Honda Racing Indonesia Umumkan Komposisi Pebalap Baru

Honda Racing Indonesia (HRI) secara resmi mengumumkan sejumlah pebalap andalan di 2022, ada nama baru

Honda Racing Indonesia Umumkan Komposisi Pebalap Baru

TRENOTO – Ikut berpartisipasi di ajang balap kejuaraan touring serta slalom nasional, PT Honda Prospect Motor bersama tim Honda Racing Indonesia (HRI) mengumumkan keikutsertaannya dengan komposisi pebalap baru.

Untuk musim 2022, tim HRI akan mengikuti agenda balap Indonesia Sentul Series of Motorsport (ISSOM), khususnya pada Super Touring Car Racing (STC-R) 3.600 cc. Menggunakan Honda Civic Type R, pebalap yang akan ambil bagian dalam ajang ini ialah Alvin Bahar.

Tak hanya itu, Honda juga akan berpartisipasi pada ajang Indonesia Touring Car Race (ITCR) 1.500 cc yang akan diikuti Avila Bahar dengan menggunakan Honda City Hatchback RS di kelas Master.

Tahun ini, Honda juga memperkenalkan pebalap baru Naufal Rafif Busro yang akan mengikuti ajang ITCR 1.200 cc dengan menggunakan Honda Brio RS. Baru berusia 15 tahun, Naufal sebelumnya telah mengikuti berbagai ajang balap bergengsi seperti Honda Brio Speed Challenge (HBSC) dan kejuaraan ITCR Kejurnas.

HRI juga mengumumkan untuk menurunkan dua pebalap slalom pada kejuaraan Autogymkhana 2022, yakni Anandyo Dwiki pada kelas A (Man) serta Canya Prasetyo pada kelas A (Woman).  

Photo : Honda Indonesia

“Honda bersama dengan HRI dengan bangga memperkenalkan komposisi baru untuk musim 2022 dari kelas, mobil, hingga pembalap baru. Hal ini dilakukan sebagai bentuk komitmen kami untuk terus memajukan kejuaraan balap di Indonesia serta mendukung para pebalap muda,” kata Yusak Billy sebagai Business Innovation and Sales & Marketing Director PT HPM

Pada musim yang sama, Honda juga menyelenggarakan One Make Race 2022 sebagai komitmen dalam mendukung balap yang terdiri dari Honda Brio Speed Challenge (HBSC) serta Honda City Hatchback RS Speed Challenge (HCHSC) untuk menggantikan Honda Jazz Speed Challenge.

Jadwal ISSOM 2022

Jadwal Autoghymkana 2022

Seri 1: 13 Maret 2022

Seri 2: 26 Juni 2022

Seri 3: 24 Juli 2022

Seri 4: 21 Agustus 2022

Seri 5: 25 September 2022

Seri 6: 23 Oktober 2022

Seri 7: 27 November 2022

Seri 1: 27 Maret 2022 (Tulungagung)

Seri 2: 22 Mei 2022 (Bandung)

Seri 3: 26 Juni 2022 (Semarang)

Seri 4: 28 Agustus 2022 (Purwokerto)

Seri 5: 25 September 2022 (Palembang)

Seri 6: 23 Oktober 2022 (Lampung)

Seri 7: 27 November 2022 (Solo)


Terkini

mobil
Koleksi Mobil Veronica Tan, Calon Menteri Prabowo Subianto

Ini Koleksi Mobil Veronica Tan, Calon Menteri Prabowo Subianto

Ada dua model produksi Wuling, berikut sejumlah mobil milik Veronica Tan calon menteri Prabowo Subianto

mobil
Ekspansi Pabrik Jadi Siasat BYD Hadapi Tarif Impor EV Uni Eropa

Ekspansi Pabrik Jadi Siasat BYD Hadapi Tarif Impor EV Uni Eropa

Pemberlakuan tarif impor EV oleh Uni Eropa membuat BYD lakukan ekspansi lewat pembangunan pabrik di luar China

mobil
Harga Omoda E5

Chery Sebut Omoda E5 Sudah Terjual 3.700 Unit di Indonesia

Chery menyebut kalau mobil listrik Omoda E5 cukup diminati oleh konsumen, sebab terjual sampai ribuan unit

news
Simak Daftar Denda Tilang Operasi Zebra 2024, Termurah Segini

Cek Daftar Denda Tilang Operasi Zebra 2024, Termurah Rp 250 Ribu

Untuk denda tilang Operasi Zebra 2024 yang paling murah adalah Rp 250 ribu dan termahal di angka Rp 1 juta

mobil
Mobil listrik terbakar

Mobil Listrik Terbakar Karena Baterai Terpapar Air Laut

Beberapa kasus terjadi Florida, mobil listrik terbakar saat baterainya terpapar air laut sehingga pemilik harus waspada

mobil
BYD Shark

BYD Hanya Akan Pasarkan PHEV Jika Ada Subsidi di Indonesia

Insentif mobil hybrid ternyata masih ditunggu berbagai manufaktur otomotif di Indonesia, termasuk BYD

mobil
Alasan Mazda Tambah Diler di Tanah Air saat Penjualan Mobil Lesu

Alasan Mazda Tambah Diler di Tanah Air saat Penjualan Mobil Lesu

Terdapat beberapa pertimbangan ketika Mazda ingin menambah diler baru untuk melayani masyarakat di Indonesia

mobil
Toyota Hilux Rangga

Modal Toyota Hilux Rangga Bersaing di Pasar Pikap

Jadi pendatang baru di pasar pikap, Toyota Hilux Rangga disebut memiliki beberapa keunggulan untuk bersaing