2023.

Kendati demikian Fabio Quartararo masih bisa meraih hasil sedikit positif. Pada putaran ketiga di Amerika, dia berhasil mengamankan tempat ketiga.

Tentu hal tersebut menjadi peluang Quartararo memberikan terbaik bagi penggemarnya dan Yamaha. Terlebih juara dunia 2021 beserta tim baru saja melakukan penyegaran kepada kuda besinya.

Baca Juga: Marc Marquez Kembali Balapan di MotoGP Prancis 2023

“Kami juga mengubah beberapa hal di mesin agar lebih bertenaga. Ini sedikit meningkatkan kinerja, tetapi kehilangan banyak hal di beberapa area lain,” katanya.

Di sisi lain perjuangan Quartararo di MotoGP Prancis 2023 tidak kalah sulit. Pasalnya Marc Marquez telah pulih dari cederanya dan bisa kembali meramaikan ajang adu cepat para dewa.

Pembalap Repsol Honda mendapatkan lampu hijau dari tiga tim dokter setelah menjalani pemeriksaan beberapa waktu lalu. Sehingga Marquez kembali berlaga di Le Mans.

“Saya sangat senang kembali bersama Repsol Honda guna menunggangi motor balap kami lagi. Pertama-tama sangat terima kasih buat tim medis atas profesionalisme mereka serta saran selama beberapa pekan terakhir,” ungkap Marc Marquez.

Rekan satu tim Joan Mir bertekad fokus menjalani balapan di MotoGP Prancis 2023. Dia optimistis dapat memberikan terbaik buat Repsol Honda.

Photo : repsol honda

Kaka Alex Marquez menyatakan tak khawatir cederanya bisa kambuh lagi pada balapan akhir pekan nanti. Sebab joki berdarah Spanyol sudah memastikan pulih sepenuhnya.

Berangkat dari hal di atas tentu, MotoGP Prancis 2023 bakal berjalan sengit. Ditambah para pembalap Ducati memiliki motor yang cukup kencang.

Link Live Streaming MotoGP Prancis 2023


Terkini

mobil
Xpeng P7+

Xpeng P7+ Diperkenalkan, Bakal Hadir di 36 Negara

Sedan ramah lingkungan Xpeng P7+ mendapatkan pembaruan sebagai model global, akan dijual di 36 negara

news
Tilang ETLE

Jumlah Kendaraan yang Terjaring Tilang ETLE di Jakarta Naik Signifikan

Polda Metro Jaya ungkap setidaknya ada 227.6262 pelanggaran yang terjaring tilang ETLE Statis di Jakarta

mobil
Hyundai Stargazer Cartenz

Hyundai Stargazer Cartenz versi Ambulans Meluncur untuk Sumatera

MPV 7-seater Hyundai Stargazer Cartenz disulap jadi ambulans guna memudahkan proses evakuasi di Sumatera

news
Harga BBM

Harga BBM SPBU Swasta di Januari 2026, Shell sampai Vivo Turun

Setelah tahun baru 2026 harga BBM di SPBU swasta, terkhusus RON 92 turun dengan besaran yang bervariasi

news
Insentif otomotif

Menperin Ungkap Telah Minta Insentif untuk Otomotif ke Purbaya

Kementerian Perindustrian ajukan insentif untuk otomotif pada Kementerian Keuangan dengan skema yang matang

news
Harga BBM

Simak Harga BBM Pertamina di Tahun Baru 2026, Pertamax Turun

Di awal tahun, Pertamina melakukan penyesuaian harga BBM terutama untuk Pertamax series di sejumlah wilayah

news
SIM keliling Bandung

SIM Keliling Bandung Buka di Tahun Baru 2026, Hanya Satu Lokasi

Agar memanjakan para pengendara di libur tahun baru, SIM keliling Bandung tetap dihadirkan pihak kepolisian

mobil
Prediksi Mobil Baru

Prediksi Mobil Baru yang Masuk Indonesia di 2026: Bagian 2

Mayoritasnya merupakan mobil baru asal Tiongkok, kemudian telah dibekali teknologi hybrid maupun EREV